Morey Sebut Harden Pebasket Komplet

Reporter

Selasa, 30 Oktober 2012 15:54 WIB

Daryl Morey. 3djuegos.com

TEMPO.CO, Houston - Direktur Umum Houston Rockets, Daryl Morey, sangat senang dengan kehadiran James Harden di Toyota Center. Menurut Morey, kedatangan mantan shooting guard Oklahoma City Thunder itu bakal menambah kekuatan Rockets di musim 2012/2013 ini.

"Harden adalah pemain ofensif yang komplet," tutur pria kelahiran Baraboo, Wisconsin, Amerika Serikat, 40 tahun lalu itu, Selasa, 30 Oktober 2012. "Harden dapat memberikan umpan, menembak, dan menyerang keranjang basket."

Harden hengkang ke Rockets lantaran gagal mencapai kesepakatan dengan manajemen Thunder terkait dengan kontrak barunya. Padahal, pemain dengan tinggi badan 196 sentimeter dan berat 100 kilogram itu berperan besar membawa Thunder ke partai puncak NBA di musim lalu.

Meski Harden berhasil meraih medali emas Olimpiade London 2012 bersama AS, Morey mengatakan, masih banyak orang yang meremehkan kemampuannya. "Ketika Harden melangkah masuk menjadi bintang Rockets, semua orang akan menyadari betapa bagusnya dia," ucapnya.

Sebelum menggaet Harden, Rockets sudah membeli beberapa pemain. Klub yang berbasis di Texas ini telah mendapatkan tanda tangan Jeremy Lin, Omer Asik, yang akan bermain bersama dengan para pemain masa depan Houston seperti Chandler Parsons dan Patrick Patterson.

Kendati demikian, kehadiran Lin dan Asik ternyata belum memuaskan dahaga Rockets. Klub yang dibentuk pada tahun 1967 ini masih ingin mendatangkan sejumlah pemain bintang. Namun, Morey tak mau mengungkapkan secara spesifik siapa pemain yang tengah diincar oleh klubnya.

"Sekarang tugas kami adalah menambah pemain yang signifikan atau meningkatkan salah satu pemain muda kami sekaliber pemain All-Star," kata pria lulusan Universitas Northwestern ini. "Anda mungkin membutuhkan dua pemain untuk menjadi penantang juara."

Di tempat yang sama, Holden mengatakan, mantan rekan setimnya, Kevin Durant dan Russell Westbrook, terkejut soal kepindahannya ke Houston. "Kami mempunyai sesuatu yang istimewa di sana," kata pria berjanggut lebat ini. "Namun, kami akan tetap menjadi saudara."

NBA | SINGGIH SOARES TONCE


Berita Terpopuler:
Firman Utina Cs Sempat Lawan 12 Pemain Australia

Pertandingan ''Hiburan'' Timnas KPSI di Australia

Torres dan Mata Tak Dengar Hinaan Clattenburg

Pelatih Mallorca: CR7 Tak Pantas Raih Ballon d''Or

Semen Padang Tak Lepas Pemainnya ke Timnas

Berita terkait

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

33 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

5 Maret 2024

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.

Baca Selengkapnya

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

4 Maret 2024

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

Para fans begitu bergembira ketika LeBron James melakukan tembakan yang sangat dinantikan untuk capai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

3 Maret 2024

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

Di hadapan penonton yang antusias, LeBron James menjadi pemain NBA pertama yang berhasil mencapai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

1 Maret 2024

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.

Baca Selengkapnya

Damian Lillard Borong 2 Penghargaan Individu di Ajang NBA All-Star 2024: MPV dan Juara Kontes Tripoin

19 Februari 2024

Damian Lillard Borong 2 Penghargaan Individu di Ajang NBA All-Star 2024: MPV dan Juara Kontes Tripoin

Damian Lillard dari klub Milwaukee Bucks meraih gelar sebagai MVP NBA All-Star 2024. Ia juga memenangi kontes three point.

Baca Selengkapnya

Hasil NBA All-Star 2024: Tim Wilayah Timur Menang dan Cetak Rekor Poin, Damian Lillard Jadi MVP

19 Februari 2024

Hasil NBA All-Star 2024: Tim Wilayah Timur Menang dan Cetak Rekor Poin, Damian Lillard Jadi MVP

Pertandingan NBA All-Star 2024 antara Tim Wilayah Timur dengan Tim Wilayah Barat menciptakan sejarah baru.

Baca Selengkapnya

Golden State Warriors Gagal Sandingkan LeBron James dan Stephen Curry

15 Februari 2024

Golden State Warriors Gagal Sandingkan LeBron James dan Stephen Curry

Ada dua tim yang menginginkan LeBron James, yaitu Golden State Warriors dan Philadelphia 76ers.

Baca Selengkapnya

Jadwal Olahraga Senin, 15 Januari 2024, Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023

15 Januari 2024

Jadwal Olahraga Senin, 15 Januari 2024, Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023

Timnas Indonesia yang akan menjalani laga perdana di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Irak. Ada juga agenda Australian Open 2024 dan NBA.

Baca Selengkapnya

Bintang NBA LeBron James Masuki Usia 39 Tahun, Statistiknya Masih Sangat Mengesankan

31 Desember 2023

Bintang NBA LeBron James Masuki Usia 39 Tahun, Statistiknya Masih Sangat Mengesankan

Bintang klub bola basket Los Angeles Lakers LeBron James menginjak usia ke-39 tahun pada 30 Desember 2023. Performanya masih menawan.

Baca Selengkapnya