Cedera, Annisa Mundur dari Djarum Superliga  

Reporter

Senin, 26 Januari 2015 18:07 WIB

Pebulutangkis Annisa Saufika. (badmintonindonesia.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain ganda, Annisa Saufika, terpaksa mundur dari turnamen Djarum Superliga 2015. Annisa, yang saat ini membela klubnya, USM Blibli, mengalami cedera otot ketika berpasangan dengan Gloria Emanuelle Widjaja menghadapi Della Destiara Haris/Anggia Shitta Awanda dari Jaya Raya, di GOR Lila Bhuana, Denpasar, Bali, Ahad, 25 Januari 2015.

"Dari hasil MRI (magnetic resonance imaging), Annisa mengalami cedera otot yang cukup parah dan akan memerlukan waktu istirahat yang cukup lama," ujar pelatih USM Blibli, Rendra Wijaya, seperti dikutip dalam situs badmintonindonesia, Senin, 26 Januari 2015.

Annisa mengundurkan diri ketika kedudukan 16-16 di game kedua. Sebelumnya, ia bersama Gloria telah memenangi game pertama atas Della/Anggia, 21-16.

Melihat kondisi Annisa, Rendra memastikan, ia tidak bisa lagi memperkuat timnya pada pertandingan berikutnya. Absennya pemain bulu tangkis asal Cirebon itu sudah pasti akan mengurangi kekuatan tim.

Dalam laga sebelumnya, ia bersama Gloria turun di partai keempat dan menjadi andalan untuk mencuri kemenangan dari Jaya Raya. Saat itu, timnya unggul 2-1 atas tim juara bertahan tersebut.

Annisa merupakan pemain muda yang diproyeksikan untuk Olimpiade 2020. Saat ini, gadis kelahiran Cirebon, 21 Juni 1993, ini bersama pasangannya, Alfian Eko Prasetyo, menduduki peringkat ke-22 dunia. Tahun lalu, pasangan itu meraih dua gelar juara, yakni Vietnam International Challenge dan New Zealand Open Grand Prix.

BADMINTONINDONESIA | RINA W

Berita lain:
Messi-Neymar, Duet Sakti Barcelona
Andy Murray Lolos dari Hadangan Grigor Dimitrov
Tami, Wakil Indonesia, Kandas dalam Australia Terbuka
Sriwijaya Melaju ke Final SCM Cup
Nil Maizar Kembali Latih Semen Padang

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

10 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

14 jam lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

16 jam lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

21 jam lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

22 jam lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya