Kejar Mimpi, Rio Haryanto Fokus Jalani Tes Formula 1
Reporter: Tempo.co
Editor: Martha Warta Silaban
Senin, 30 November 2015 21:07 WIB
Pembalap Rio Haryanto melesat dalam balapan di Bahrain, 20 November 2015. Rio Haryanto Media
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Indonesia Rio Haryanto mengatakan akan fokus pada tes Formula 1 bersama tim Manor di Abu Dhabi setelah menyelesaikan GP2 Series 2015. Tes akan berlangsung Selasa, 1 Desember 2015.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Selanjutnya, saya akan fokus 100 persen pada tes F1 yang akan datang sebagai persiapan untuk musim balap tahun depan," ujar Rio seperti dikutip dalam keterangan media yang diterima Tempo, Minggu malam, 29 November 2015.

Rio mengakhiri musim GP2 Series musim ini dengan berada di posisi keempat. Pembalap asal Surakarta itu mengumpulkan 138 poin. Dia berada di bawah Stoffel Vandoorne (341,5 poin), Alexander Rossi (181,5 poin) dan Sergey Sirotkin (139 poin).

Pada balapan terakhir GP2 musim ini, sprint race di Abu Dhabi, Minggu, 29 November 2015, Rio berkesempatan menambah poin. Apalagi, ketika itu dia start di urutan kedua. Sayang, balapan itu dibatalkan karena terjadi kecelakaan beruntun melibatkan 7 mobil lain yang mengakibatkan dinding pembatas trek rusak dan perbaikannya tidak bisa dikerjakan tepat waktu.

"Sprint race penutup GP2 musim ini harus berakhir secara prematur. Saya setuju faktor keselamatan harus diutamakan tetapi sayang sekali tiga-tiba dibatalkan karena perbaikan trek tidak bisa diselesaikan tepat waktu. Padahal saya dan tim sudah bersiap-siap untuk memberikan yang terbaik," ujar Rio.

Meski kecewa karena balapan terakhir dibatalkan, Rio tak lupa berterima kasih pada orang-orang yang selama ini telah memberikan dukungan baginya selama tampil di GP2 musim ini. "Terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan yang sangat berarti bagi saya di sepanjang tahun 2015," kata dia.

RINA WIDIASTUTI

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi