Jerman Terbuka: Kandas di Babak I, Ini Alasan Hafiz / Gloria

Reporter

Egi Adyatama

Editor

Ariandono

Kamis, 8 Maret 2018 13:03 WIB

Pasangan Ganda Campuran, Hafiz Faisal /Gloria Emanuelle Widjaja. (Dokumentasi PBSI)
TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan ganda campuran Indonesia Hafiz Faizal/Gloria Emanuele Widjaja harus kandas di babak pertama turnamen Jerman Terbuka 2018, Rabu, 6 Maret 2018. Meski lebih diunggulkan, namun Hafiz/Gloria gagal mengatasi perlawanan wakil Taiwan, Wang Chi-Lin/Lee Chia Hsin, dalam pertandingan dua set langsung 17-21, 19-21.
Pelatih ganda campuran Indonesia, Vita Marissa, mengatakan faktor aturan baru soal tinggi servis 115 cm dari atas permukaan lapangan, menjadi salah satu alasan tak maksimalnya penampilan Hafiz/Gloria. Aturan Federasi Badminton Dunia (BWF) itu memang pertama kalinya diterapkan di German Open 2018.
"Kalahnya bukan karena permainan, tapi mereka tidak bisa buka permainan. Soal servis ini memang mempengaruhi permainan Gloria. Selama bertahun-tahun Gloria latihan servis dengan patokan rusuk terbawah, dan selama itu tidak pernah ada masalah dengan servisnya,” kata Vita, dalam rilis resmi Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI).

Baca: Bulu Tangkis: Aturan Servis Baru Bisa Untungkan Pemain Indonesia
Gloria yang memiliki tinggi 184 sentimeter, disebut Vita sangat terganggu dengan aturan ini. Meski sempat dilatih di Pelatnas, namun Gloria masih belum dapat beradaptasi dalam pertandingan langsung. Buktinya, dalam pertandingan kemarin, di game pertama saja, lima servis Gloria dinyatakan fault.
"Karena takut difault, jadi dia berusaha servis serendah mungkin dan servisnya jadi tidak sebagus biasanya. Padahal salah satu kekuatan pasangan kita itu di servis. Jadi bisa dibilang ini awal pemicunya mereka tidak bisa tampil maksimal,” ujar Vita.
Masuk ke game kedua, Vita menginstruksikan Gloria agar merendahkan servisnya. Bahkan ia diminta mengukur tinggi servisnya dengan alat pengukur yang terletak di depan hakim servis. Hasilnya memang tak ada fault yang dibuat, namun shuttlecock yang diberikan tanggung.
Vita mengatakan hal ini tidak bisa dijadikan alasan kekalahan Hafiz/Gloria. Namun ia tetap menilai aturan ini masih sangat subjektif. Di pertandingan kemarin, Vita menilai hakim servis banyak berpindah posisi duduk, dan berpotensi mengubah sudut pandangnya pada alat pengukur.

Baca: Jadwal Jerman Terbuka Kamis: 8 Wakil Indonesia Berlaga
"Semoga BWF mempertimbangkan kembali aturan servis ini," kata Vita.
Masalah aturan servis baru ini tak hanya dialami Gloria. Rizki Amelia Pradipta yang turun di nomor ganda putri juga mengalami yang hal yang sama. Bahkan 11 servisnya dinyatakan fault. Namun Rizki yang berpasangan dengan Della Destiara Haris mampu mengatasi perlawanan lawannya dan melangkah ke babak kedua German Open 2018.
Dengan kekalahan Hafiz/Gloria, maka sektor ganda campuran tinggal menyisakan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di Jerman Terbuka 2018. Pasangan ini melaju ke babak kedua usai mengalahkan pasangan peraih perak Olimpiade Rio de Janeiro 2016 asal Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, dengan skor 21-19, 21-18.
EGI ADYATAMA

Berita terkait

Serba-serbi Ribka Sugiarto Pebulu Tangkis yang Mundur dari Pelatnas

8 jam lalu

Serba-serbi Ribka Sugiarto Pebulu Tangkis yang Mundur dari Pelatnas

Pebulu tangkis ganda putri Ribka Sugiarto mundur dari pemusatan latihan nasional (pelatnas) bulu tangkis Cipayung

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Lolos ke Babak Final, Satu-satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

9 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Lolos ke Babak Final, Satu-satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

Febriana Dwipuji Kusuma / Amallia Cahaya Pratiwi (Ana / Tiwi) menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos babak final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Rinov / Pitha Usai Terhenti di Babak Semifinal Thailand Open 2024

12 jam lalu

Kata Rinov / Pitha Usai Terhenti di Babak Semifinal Thailand Open 2024

Langkah Rinov / Pitha harus terhenti pada babak semifinal Thailand Open 2024 di Stadion Nimibutr, Bangkok, Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

22 jam lalu

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

Jadwal bulu tangkis Thailand Open 2024 akan memasuki babak semifinal, Sabtu hari ini. Dua wakil Indonesia akan berlaga.

Baca Selengkapnya

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

1 hari lalu

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

Gregoria Mariska Tunjung mengatakan tegang membuat permainannya terganggu sehingga kalah dari Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

1 hari lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

Indonesia menyisakan satu wakil dari ganda campuran dan ganda putri di semifinal Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

1 hari lalu

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengungkapkan kondisinya tidak prima saat bertanding melawan Han Yue di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

1 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

Gregoria Mariska Tunjung gagal melewati hadangan wakil tuan rumah Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Alami Masalah Lutut, Komang Ayu Cahya Dewi Tersingkir di Perempat Final

1 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Alami Masalah Lutut, Komang Ayu Cahya Dewi Tersingkir di Perempat Final

Komang Ayu Cahya Dewi terlihat mengalami masalah pada lutut kanannya saat melawan wakil Cina Han Yue dalam laga perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

1 hari lalu

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

Ahsan / Hendra tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024 setelah dikalahkan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei / Wu Hsuan-Yi, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya