Gatot Nurmantyo Dicalonkan Pimpin PB Forki Lagi

Reporter

Tempo.co

Editor

Ariandono

Kamis, 14 Februari 2019 23:39 WIB

Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo (tengah) memberikan keterangan pers di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, 8 Mei 2018. TEMPO/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo dicalonkan lagi sebagai Ketua Umum PB Forki periode 2019-2023. Diharapkan dalam kepemimpinan kedua, Gatot dapat mengantarkan Indonesia merebut prestasi terbaik di Olimpiade 2020 Tokyo.

Gatot memang sudah habis masa baktinya tahun ini sejak memimpin Forki pada 2014. Namun, dia masih berhak dipilih kembali untuk menakhodai federasi olahraga karate Indonesia itu pada Kongres Forki di Ballroom, Hotel Peninsula Jakarta, 15-16 Februari. Jika terpilih kembali, mantan Panglima TNI ini akan memimpin Forki untuk periode 2019-2023.

“Pada pertemuan terakhir dengan beliau pada 11 Februari lalu, beliau kembali menyatakan kesediaannya untuk memimpin PB Forki. Beliau masih melanjutkan kepemimpinan di Forki karena ingin menggolkan Indonesia lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo,” ujar Sekjen PB Forki Lumban Sianipar di Jakarta, Kamis 14 Februari.

Sejauh ini Gatot memang sangat fokus membawa Indonesia ke Olimpiade Tokyo. Apalagi, ini pertama kali karate dipertandingkan pada ajang multievent Olimpiade. Karena itu, dia terus mengirimkan sejumlah karateka terbaiknya guna mengikuti pertandingan-pertandingan di mancanegara yang menyediakan poin Olimpiade seperti Chile, Kejuaraan Dunia Spanyol, dll. Bahkan, dia siap memberikan bonus Rp 2,5 miliar untuk karateka yang mampu merebut medali emas di Olimpiade Tokyo.

“Ini agar para karateka termotivasi untuk mempersiapkan diri, sehingga mampu menjadi yang terbaik pada ajang multievent dunia itu,” ujar Gatot, saat itu.

Advertising
Advertising

Yang jelas, banyak perguruan dan Forki provinsi yang masih menginginkan kiprah Gatot di Forki. Salah satu petinggi perguruan Lemkari Ikhlas Bahar misalnya, sangat berharap Gatot memimpin kembali Forki. Sebab, Gatot dinilai berhasil membawa karate Indonesia meraih puncak kesuksesan. Salah satunya, selain mampu menjadi tuan rumah yang baik saat Kejuaraan Dunia Kadet-Junior dan U-21 di BSD Tangerang Selatan pada 2015, Indonesia juga mampu merebut 4 medali emas di kejuaraan dunia resmi Federasi Karate Dunia (WKF) itu lewat Ahmad Zigi Zaresta (kata junior perorangan putra), Faqih Karomi (kumite kadet -70 kg putra), Ceyco Georgia Zefanya (kumite junior 59+ kg putra), dan Muhammad Fahmi Sanusi (kumite junior -76 kg putra).

“Ini prestasi luar biasa karena sebelumnya Indonesia tidak meraih prestasi emas sebanyak ini. Belum lagi pada Asian Games 2018, Indonesia juga merebut medali emas lewat Rifky Ardiansyah Arrosyiid setelah emas terakhir dipersembahkan Hasan Basari pada 2002. Itu semua saat forki di bawah kepemimpinan Pak Gatot,” ujar Ikhlas.

Selain perguruan dan Forki provinsi, sesepuh karate dan pendiri Forki, Jenderal TNI (Purn) Widjojo Soejono juga sangat mendukung Gatot melanjutkan kepemimpinannya di Forki. Hal itu disampaikan Sekjen Lumban seusai bertemu Widjojo di kediamannya, Senin (11/2).

“Beliau menilai Pak Gatot layak untuk diajukan kembali sebagai ketua umum PB Forki karena prestasi yang sudah dihasilkan karate Indonesia selama di bawah kepemimpinannya,” kata Lumban.

Sejauh ini baru Gatot Nurmantyo yang diketahui telah menyatakan kesediaannya memimpin Forki. Namun, beredar juga kabar bahwa Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto akan diusung sejumlah perguruan dan Forki provinsi untuk ikut serta dalam bursa pemilihan ketua umum PB Forki.

Berita terkait

Uang Judi Online Tembus Rp 327 Triliun, Alasan Judi Slot Diminati Masyarakat Indonesia

12 hari lalu

Uang Judi Online Tembus Rp 327 Triliun, Alasan Judi Slot Diminati Masyarakat Indonesia

PPATK mencatat ada 3,2 juta pemain judi online di Indonesia

Baca Selengkapnya

3,2 Juta Masyarakat Indonesia Main Judi Online, Perputaran Uang Rp 327 Triliun

12 hari lalu

3,2 Juta Masyarakat Indonesia Main Judi Online, Perputaran Uang Rp 327 Triliun

Bagaimana langkah pemerintah menyikapi sekitar 3,2 juta masyarakat Indonesia merupakan pemain judi online?

Baca Selengkapnya

Pemerintah Godok Satgas Pemberantasan Judi Online

12 hari lalu

Pemerintah Godok Satgas Pemberantasan Judi Online

Kemenkopolhukam menggodok pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Judi Online bersama sejumlah kementerian dan lembaga

Baca Selengkapnya

Sederet Orang Dekat Jokowi yang Duduki Jabatan Penting, Terbaru KSAU Tonny Harjono

28 hari lalu

Sederet Orang Dekat Jokowi yang Duduki Jabatan Penting, Terbaru KSAU Tonny Harjono

Jokowi melantik orang dekatnya, Tonny Harjono, sebagai KSAU. Pelantikan itu menambah daftar orang dekat Jokowi yang menduduki jabatan penting.

Baca Selengkapnya

Kapolri dan Menko Polhukam Pantau Arus Mudik dari Monas hingga Pelabuhan Merak, Bagaimana Kesiapan Operasi Ketupat 2024?

34 hari lalu

Kapolri dan Menko Polhukam Pantau Arus Mudik dari Monas hingga Pelabuhan Merak, Bagaimana Kesiapan Operasi Ketupat 2024?

Kapolri Listyo Sigit Prabowo lakukan pengecekan arus mudik untuk persiapan pengamanan mudik lebaran 2024 bersama Menko Polhukam Hadi Tjahjanto.

Baca Selengkapnya

Reaksi Hadi Tjahjanto Soal TPPO Ferienjob, Sebut 1.900 Mahasiswa Jadi Korban hingga Bentuk Tim Khusus

38 hari lalu

Reaksi Hadi Tjahjanto Soal TPPO Ferienjob, Sebut 1.900 Mahasiswa Jadi Korban hingga Bentuk Tim Khusus

Hadi Tjahjanto mengatakan pihaknya mendorong perguruan tinggi segera menuntaskan kasus TPPO berkedok ferienjob.

Baca Selengkapnya

Badan Bank Tanah dalam Pusaran Pembangunan IKN Nusantara, Apa Fungsi dan Wewenang Bank Tanah?

44 hari lalu

Badan Bank Tanah dalam Pusaran Pembangunan IKN Nusantara, Apa Fungsi dan Wewenang Bank Tanah?

Surat peringatan Badan Bank Tanah kepada warga di area IKN mendapat sorotan. Apa sebenarnya fungsi dan wewenang Bank Tanah ini?

Baca Selengkapnya

Sempat Maju-Mundur Penetapan Suara Pemilu 2024 oleh KPU, Menko Polhukam Memastikan Tepat Waktu

46 hari lalu

Sempat Maju-Mundur Penetapan Suara Pemilu 2024 oleh KPU, Menko Polhukam Memastikan Tepat Waktu

Tenggat rekapitulasi suara oleh KPU sempat simpang siur hingga Menko Polhukam Hadi Tjahjanto instruksikan akan tepat waktu 20 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Penetapan Hasil Pemilu, Hadi Tjahjanto Akui Jalin Komunikasi dengan Elite Politik

47 hari lalu

Jelang Penetapan Hasil Pemilu, Hadi Tjahjanto Akui Jalin Komunikasi dengan Elite Politik

Menko Polhukam Hadi Tjahjanto mengakui telah menjalin komunikasi dengan elite politik menjelang penetapan hasil pemilu oleh KPU. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Alasan Hadi Tjahjanto Pastikan Hasil Rekapitulasi Nasional Rampung Hari Ini

47 hari lalu

Alasan Hadi Tjahjanto Pastikan Hasil Rekapitulasi Nasional Rampung Hari Ini

Hadi Tjahjanto menyatakan telah berkomunikasi dengan elite politik menjelang rampungnya hasil rekapitulasi nasional KPU.

Baca Selengkapnya