Susanto Megaranto Kejar Tiket Piala Dunia Catur di Mongolia

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 14 April 2019 09:46 WIB

Susanto Megaranto. ANTARA/Reno Esnir

TEMPO.CO, Jakarta - Pecatur andalan Indonesia Grand Master Susanto Megaranto terus tampil apik pada kejuaraan Catur Zona 3.3 Asia 2019 di Ulaanbatar, Mongolia. Dengan hasil itu ia membuka peluang mengejar tiket ke Piala Dunia Catur 2020.

"Susanto pada babak ketujuh menundukkan pecatur tuan rumah Grand Master Khatanbaatar Bazar dan kini menempati posisi empat dengan 5 angka kemenangan," kata Ketua bidang Pembinaan dan Prestasi Percasi Kristianus Liem dalam keterangan resmi yang diterima media di Jakarta, Minggu.

Dengan kemenangan tersebut, kata Liem peluang Susanto Megaranto untuk meraih tiket ke piala dunia cukup besar. Namun, dengan catatan pada pertandingan sisa meraih kemenangan atau minimal berada di posisi dua klasemen akhir.

Tidak hanya Susanto. Liem menjelaskan jika satu orang petacur putri Indonesia yaitu Grand Master Wanita Medina Warda Aulia juga masih berpeluang meraih tiket ke piala dunia setelah meraih kemenangan di babak ketujuh atas pecatur Mongolia Master FIDE Wanita Altantuya Boldbatar.

"Dibagian putri hanya menyediakan satu tiket saja. Medina tetap memiliki kans tapi harus berjuang lebih keras lagi," kata Kristianus Liem menambahkan.

Medina sendiri hingga babak ketujuh kejuaraan Catur Zonal 3.3 Asia 2019 masih tertahan di posisi tiga dengan 5 angka kemenangan atau tertinggal satu angka dari pimpinan klasemen Master FIDE Wanita Munkhzul Turmunkh.

Pada babak kedelapan, Medina Warda Aulia akan menghadapi pecatur Indonesia lainnya yaitu Chelsie Monica Sihite.

Indonesia pada kejuaraan Catur Zonal 3.3 Asia 2019 selain menurunkan Grand Master Susanto Megaranto dan Grand Master Wanita Medina Warda juga menurunkan Master Internasional Irene Kharisma Sukandar, Master Internasional Wanita Chelsie Monica Sihite IM Novendra Priasmoro dan Surya Wahyudi.

Berita terkait

Profil Pecatur Aditya Bagus Arfan, Raih Internasional Master di Ajang Pertamina Indonesian GM Tournament 2024

7 hari lalu

Profil Pecatur Aditya Bagus Arfan, Raih Internasional Master di Ajang Pertamina Indonesian GM Tournament 2024

Aditya Bagus Arfan 18 tahun sukses meraih gelar Internasional Master di ajang catur internasional. Sejak kapan ia menggeluti catur?

Baca Selengkapnya

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

17 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

20 hari lalu

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

Ernest Regia meraih juara 1 Olimpiade Sains Mahasiswa Republik ke-16 di Universitas Buketov, Karaganda, Kazakhstan pada 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Pertamina Indonesian GM Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

26 hari lalu

Berita Catur: Pertamina Indonesian GM Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.

Baca Selengkapnya

5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

7 Maret 2024

5 Fakta tentang Garry Kasparov, Mantan Juara Dunia Catur Pengkritik Putin

Nama Garry Kasparov baru saja dimasukkan ke dalam daftar "Teroris dan Ekstremis" oleh badan pemantau keuangan Rusia, Rosfinmonitoring.

Baca Selengkapnya

Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

7 Maret 2024

Rusia Masukkan Legenda Catur Garry Kasparov dalam Daftar Teroris dan Ekstremis

Garry Kasparov yang merupakan legenda catur dunia, masuk dalam daftar teroris dan ekstremis oleh Rusia. Rekening banknya bisa dibekukan.

Baca Selengkapnya

4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

22 Desember 2023

4 Pecatur Indonesia Raih Gelar Juara di Luar Negeri Sepanjang Desember 2024

Catur memberi empat gelar juara buat Indonesia menjelang tutup tahun 2003.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Laysa Latifah Juara G-18 Asian Youth Chess Championship 2023, Raih Gelar Woman International Master

22 Desember 2023

Berita Catur: Laysa Latifah Juara G-18 Asian Youth Chess Championship 2023, Raih Gelar Woman International Master

Laysa Latifah meraih medali emas G-18 dan Satria Duta dapat medali perunggu B-16 Asian Youth Chess Championship 2023 di Al Ain, UEA.

Baca Selengkapnya

Berita Catur: Menunggu Laysa Latifah Juara di Asian Youth Chess Championship 2023 di UEA

21 Desember 2023

Berita Catur: Menunggu Laysa Latifah Juara di Asian Youth Chess Championship 2023 di UEA

Pecatur putri Indonesia Laysa Latifah berada di puncak klasemen G-18 Asian Youth Chess Championship 2023 yang diadakan di Al Ain, UEA.

Baca Selengkapnya

Diajeng Teresa Singgih Juara Catur Junior Asia Timur 2023, Langsung Dapat Gelar Master Internasional Wanita

9 Desember 2023

Diajeng Teresa Singgih Juara Catur Junior Asia Timur 2023, Langsung Dapat Gelar Master Internasional Wanita

Pecatur Indonesia Master Fide Wanita (MFW) Diajeng Teresa Singgih berhasil menjadi juara kelompok putri Kejuaraan Catur Junior Asia Timur 2023.

Baca Selengkapnya