Menpora Ajak Masyarakat Tingkatkan Kebugaran

Kamis, 20 Juni 2019 08:58 WIB

Menpora, Imam Nahrawi, didampingi Deputi Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta, membuka Rapat Koordinasi Ayo Bergerak, di Ruang Dian 1 Hotel Ciputra, Jl Letjen S Parman, Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Rabu (19/6) malam. (dok Kemenpora)

INFO SPORT — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, didampingi Deputi Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta, membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Ayo Bergerak, di Ruang Dian 1 Hotel Ciputra, Jalan Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Rabu, 19 Juni 2019 malam. Rakor yang bertemakan "Ayo Bergerak! Dimana Saja, Kapan Saja, Bersama Siapa Saja" ini bertujuan untuk terus mengajak masyarakat giat berolahraga dan meningkatkan kebugaran.

Rakor ini dipandang penting sebagai sebuah upaya terus membudayakan olahraga, di mana dari data yang ada ketertinggalan angka kebugaran dibanding negara-negara lain masih sangat jauh dan perlu kerja ekstra keras lagi. "Kegiatan pembudayaan olahraga harus lebih dipercepat dan sering dilakukan, baik dari segi kuantitas maupun kualitasnya. Angka kebugaran 21 persen harus dipercepat agar bisa menjadi 100 persen," kata Menpora.

Setelah Gerakan Ayo Olahraga, SKJ Djadoel, Senam Lansia, kini pembudayaan olahraga kembali dimasalkan, yaitu Senam Kebugaran Ayo Bergerak. Melalui rakor lintas kementerian dan lembaga (K/L) dan stakeholder diharapkan dapat segera tersosialisasikan dengan baik di tengah masyarakat.

"Kemenpora menstimulasi, memotivasi, selebihnya tugas kita bersama untuk membuat seluruh rakyat Indonesia bergerak dan berolahraga. Saya mengajak seluruh masyarakat, ayo mumpung kita masih segar bugar, masih sehat seperti ini, jangan pernah berhenti bergerak di mana pun, kapan pun, bersama siapa saja, meskipun hanya 30 detik, agar kita tetap bugar di usia berapa pun," tutur Menpora.

Pada kesempatan tersebut diperagakan gerakan-gerakan ringan Senam Kebugaran Ayo Bergerak yang dipandu oleh instruktur dan diikuti seluruh peserta rakor, termasuk Menpora Imam Nahrawi dan semua pejabat yang hadir, seperti Staf Ahli Ekraf Jonni Mardizal, para pejabat Eselon II, III, IV Kemenpora, dan perwakilan Dispora se-Indonesia. (*)

Advertising
Advertising

Berita terkait

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

1 hari lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenpora Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Kawal Perburuan Tiket Olimpiade 2024

4 hari lalu

Kemenpora Gelar Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Kawal Perburuan Tiket Olimpiade 2024

Kemenpora kembali menggelar acara nonton bareng (nobar) laga Timnas U-23 Indonesia melawan Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Lokasi Nobar Piala Asia U-23 Pindah ke Halaman Kemenpora, Bisa Datang Tanpa Registrasi

6 hari lalu

Lokasi Nobar Piala Asia U-23 Pindah ke Halaman Kemenpora, Bisa Datang Tanpa Registrasi

Lokasi nobar Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan malam ini dipindah dari Auditorium Wisma Kemenpora ke Halaman Kemenpora.

Baca Selengkapnya

Marak Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Instansi Pemda, Kemenpora Ingatkan Tak Dikomersialkan

7 hari lalu

Marak Nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Instansi Pemda, Kemenpora Ingatkan Tak Dikomersialkan

Kemenpora mengingatkan agar acara nobar Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 tak dikomersialkan.

Baca Selengkapnya

Kemenpora Buka Kemungkinan Kerja Sama dengan Red Sparks untuk Buat Akademi Bola Voli

14 hari lalu

Kemenpora Buka Kemungkinan Kerja Sama dengan Red Sparks untuk Buat Akademi Bola Voli

Kemenpora membuka kemungkinan untuk membuat akademi bola voli bersama klub asal Korea Selatan, Daejeon JungKwanJang Red Sparks, di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Sebelum Pulang ke Korea Selatan, Pemain Red Sparks Sempat Diajak Berkeliling TMII

14 hari lalu

Sebelum Pulang ke Korea Selatan, Pemain Red Sparks Sempat Diajak Berkeliling TMII

Para pemain klub bola voli Red Sparks sempat diajak berkeliling mengenal ragam budaya Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.

Baca Selengkapnya

Kemenpora Buka Program Pertukaran Pelajar Dalam dan Luar Negeri, Cek Syaratnya

25 hari lalu

Kemenpora Buka Program Pertukaran Pelajar Dalam dan Luar Negeri, Cek Syaratnya

Program Indonesian Dream PPAN dan PPAP dari Kemenpora buka hingga 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Penjualan Tiket Red Sparks vs Indonesia All Stars, Ada Kategori Khusus Jumpa Megawati Hangestri Cs

44 hari lalu

Jadwal Penjualan Tiket Red Sparks vs Indonesia All Stars, Ada Kategori Khusus Jumpa Megawati Hangestri Cs

LPDUK mengumumkan delapan kategori tiket ditambah satu kategori khusus untuk laga eksibisi Red Sparks vs Indonesia All Star.

Baca Selengkapnya

Keppres Kewarganegaraan Cyrus Margono Terbit, Selangkah Lagi Resmi Jadi WNI

48 hari lalu

Keppres Kewarganegaraan Cyrus Margono Terbit, Selangkah Lagi Resmi Jadi WNI

Pemain keturunan Cyrus Margono tinggal melaksanakan pengambilan sumpah untuk kemudian resmi menjadi WNI.

Baca Selengkapnya

Profil 3 Calon Pemain Naturalisasi yang Sedang Diproses DPR: Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Maarten Paes

7 Maret 2024

Profil 3 Calon Pemain Naturalisasi yang Sedang Diproses DPR: Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Maarten Paes

Proses naturalisasinya diproses, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Maarten Paes semakin dekat untuk bisa memperkuat timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya