Wimbledon 2019: Murray Yakin Bisa Masuk 4 Besar Dunia Lagi

Reporter

Antara

Editor

Hari Prasetyo

Senin, 8 Juli 2019 15:09 WIB

Petenis Inggris, Andy Murray berbincang dengan pasangannya, petenis AS, Serena Williams di sela laga babak pertama nomor ganda campuran turnamen Wimbledon melawan pasangan petenis Cile, Alexa Guarachi dan petenis Jerman, Andreas Mies, di London, Inggris, 6 Juli 2019. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Andy Murray, mantan petenis putra nomor satu dunia, yakin bakal merebut kembali tempatnya dalam jajaran elite tenis putra dunia. Padahal Januari silam menjelang Australia Terbuka, petenis berusia 32 tahun itu merasa kariernya bakal tamat gara-gara cedera parah yang membekapnya.

"Jika secara fisik saya bisa kembali ke tingkat yang bagus, permainan saya tetap bagus. Saya meyakini kebijaksanaan tenis, saya akan terus bersama orang-orang," kata Murray seperti dikutip AFP, Senin, 8 Juli 2019.

Ada lebih banyak petenis berusia di atas 30 tahun yang maju ke babak keempat Wimbledon ketimbang petenis dengan usia di bawah 30 tahun. Karena itu, petenis Skotlandia ini merasa tidak ada yang menghentikannya untuk membentuk kembali empat besar dunia, bersama Roger Federer, Rafael Nadal dan Novak Djokovic. "Banyak orang yang sama masih berada di sana," kata Murray.

"Saya tak merasa percaturan telah bergeser. Jika ada orang yang bisa memberi saya alasan mengapa saya tak boleh berkompetisi kembali, saya akan mendengarkannya. Tapi, sejauh ini tidak ada yang memberi alasan seperti itu," Murray menambahkan.

Murray menjadi juara ganda putra bersama Feliciano Lopez di Queen's Club dalam rangka kembalinya dia ke tenis kompetitif akhir bulan lalu. Dia masuk Wimbledon dengan bermain pada ganda putra dan campuran yang berpasangan dengan petenis besar Amerika Serikat, Serena Williams.

Advertising
Advertising

Murray menyatakan tak mau terburu-buru kembali bermain tunggal putra. Dia mengaku hanya ingin menikmati momen kembali ke lapangan tenis dan saat ini hanya menantikan pertandingan keduanya pada ganda putri bersama Serena Williams melawan Fabrice Martin dan Raquel Atawo, Selasa, 9 Juli 2019.

"Saya tak peduli di lapangan mana kami bermain. Saya bahagia bermain di lapangan mana saja, (lapangan) 14 atau (lapangan) 18, saya tak peduli," kata mantan juara Wimbledon ini.

Berita terkait

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

38 hari lalu

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan pelatih Goran Ivanisevic setelah kerja sama selama 5 tahun

Baca Selengkapnya

Kisah Venus Williams Berjuang Lawan Cedera Demi Bisa Bertanding Lagi di Lapangan Keras Amerika

30 Januari 2024

Kisah Venus Williams Berjuang Lawan Cedera Demi Bisa Bertanding Lagi di Lapangan Keras Amerika

Petenis Amerika Serikat, Venus Williams, menuturkan kisahnya berjuang melawan cedera dalam setahun terakhir demi bisa kembali bermain.

Baca Selengkapnya

Pernah Ditolak Masuk Kontingen Australia, Petenis Nick Kyrgios Ogah Tampil di Olimpiade Paris 2024

24 Januari 2024

Pernah Ditolak Masuk Kontingen Australia, Petenis Nick Kyrgios Ogah Tampil di Olimpiade Paris 2024

Komite Olimpiade Australia menghormati keputusan Nick Kyrgios untuk tidak tampil di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

15 Januari 2024

Hasil Australian Open 2024: Coco Gauff Melaju ke Babak Kedua, Marketa Vondrousova Tersingkir

Coco Gauff akan bertemu rekan senegaranya Caroline Dolehide di babak kedua Australian Open 2024.a

Baca Selengkapnya

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

1 Januari 2024

Mengenal Emma Raducanu, Petenis Inggris yang akan Berlaga di Auckland Classic

Emma Raducanu merasa terlahir kembali setelah pulih dari cedera. Petenis muda ini mesti rehat setelah operasi pergelangan kaki dan tangan

Baca Selengkapnya

Andy Murray Menyatakan 2024 Bisa Jadi Tahun Terakhir dalam Kariernya

1 Januari 2024

Andy Murray Menyatakan 2024 Bisa Jadi Tahun Terakhir dalam Kariernya

Juara Wimbledon dua kali, Andy Murray, mengatakan bahwa 2024 bisa menjadi tahun terakhirnya sebelum pensiun dari dunia tenis.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga Juli 2023: Kontrak Fantastis Lionel Messi, Polemik JIS, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon

28 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga Juli 2023: Kontrak Fantastis Lionel Messi, Polemik JIS, Carlos Alcaraz Juara Wimbledon

Polemik soal pemilihan JIS sebagai salah satu arena Piala Dunia U-17 2023 mewarnai kaleidoskop olahraga sepanjang Juli lalu.

Baca Selengkapnya

Kisah Andy Murray Tetap Bermain untuk Tim Piala Davis Inggris di Hari Pemakaman Neneknya

16 September 2023

Kisah Andy Murray Tetap Bermain untuk Tim Piala Davis Inggris di Hari Pemakaman Neneknya

Andy Murray dihadapkan pada pilihan berat: tetap membela tim tenis Inggris di Piala Davis atau menghadiri pemakaman nenek?

Baca Selengkapnya

Kisah Tom Hiddleston, Musisi yang Lebih Terkenal Sebagai Pemeran Loki

13 September 2023

Kisah Tom Hiddleston, Musisi yang Lebih Terkenal Sebagai Pemeran Loki

Tom Hiddleston awalnya adalah seorang musisi, namun banting setir menjadi aktor dan namanya semakin melambung saat memerankan tokoh Loki.

Baca Selengkapnya

Andy Murray Yakin Novak Djokovic Masih Akan Mendominasi Tenis Putra Beberapa Tahun ke Depan

12 September 2023

Andy Murray Yakin Novak Djokovic Masih Akan Mendominasi Tenis Putra Beberapa Tahun ke Depan

Novak Djokovic, 36 tahun, baru saja meraih gelar Grand Slam ke-24 di US Open 2023.

Baca Selengkapnya