Bulu Tangkis: Herry IP Sebut Performa Marcus / Kevin Masih Stabil

Reporter

Antara

Rabu, 4 September 2019 23:19 WIB

Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) dan Marcus Fernaldi Gideon mengembalikan kok pada babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Rabu, 21 Agustus 2019. Ganda Putra unggulan Indonesia ini kalah dari ganda putra Korea Selatan Choi Solgyu dan Seo Seung Jae ANTARA/Hafidz Mubarak

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih bulu tangkis ganda putra nasional Indonesia, Herry Iman Pierngadi atau Herry IP menilai performa pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atau Marcus / Kevin sampai saat ini masih stabil dan tidak mengalami penurunan.

“Penampilan Marcus / Kevin tidak menurun, masih stabil, buktinya masih berada di posisi rangking satu dunia sampai sekarang,” kata Herry saat menghadiri acara penyerahan bonus Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 oleh Djarum Foundation di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu, 4 September 2019.

Marcus / Kevin dikalahkan oleh pasangan asal Korea Selatan Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae pada babak kedua Kejuaraan Dunia BWF 2019 dalam tiga game dengan skor 21-16, 14-21, 21-23.

Sebelumnya, pasangan yang dijuluki The Minions itu juga tersingkir di babak pertama turnamen All England Open 2019 yang diselenggarakan pada Maret 2019.

“Yang harus diingat adalah Marcus / Kevin berhasil menang pada dua laga all-Indonesian final terakhir. Mereka juga masih menduduki peringkat pertama dunia selama dua tahun terakhir ini,” ujar Herry.

Advertising
Advertising

Menurut dia, ekspektasi masyarakat terhadap Marcus / Kevin amat sangat tinggi, sehingga ketika pasangan itu mengalami kekalahan dalam suatu kejuaraan, maka akan langsung dianggap sebagai masalah besar.

“Ekspektasi masyarakat terhadap Marcus / Kevin itu harus diakui luar biasa, sangat tinggi. Jadi, ketika mereka kalah dalam suatu pertandingan, langsung timbul kesan seolah-olah mereka sudah gagal total. Padahal tidak begitu,” tutur Herry.

Sepanjang 2019, sambung dia, Marcus / Kevin sudah berhasil menjuarai empat turnamen bulu tangkis, antara lain Malaysia Masters 2019, Indonesia Masters 2019, Indonesia Open 2019 dan Japan Open 2019.

“Jadi sebetulnya kalau dilihat lebih teliti lagi, memang prosentase kemenangan Marcus / Kevin itu masih jauh lebih banyak dibandingkan kekalahannya. Oleh sebab itulah mereka masih rangking satu sampai sekarang,” kata Herry.

Usai Kejuaraan Dunia BWF, Marcus / Kevin dijadwalkan akan kembali berlaga dalam turnamen China Open 2019 yang diselenggarakan pada 17 hingga 22 September 2019 di Changzhou, China.

Berita terkait

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

5 jam lalu

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

Jonatan Christie selalu meraih kemenangan saat bertanding di Piala Thomas 2024 dari babak penyisihan grup hingga final.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

12 jam lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

1 hari lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

1 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 hari lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

1 hari lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya