Kevin / Marcus Maju ke Babak 2 Hong Kong Open 2019

Reporter

Tempo.co

Rabu, 13 November 2019 20:12 WIB

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) dan Marcus Fernaldi Gideon berusaha mengembalikan kok ke arah ganda putra Jepang Takeshi Kamura dan Keigo Sonoda pada laga final Fuzhou China Open 2019 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Minggu, 10 November 2019. Pasangan Marcus/Kevin menjuarai China Open 2019 setelah menang dengan skor 21-17, 21-9. ANTARA/Handout/Widya Amelia/Humas PP PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon memastikan lolos ke babak kedua Hong Kong Open 2019. Pemain peringkat satu dunia ini mengalahkan pasangan Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han dengan sekor 21-18, 21-17 dalam 35 menit.

Lu /Yang sempat unggul di awal game pertama 8-4 sebelum Kevin / Marcus mengejar ketertinggalan dan berbalik unggul 8-11. Terjadi susul menyusul perolehan poin hingga angka kembar 18-18. Ganda putra yang biasa dikenal dengan The Minions ini menutup game pertama dengan tiga poin berurutan.

Di game kedua, perolehan poin juga berjalan ketat hingga 16-16. Namun, di poin-poin kritis, Kevin / Marcus kembali mampu mengumpulkan poin demi poin dan menutup pertandingan dengan 21-17 di game kedua.

Sebelumnya tiga ganda putra Indonesia sudah lebih dulu memastikan maju ke babak kedua. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menjadi unggulan kelima menaklukkan pasangan Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin 23-21, 21-14.

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang menjadi unggulan kedua lolos ke babak kedua setelah mengalahkan pasangan tuan rumah Lam Wai Lok/Li Kuen Hon dengan 21-11, 21-14.

Advertising
Advertising

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso menyingkirkan Akira Koga/Taichi Saito dari Jepang setelah bermain tiga game, 6-21, 21-19, 21-19.

Di babak kedua, Hendra / Ahsan dan Wahyu / Ade akan saling bertarung memperebutkan tiket maju ke perempat final Hong Kong Open 2019.

Menanggapi pertemuan dengan Hendra / Ahsan di babak kedua, Wahyu / Ade mengatakan bahwa mereka sudah sama-sama mengetahui kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Hendra / Ahsan unggul 3-0 dalam catatan rekor pertemuan dengan Wahyu / Ade. Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di Japan Open 2019, kala itu Hendra/Ahsan menang dengan skor tipis, 16-21, 21-18, 22-20.

"Pertemuan terakhir cukup ramai, kami sudah sama-sama tahu permainan masing-masing. Hendra/Ahsan bukan cuma banyak pengalaman, tapi kualitas permainan mereka memang lebih baik. Kami harus lebih siap dan coba lebih nekad saja di lapangan," ucap Wahyu seprti dikutip dari situs Badmintonindonesia.org.

Berita terkait

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

3 jam lalu

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

Indonesia berhasil mengukir sejarah meraih Piala Uber Cup pada 1975, 1994, dan 1996. Bagaimana prestasi pemin bulu tangkis putri

Baca Selengkapnya

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

9 jam lalu

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

Jonatan Christie selalu meraih kemenangan saat bertanding di Piala Thomas 2024 dari babak penyisihan grup hingga final.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

16 jam lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

1 hari lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

1 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 hari lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

1 hari lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya