Atlet PBSI Diikutkan BP Jamsostek, Dapat Jaminan Saat Cedera

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Jumat, 21 Februari 2020 09:30 WIB

Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menerima kasrtu peserta BP Jamsostek untuk atlet nasional PBSI di Jakarta, Kamis, 20 Februari 2020. (badmintonindonesia.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional bulutangkis Indonesia diikutkan program Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian di BP Jamsostek. Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta menerima secara simbolis kartu kepersertaan atlet dari Kepala Kantor BP Jamsostek Cabang Jakarta Ceger, Dani Santoso, di Pelatnas PBSI, Jakarta Timur, Kamis, 21 Februari 2020.

Dalam kesempatan ini, ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi perwakilan atlet yang menerima kartu kepesertaan.

Seluruh atlet pelatnas PBSI akan diberikan perlindungan dua program yaitu Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian. Jaminan kecelakaan kerja dalam hal ini termasuk cedera yang dialami atlet ketika latihan atau bertanding. Para atlet bisa menggunakan fasilitas berobat ke rumah sakit rekanan, tanpa harus melewati jalur fasilitas kesehatan terbawah, namun bisa langsung ke rumah sakit terdekat yang ingin dituju oleh PBSI.

"Program jaminan sosial ini merupakan bentuk apresiasi sekaligus perlindungan terhadap atlet. Menurut saya, program ini bagus sekali, bisa menjamin dan melindungi atlet. Semoga dengan adanya program ini, atlet jadi lebih fokus ke latihan dan pertandingan," kata Alex kepada Badmintonindonesia.org.

"Kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PBSI yang telah mendukung penuh progam pemerintah dan peduli dengan risoko-risiko yang mungkin saja terjadi kepada para atletnya," ujar Dani.

Advertising
Advertising

Pitha sebagai perwakilan atlet menyampaikan ucapan terima kasihnya atas program jaminan sosial bagi atlet PBSI. Pitha mengatakan bahwa program ini sangat bermanfaat dan membantu atlet dalam hal jaminan kesehatan, karena kesehatan merupakan modal utama bagi seorang atlet.

Berita terkait

Jamsostek Mobile Luncurkan Fitur Tanya 175

23 Januari 2024

Jamsostek Mobile Luncurkan Fitur Tanya 175

Peserta dapat menyaksikan talkshow Tanya 175 dengan konten pembahasan seputar jaminan sosial Ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

Staf Menko PMK Meninggal, Keluarga Terima Santunan BPJS

18 Januari 2024

Staf Menko PMK Meninggal, Keluarga Terima Santunan BPJS

Kementerian Koordinator PMK berduka atas meninggalnya staf keprotokoleran.

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan dan Pos Indonesia Permudah Akses 242 Ribu Pekerja

13 Januari 2024

BPJS Ketenagakerjaan dan Pos Indonesia Permudah Akses 242 Ribu Pekerja

Program bersama Racing Contest Joint Marketing 2023 berhasil meningkatkan pendaftaran dan pembayaran BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan Beberkan Capaian Satu Dekade Jaminan Sosial

12 Januari 2024

BPJS Ketenagakerjaan Beberkan Capaian Satu Dekade Jaminan Sosial

Rata-rata penambahan tenaga kerja aktif yang terlindungi BPJS Ketenagakerjaan sejak 2014 hingga 2023 sebesar 2,75 juta pekerja.

Baca Selengkapnya

Pensiun Berkala BPJS Tanpa Berkunjung Cabang

30 Desember 2023

Pensiun Berkala BPJS Tanpa Berkunjung Cabang

BPJS Ketenagakerjaan dan Bank Mantap bersinergi untuk peningkatan layanan jaminan pensiun.

Baca Selengkapnya

Tragedi Petir di Sijunjung: BPJS Ketenagakerjaan Segera Bantu Korban

27 Desember 2023

Tragedi Petir di Sijunjung: BPJS Ketenagakerjaan Segera Bantu Korban

Layanan Cepat Tanggap (LCT) BPJS Ketenagakerjaan bergerak memastikan status kepesertaan korban tersambar petir di Dusun Tuo, Nagari Muaro Bodi, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan Luncurkan Fitur Baru JMO untuk Pekerja Migran Indonesia

20 Desember 2023

BPJS Ketenagakerjaan Luncurkan Fitur Baru JMO untuk Pekerja Migran Indonesia

Dalam rangka memperingati Hari Migran Internasional yang jatuh pada tanggal 18 Desember, BPJS Ketenagakerjaan meluncurkan fitur baru pada layanan aplikasi digitalnya, Jamsostek Mobile (JMO), khusus untuk para Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan dan Pusrehab Kemhan Jalin Komitmen Bersama

14 Desember 2023

BPJS Ketenagakerjaan dan Pusrehab Kemhan Jalin Komitmen Bersama

Tingkatkan Kualitas Layanan, BPJS Ketenagakerjaan dan Pusrehab Kemhan Jalin Komitmen Bersama

Baca Selengkapnya

Dirut BPJS Ketenagakerjaan: Ini Langkah Baik Tingkatkan Literasi Sejak Dini

12 Desember 2023

Dirut BPJS Ketenagakerjaan: Ini Langkah Baik Tingkatkan Literasi Sejak Dini

Jaminan Sosial Masuk Kurikulum, Dirut BPJS Ketenagakerjaan: Ini Langkah Baik Tingkatkan Literasi Sejak Dini

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan: Bentuk Peduli Kemanusiaan Internasional

1 Desember 2023

BPJS Ketenagakerjaan: Bentuk Peduli Kemanusiaan Internasional

Dirut BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Bantuan Melalui Baznas: Bentuk Peduli Kemanusiaan Internasional

Baca Selengkapnya