Sosok Jelena, Istri Novak Djokovic, yang Positif Covid-19

Rabu, 24 Juni 2020 17:10 WIB

Petenis Serbia, Novak Djokovic dan istrinya, Jelena berbincang saat menyaksikan salah satu pertandingan dalam turnamen Adria Tour di Novak Tennis Centre, Beograd, Serbia, 14 Juni 2020. Petenis nomor satu dunia itu dan istrinya positif terkena virus Corona usai turnamen Adria Tour, yang digelar oleh Novak Djokovic di tengah pandemi. REUTERS/Marko Djurica

TEMPO.CO, Jakarta - Petenis Serbia, Novak Djokovic, dinyatakan positif Covid-19 setelah menggagas dan mengikuti turnamen eksibisi Adria Tour di Serbia dan Kroasia. Ia dinyatakan positif bersama istrinya, Jelena Djokovic. "Saat kami tiba di Beograd, kami mengikuti tes. Hasilnya saya positif, seperti halnya Jelena, sedangkan hasil tes anak-anak negatif," kata Djokovic, seperti dikutip Associated Press, Selasa, 23 Juni 2020.

Djokovic menjadi petenis peserta Adria Tour keempat yang dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya turnamen yang digagas oleh Djokovic sendiri berlangsung di Beograd, Serbia, dan Zadar, Kroasia. Rangkaian turnamen itu harus dihentikan setelah Grigor Dimitrov positif Covid-19. Viktor Troicki dan Borna Coric, peserta turnamen itu, kemudian juga dinyatakan positif virus corona.

Siapakah Jelena Djokovic?
Jelena Djokovic menjadi istri Novak Djokovic sejak Juli 2014. Mereka pertama kali bertemu di sekolah menengah. Pasangan ini mulai berkencan pada 2005 dan bertunangan pada September 2013.

Putra mereka, Stefan, lahir pada Oktober 2014. Pasangan ini mengumumkan kelahiran anak kedua mereka, Tara, yang lahir pada September 2017. Jelena pun absen selama pertandingan suaminya di ajang Wimbledon pada tahun yang sama.

Jelena adalah penggemar platform Instagram, dan secara teratur, ia sering berbagi foto bersama suaminya. Dia juga menjadi direktur yayasan amal milik suaminya, The Novak Djokovic Foundation, yang bertujuan membantu anak-anak di Serbia mewujudkan impian mereka dengan memperbaiki sistem pendidikan negara.

Advertising
Advertising

Apa yang dilakukan Jelena Djokovic pada final Wimbledon 2019?
Jelena Djokovic tidak berada di final Wimbledon meskipun berada di London pada 2019. Setelah kemenangannya, Djokovic mengatakan bahwa, "Sangat istimewa membagikan kemenangan ini kepada putra saya di tengah orang banyak dan orang tua saya, seluruh tim. Istri dan putriku ada di London, tetapi mereka ada di rumah. Jadi saya memberi mereka pelukan yang sangat besar untuk mereka."

Sehari sebelumnya, Jelena Djokovic memposting foto di Instagram anak-anaknya dengan lokasi Wimbledon. Meski demikian, Jelena telah melewatkan semua pertandingan Novak Djokovic saat itu.

Jelena dan Novak pun cepat mengakhiri desas-desus bahwa hubungan mereka berada di atas perpecahan akibat peristiwa itu. Setelah rumor beredar, Novak Djokovic mengungkapkan bahwa dirinya sedang menghabiskan waktu bersama keluarganya setelah kalah di turnamen US Open.

Novak Djokovic adalah salah satu pemain tenis paling terkenal dan paling sukses di dunia. Ia telah memenangkan 17 gelar tunggal Grand Slam, termasuk memenangi turnamen Wimbledon sebanyak lima kali. Setelah memenangkan Perancis Terbuka 2016, pemain berusia 33 tahun itu menjadi orang ketiga yang memegang keempat gelar utama sekaligus

THE SUN

Berita terkait

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

35 hari lalu

Resmi Berpisah dengan Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Bakal Punya Tandem Baru Asal Amerika Serikat

Perjalanan Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato ditutup dengan kekalahan di Charleston Open 2024.

Baca Selengkapnya

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

36 hari lalu

Novak Djokovic Jadi Petenis Peringkat 1 Dunia Tertua Sepanjang Sejarah, Pecahkan Rekor Roger Federer

Novak Djokovic akan melampaui Roger Federer pada hari Minggu, saat berusia 36 tahun 321 hari.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

36 hari lalu

Aldila Sutjiadi dan Miyu Kato Target Juara di Charleston Open 2024

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi siap kembali berlaga di turnamen WTA 500 Charleston Open, South Carolina, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

37 hari lalu

Danielle Collins Juarai Miami Open 2024, Torehkan Rekor dan Raih Pencapaian Tertinggi

Petenis Amerika Serikat, Danielle Collins, berhasil menjuarai Miami Open 2024, dengan mengalahkan Elena Rybakina.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

39 hari lalu

Mengenal Mantan Pelatih Novak Djokovic, Goran Ivanisevic

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan pelatih Goran Ivanisevic setelah kerja sama selama 5 tahun

Baca Selengkapnya

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

41 hari lalu

Berpisah dengan Sang Pelatih Goran Ivanisevic, Novak Djokovic Tulis Pesan Mengharukan di Instagram Miliknya

Novak Djokovic mengumumkan perpisahannya dengan sang pelatih Goran Ivanisevic lewat unggahan di Instagram miliknya pada Rabu, 27 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Ketika Petenis Nomor Satu Dunia Novak Djokovic Alami Kekalahan Langka di BNP Paribas Open

56 hari lalu

Ketika Petenis Nomor Satu Dunia Novak Djokovic Alami Kekalahan Langka di BNP Paribas Open

Petenis nomro satu dunia, Novak Djokovic, mendapat pukulan yang mengejutkan dalam turnamen BNP Paribas Open. Kalah dari petenis kualifikasi.

Baca Selengkapnya

Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

8 Maret 2024

Aldila Sutjiadi Yakin Bisa Lewati Babak Pertama Indian Wells Paribas Open 2024

Aldila Sutjiadi bersama pasangannya Miyu Kato akan turun di nomor ganda putri Indian Wells Paribas Open 2024 dan didampingi pelatih Carlos Alberto Drada.

Baca Selengkapnya

Setelah Jadi Juara Australian Open 2024, Jannik Sinner Tahu Setiap Petenis Ingin Mengalahkannya

15 Februari 2024

Setelah Jadi Juara Australian Open 2024, Jannik Sinner Tahu Setiap Petenis Ingin Mengalahkannya

Jannik Sinner bisa naik ke peringkat ketiga dunia jika memenangi Rotterdam Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rafael Nadal Ingin Bermain di French Open dan Olimpiade Paris 2024

15 Februari 2024

Rafael Nadal Ingin Bermain di French Open dan Olimpiade Paris 2024

Rafael Nadal, yang absen hampir sepanjang 2023 karena cedera, mengundurkan diri dari Qatar Open yang digelar pekan depan.

Baca Selengkapnya