Tinju : Untuk Laga Amal, Mike Tyson Tertarik Melawan Anthony Joshua

Kamis, 24 September 2020 21:05 WIB

Mike Tyson vs Anthony Joshua. Credit. The Sun.

TEMPO.CO, Jakarta - Mike Tyson mengungkapkan bahwa dia akan senang bertarung melawan Anthony Joshua dalam laga tinju untuk amal. Ia menantikan pertandingan tersebut meskipun ada perbedaan usia 24 tahun dengan Joshua.

"Dengar, saya sangat tertarik. Jika melakukan itu berarti kita dapat memiliki eksponen amal yang lebih besar, biarlah, saya juga akan melakukannya. Saya ingin sekali melawan Joshua. Itu akan sangat mengejutkan," kata Tyson kepada TMZ Sports, dikutip dari The Sun, Kamis, 24 September 2020.

Tyson, yang saat ini berusia 54 tahun, tengah bersiap untuk laga comeback yang sensasional melawan Roy Jones Jr. Pria berjuluk The Baddest Man on the Planet ini segera kembali setelah berada di masa pensiun selama 54 tahun. Bahkan, pelatihnya, Rafael Cordeiro, mengakui terjadi perbedaan drastis dalam fisik yang lebih prima.

Baca juga : Berita Tinju : Shannon Briggs Sukarela Gantikan Roy Jones Jr Melawan Mike Tyson

Advertising
Advertising

Cordeiro mengklaim Mike Tyson bisa kembali menantang para petinju aktif untuk perebutan gelar juara kelas berat. Meski begitu, pertarungan melawan Anthonny Joshua masih akan dibahas. Tyson akan berfokus untuk menghadapi Roy Jones Jr, 51 tahun, dalam tontonan delapan ronde pada 28 November mendatang.

Laga Mike Tyson versus Roy Jones Jr. akan menjadi pertarungan pertamanya sejak 2005. Saat itu, Iron Mike langsung gantung sarung tangan setelah kalah dari petarung kelas berat Kevin McBride. Sebelum menandatangani kontrak untuk melawan Jones, raja WBC saat ini Tyson Fury telah didekati untuk pertarungan eksibisi.

Baca juga : Menurut Pelatih, Mike Tyson Masih Bisa Juara Lawan Anthony Joshua dan Tyson Fury

Tyson Fury, 32 tahun, mengungkapkan menyiapkan 10 juta Poundsterling untuk pertarungan tersebut. Namun, rencana itu gagal. Peluang Tyson untuk menghadapi salah satu juara kelas berat memang tampak tipis. Joshua telah mengesampingkannya.

Pada Mei lalu, Anthony Joshua mengatakan, "Dengan segala hormat, saya tidak akan melakukannya. Bahkan jika saya melawan Iron Mike dan mengalahkannya, saya pikir saya akan menjadi satu-satunya yang bersorak, tapi orang-orang akan mengejek. Dia adalah legenda. Dia petinju terhebat di era modern. Hanya ada dua juara dunia yang dikenal, Muhammad Ali dan Mike Tyson, wajah paling dikenal di dunia dalam hal tinju.”

Berita terkait

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

1 hari lalu

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

Canelo Alvarez berhasil mempertahankan predikat juara sejati tinju dunia kelas super middleweight dengan mengalahkan Jaime Munguia.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

23 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

28 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

29 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

31 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

34 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

42 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Anthony Joshua, Petinju yang Mengalahkan Francis Ngannou

57 hari lalu

Mengenal Anthony Joshua, Petinju yang Mengalahkan Francis Ngannou

Anthony Joshua membuat lawannya Francis Ngannou tumbang alias KO dalam dua ronde.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

58 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

58 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya