Penyerang AC Milan Zlatan Ibrahimovic Akan Tampil di Festival Musik Sanremo

Reporter

Terjemahan

Rabu, 30 Desember 2020 10:49 WIB

Penyerang veteran AC Milan, Zlatan Ibrahimovic mengonfirmasi dirinya terjangkit COVID-19 pada 24 September lalu, lewat akun media sosialnya. REUTERS/Daniele Mascolo/File Photo

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, bakal tampil dalam festival musik, Sanremo. Acara ini akan berlangsung di Teter Ariston selama lima hari, 2-6 Maret 2021.

Amadeus sebagai penyelenggara festival tersebut menegaskan bahwa kehadiran Ibrahimovic di acara tersebut tidak akan berpengaruh pada komitmen pemain Swedia itu untuk Rossoneri di lapangan.

Namun, jika melihat jadwal pertandingan Milan, mereka akan menghadapi Udinese di Serie A Liga Italia pada 3 Maret. Tentunya, diperlukan solusi dalam pengaturan jadwal untuk Ibrahimovic.

Baca juga: Top Skor Liga Italia: Borong 2 Gol, Ronaldo Melesat Tinggalkan Ibra dan Lukaku

Menurut laporan, pemain 39 tahun itu berkemungkinan melakukan perjalanan ke Festival Sanremo setelah pertandingan pada larut malam atau melewatkan komitmen untuk malam itu.

Terkait dengan kehadiran Ibrahimovic di acara tersebut, AC Milan mengonfirmasi bahwa mereka sudah mendapatkan informasi tersebut ketika penandatanganan kontrak baru dengan klub. Menurut Sky Sport Italia, Ibra akan menghormati semua komitmen yang diminta oleh klub, seperti yang selalu dilakukannya dengan profesional.

Advertising
Advertising

Meski begitu, belum dipastikan apa yang akan dilakukan Ibrahimovic dalam festival musik tahunan tersebut. Sebelumnya, mereka juga menghadirkan Roberto Baggio, Francesco Totti, Antonio Cassano, Mikhail Gorbachev, dan pacar Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez.

Festival Sanremo ini juga masuk dalam kalender Italia. Acara ini sering kali mendapatkan perhatian lebih banyak untuk pakaian dan tamu istimewa daripada musiknya.

Baca juga: Zlatan Ibrahimovic Sebut Cedera Saat di Man United Memaksanya untuk Terus Maju

Zlatan Ibrahimovic akan menjalani pemeriksaan medis pada Selasa ini. Dia dilaporkan bakal kembali beraksi di lapangan saat AC Milan menghadapi Cagliari di Serie A Liga Italia pada 18 Januari mendatang, setelah absen sejak kemenangan 3-1 atas Napoli pada November lalu.

FOOTBALL ITALIA | SEMPREMILAN

Berita terkait

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

1 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

1 hari lalu

Juventus Pecat Massimiliano Allegri Sehari setelah Juarai Coppa Italia 2023/2024

Juventus telah resmi memecat pelatih Massimiliano Allegri hanya selang sehari setelah mereka menjadi juara Coppa Italia 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

1 hari lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-36: Juventus Raih Tiket Liga Champions, Siapa Lagi yang Lolos?

6 hari lalu

Klasemen Liga Italia Pekan Ke-36: Juventus Raih Tiket Liga Champions, Siapa Lagi yang Lolos?

Juventus dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan meski bermain imbang 1-1 saat menjamu Salernitana dalam pekan ke-36 Liga Italia.

Baca Selengkapnya

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

7 hari lalu

Hartono Bersaudara, Sosok Penting di Balik Kesuksesan Como 1907 Promosi ke Serie A Italia

Bagaimana Hartono Bersaudara bisa berperan penting dalam keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Italia?

Baca Selengkapnya

Cesc Fabregas Minta Pemain Como 1907 Langsung Latihan Sehari Setelah Promosi ke Liga Serie A Italia

7 hari lalu

Cesc Fabregas Minta Pemain Como 1907 Langsung Latihan Sehari Setelah Promosi ke Liga Serie A Italia

Asisten pelatih Como 1907 Cesc Fabregas mengingatkan para pemain untuk tak terlena dengan keberhasilan mereka promosi ke Liga Serie A Italia 2024-2025.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

7 hari lalu

Jatuh Bangun Como 1907 yang Dimiliki Konglomerat Indonesia: Sempat Hampir Bangkrut hingga Promosi ke Serie A Liga Italia

Keberhasilan Como 1907 promosi ke Serie A Liga Italia diraih dengan perjalanan panjang yang tak mudah.

Baca Selengkapnya

Como 1907 Dampingi Parma Promosi ke Serie A Liga Italia, Venezia yang Diperkuat Jay Idzes Harus Jalani Playoff

8 hari lalu

Como 1907 Dampingi Parma Promosi ke Serie A Liga Italia, Venezia yang Diperkuat Jay Idzes Harus Jalani Playoff

Como 1907 mendampingi Parma untuk promosi secara otomatis ke Serie A Liga Italia. Venezia yang diperkuat Jay Idzes harus jalani playoff.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

13 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes Tampil saat Venezia Menang dan Dekati Tiket Promosi ke Serie A Liga Italia

Pemain timnas Indonesia Jay Idzes kembali tampil saaat timnya, Venezia, mengalahkan Feralpi Salo 2-1 pada pekan ke-37 Serie B Liga Italia.

Baca Selengkapnya