MotoGP: Valentino Rossi Ingin Jaga Motivasi sebelum Seri Le Mans

Rabu, 5 Mei 2021 15:53 WIB

Valentino Rossi dan para pembalap VR46 Academy di Sirkuit Misano. Credit Instagram @valeyellow46.

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi mengakui sedang mengalami awal musim yang sulit di MotoGP 2021. Menurut dia, paket motornya tidak cukup cepat sehingga tak bisa dikendarai secara maksimal di empat seri awal musim ini.

"Kami harus menemukan cara teknis untuk memperbaiki jenis masalah ini dan mencoba menjadi lebih kuat dan membawa motor hingga batasnya. Kami akan lihat apakah kami dapat membuat motor lebih baik. Kami harus optimis dan menjaga motivasi tetap tinggi dan melakukan segala kemungkinan untuk menjadi lebih kuat," kata dia dikutip dari Crash, Rabu, 5 Mei 2021.

Rossi berbeda nasib dengan rekan satu timnya, Franco Morbildelli. Di seri terakhir MotoGP Spanyol, Morbidelli mampu mendapatkan podium di tempat ketiga hanya dengan menggunakan motor Yamaha M1 2019. Sedangkan Rossi memiliki paket motor versi terbaru yang sama dengan pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.

Hasil empat balapan itu menempatkan Rossi berada di peringkat ke-21 klasemen MotoGP sementara dengan perolehan empat poin. Ia menjadi pembalap Yamaha terendah dibandingkan Fabio Quartararo di peringkat kedua, Maverick Vinales di peringkat ke-3, dan Morbidelli di peringkat ke-8 yang berhasil mengumpulkan 33 poin.

"Itu selalu sulit. Kami akan balapan di Le Mans minggu depan dalam kondisi cuaca yang berbeda. Tapi sejujurnya, saya mulai senang karena merasa lebih baik dengan motornya. Saya bisa mengendarainya dengan cara yang lebih baik, lebih presisi, lebih cepat di bagian yang cepat, dan kami menemukan sesuatu yang menarik."

Advertising
Advertising

Sebelum menuju Le Mans, Rossi akan melanjutkan latihannya dengan para pebalap VR46 Academy di Tavullia. Dia yakin masalahnya saat ini hanya bisa diselesaikan dengan bekerja secara khusus dengan motor MotoGP. "Kami selalu bekerja, tapi bagi saya, masalahnya adalah kecepatan," ujarnya.

"Saya perlu meningkatkan kecepatan dan saya perlu meningkatkan perasaan dengan motor. Akhir pekan ini sangat sulit dan kami tahu memang sulit untuk memperjuangkan kemenangan, tetapi kami harus lebih kuat dan kami ingin menjadi lebih kuat. Kami menemukan sesuatu yang menarik. Jadi kami berharap bisa membawa ini ke Le Mans," kata Valentino Rossi.

Baca juga : MotoGP: Fabio Quartararo Jalani Operasi Arm Pump, Begini Kondisinya

Berita terkait

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

4 hari lalu

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

6 hari lalu

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.

Baca Selengkapnya

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

6 hari lalu

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 Setelah Jorge Martin Menyapu Bersih 2 Kemenangan di Grand Prix Prancis

7 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 Setelah Jorge Martin Menyapu Bersih 2 Kemenangan di Grand Prix Prancis

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin menyapu bersih dua kemenangan dalam Grand Prix Prancis 2024. Kian kokoh di puncak klasemen MotoGP 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

7 hari lalu

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

7 hari lalu

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

7 hari lalu

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

7 hari lalu

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

Jorge Martin berhasil memenangi sesi sprint MotoGP Prancis 2024. Marc Marquez dan Maverick Vinales juga naik podium.

Baca Selengkapnya

Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

9 hari lalu

Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin memimpin sesi latihan pertama (FP1) MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya