Jadwal Seru Liga Spanyol Pekan Ini: Barca vs Atletico, Real Madrid vs Sevilla

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 5 Mei 2021 16:27 WIB

Penyerang Atletico Madrid Luis Suarez, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Valencia dalam pertandingan Liga Spanyol di Wanda Metropolitano, Madrid, 25 Januari 2021. Atletico Madrid kalahkan Valencia 3-1 dan semakin kokoh di puncak klasemen. REUTERS/Juan Medina

TEMPO.CO, Jakarta - Persaingan perebutan gelar juara Liga Spanyol masih berlangsung ketat ketika jadwal menyisakan empat pekan. Akhir minggu ini, empat tim yang berpeluang juara akan saling bertemu.

Atletico Madrid saat ini memuncaki klasemen dengan nilai 76. Real Madrid di posisi kedua dengan nilai 74, sama dengan Barcelona yang kalah rekor head-to-head. Sevilla menempati urutan keempat dengan nilai 70.

Pekan ini, empat calon juara itu akan saling bertemu. Barcelona akan menjamu Atletico Madrid pada Sabtu, 8 Mei 2021. Sedangkan Real Madrid akan menyambut Sevilla pada Senin dinihari, 10 Mei 2021.

Barcelona masih menempati posisi ketiga dan kalah rekor pertemuan dengan Real Madrid. Artinya kalah kedua tim terus menang, Madrid yang akan juara.

Tapi, Barcelona tetap optimistis. "Saya telah mengatakan bahwa kami akan memenangkan lima sisa pertandingan, dan sekarang kami akan memenangkan empat sisanya untuk gelar LaLiga," kata Joan Laporta, Presiden Bacelona, setelah timnya mengalahkan Valencia 3-2 akhir pekan lalu.

Dalam laga nanti, Barca masih harus bermain tanpa didampingi Ronald Koeman yang mendapat kartu merah. Perannya akan digantikan oleh asistennya Alfred Schreuder. Sebelumnya Schreuder sudah memimpin tim saat mengalahkan Valencia.

Atletico akan bisa bermain dengan kekuatan penuh dalam laga nanti, tanpa dibebani cedera pemain. Pelatih Diego Simeone menegaskan, hanya berkonsentrasi pada apa yang dilakukan timnya, ketimbang memikirkan nasib orang lain dalam perburuan gelar.

Advertising
Advertising

Bagi Simeone persaingan gelar juara musim ini bagus karena selama ini selalu terjadi duopoli Barca-Madrid. "Ini baru dan bagus untuk sepak bola Spanyol," kata dia.

"Kemungkinan beberapa tim bisa menang itu bagus. Kami berada dalam pertarungan empat arah di mana pertandingan demi pertandingan memiliki nilai yang lebih penting."

Akhir pekan ini, Real Madrid memiliki tantangan besar. Mereka masih harus membagi konsentrasi dengan Liga Champions. Laga akhir pekan ini juga akan berlangsung setelah keberhasilan atau kegagalan ke final diketahui. Hasil itu akan ikut mempengaruhi mental pemain.

Namun, Real Madird juga akan sangat diuntungkan karena Barcelona dan Atletico Madrid akan saling berhadapan. Bila laga itu berakhir imbang, atau Atletico kalah, mereka akan naik ke puncak klasemen asalkan menang atas Sevilla.

Pelatih Real Madird, Zinedine Zidane, mengatakan bahwa mereka akan terus bertarung. "Kami akan berjuang hingga akhir untuk gelar La Liga," kata dia. “Untuk mencapai titik ini seperti yang kami alami meski menghadapi kesulitan adalah cerminan yang luar biasa dari karakter tim ini."

Saat ini masih susah meraba dan memprediksi tim mana yang akan menjuarai Liga Spanyol musim ini. Tapi, setelah laga pekan ke-35, akhir minggu ini, peta itu akan tergambar lebih jelas.

Selanjutnya: Jadwal dan Klasemen Liga Spanyol
<!--more-->

Jadwal Liga Spanyol
(Pekan ke-35)

Sabtu, 8 Mei 2021
02:00 Real Sociedad vs Elche
19:00 Deportivo Alaves vs Levante
21:15 Barcelona vs Atletico Madrid
23:30 Cadiz vs SD Huesca.

Ahad, 9 Mei 2021
02:00 Athletic Bilbao vs Osasuna
19:00 Getafe vs Eibar
21:15 Valencia vs Real Valladolid
23:30 Villarreal vs Celta Vigo

Senin, 10 Mei 2021
02:00 Real Madrid vs Sevilla

Selasa, 11 Mei 2021
02:00 Real Betis vs Granada.

Klasemen Liga Spanyol

No TimMain Gol Poin
1Atletico Madrid 343976
2Real Madrid343474
3Barcelona344774
4Sevilla342270
5Real Sociedad341653
6Villarreal341352
7Real Betis34-351
8Granada34-1245
9Athletic Bilbao34845
10Celta Vigo34-544
11Osasuna34-1040
12Cadiz34-2040
13Levante34-1038
14Valencia34-836
15Getafe34-1434
16Alaves34-2431
17Real Valladolid34-1431
18SD Huesca34-1830
19Elche34-2130
20Eibar34-2026


MARCA | MUNDO | ANGGIE RIZKI GOVALDI


Baca Juga: Messi Diselidiki karena Diduga Langgar Protokol Kesehatan

Berita terkait

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

8 jam lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

23 jam lalu

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

Jadwal Liga Champions pada Rabu dinihari, 8 Mei 2024, akan menampilkan satu pertandingan leg kedua semifinal. PSG akan menjamu Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

2 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

2 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

2 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

2 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya