Jadwal Euro 2020 Italia vs Austria, Roberto Mancini Janjikan Ini di Wembley

Sabtu, 26 Juni 2021 08:11 WIB

Roberto Mancini. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih timnas Italia Roberto Mancini berjanji timnya bakal menyajikan penampilan yang pantas dalam laga melawan Austria di babak 16 besar Euro 2020. Berlaga di stadion sekelas Wembley, pada Ahad dinihari nanti, ia ingin Ciro Immobile dan kolega tampil impresif.

Sejauh ini, timnas Italia menjadi tim paling agresif di Euro 2020 dengan menyapu bersih kemenangan di Grup A. Mereka mencetak tujuh gol, belum kebobolan, dan membawa catatan tak terkalahkan dalam 30 pertandingan beruntun.

Modal itu cukup membuat Italia jadi tim yang sangat diunggulkan untuk bisa melewati hadangan Austria, tetapi laga kali ini sekaligus kali pertama mereka bermain di luar Roma. "Anda harus menikmati setiap kali main di Wembley, ini sebuah kehormatan karena tidak semua pemain punya kesempatan yang sama," kata Mancini dilansir Reuters, Sabtu dinihari, 26 Juni 2021.

Ia melanjutkan, "Ini stadion yang indah dan para pemain kami harus bisa menyajikan penampilan hebat, sebab itulah yang pantas terjadi di stadion semacam ini. Sebagai pemain Anda ingin terlibat dalam pertandingan di stadion semacam ini, para pemain harus merasa senang main di sini."

Pemain timnas Italia, Domenico Berardi dan sejumlah rekannya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Turki dalam penyisihan grup A Euro 2020 di Stadio Olimpico, Rome, Italia, 11 Juni 2021. REUTERS/Filippo Monteforte

"Ketika anda bermain di kiblat sepak bola seperti Wembley, Anda harus menghormati kesempatan itu dan memainkan penampilan apik dan saya harap mereka melakukannya, sejujurnya, saya yakin mereka akan melakukannya," ujarnya menambahkan.

Sejauh ini Mancini sudah memberikan 25 dari 26 pemain yang ada di skuad Italia untuk tampil di Euro 2020, termasuk ketika ia melakukan delapan perubahan di starting line-up saat menang 1-0 atas Wales di laga pemungkas Grup A. "Semuanya memberi pekerjaan besar meramu susunan pemain karena mereka semua tampil baik," katanya.

"Kami melakukan semua perubahan itu melawan Wales serta semua pergantian pemain di pertandingan-pertandingan sebelumnya. Sungguh menyenangkan bisa mengandalkan para pemain yang bugar dan bersemangat, serta mereka cukup relaks secara mental. Itu bisa jadi keuntungan bagi kami," tutur Roberto Mancini.

Baca juga : Prediksi Italia Vs Austria di Babak 16 Euro 2020, Dominasi Azzurri

Berita terkait

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

11 jam lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

2 hari lalu

Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan timnya siap memberikan kemampuan terbaik ketika menghadapi Atalanta pada final Coppa Italia.

Baca Selengkapnya

Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

6 hari lalu

Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

Duel Bali United vs Persib Bandung pada laga leg pertama Championship Series Liga 1 akan digelar pada Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg Pertama Final Liga Champions Asia Sabtu 11 Mei 2024: Yokohama Marinos vs Al Ain, Adu Cerdik Hernan Crespo dan Harry Kewell

7 hari lalu

Jadwal Leg Pertama Final Liga Champions Asia Sabtu 11 Mei 2024: Yokohama Marinos vs Al Ain, Adu Cerdik Hernan Crespo dan Harry Kewell

Jadwal Liga Champions Asia memasuki babak final. Leg pertama akan berlangsung Sabtu, 11 Mei 2024, ketika Al Ain menyambangi Yokohama Marinos.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Liga Champions Kamis Dinihari 9 Mei 2024: Leg Kedua Semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen

10 hari lalu

Jadwal Live Liga Champions Kamis Dinihari 9 Mei 2024: Leg Kedua Semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir Kamis dinihari, 9 Mei 2024, yakni leg kedua semifinal Real Madrid vs Bayern Munchen.

Baca Selengkapnya

Mengenal Roberto Mancini, yang Memuji 4 Pemain Timnas Indonesia U-23

10 hari lalu

Mengenal Roberto Mancini, yang Memuji 4 Pemain Timnas Indonesia U-23

Pelatih timnas Arab Saudi, Roberto Mancini memuji empat pemain timnas U-23 Indonesia yang dinilainya memiliki kualitas untuk bermain di Liga Serie B

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

11 hari lalu

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

Jadwal Liga Champions pada Rabu dinihari, 8 Mei 2024, akan menampilkan satu pertandingan leg kedua semifinal. PSG akan menjamu Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

12 hari lalu

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, dan Justin Hubner dinilai pelatih Roberto Mancini layak bermain di Serie B Italia.

Baca Selengkapnya

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

13 hari lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

15 hari lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya