Kilas Balik 25 Tahun Karier Valentino Rossi di Sirkuit Balapan

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Jumat, 6 Agustus 2021 14:37 WIB

Pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi duduk di samping motornya sebelum berlaga di GP Portugal, di Algarve International Circuit, Portimao, Portugal, 18 April 2021. Valentino Rossi mengumumkan bahwa ia akan pensiun dari arena MotoGP ketika kontraknya dengan Yamaha berakhir pada 2021 ini. REUTERS/Pedro Nunes

TEMPO.CO, Jakarta - Legenda balap sepeda motor dan juara dunia sembilan kali Valentino Rossi mengonfirmasi bahwa dirinya akan pensiun pada akhir musim 2021. Rossi pensiun setelah 25 tahun terlibat pacu di sirkuit balapan. Keputusan tersebut disampaikan pada Kamis, 5 Agustus 2021 di Austria.

Selama berkarier di arena balap, Rossi mencatatkan rekor sebagai satu-satunya pembalap yang telah memenangkan gelar juara di kelas 125cc, 250cc, dan 500cc atau MotoGP.

Dilansir dari laman motogp.com, Rossi mengawali kariernya sebagai pembalap profesional bersama Honda saat usia 17 tahun pada 1996 di kelas 125cc yang digelar di Sepang, Malaysia.

Rossi berhasil meraih kemenangan pertamanya di kelas tersebut dua pekan kemudian pada gelaran Grand Prix di Republik Ceko. Tahun berikutnya Rossi merebut gelar juara dunia di kelas 125cc setelah memenangkan 11 pertandingan dari 15 Grand Prix.

Pada 1998, Rossi naik kelas 250cc di usianya yang ke-19, dan debut pertama kalinya pada Grand Prix di Jepang. Meski terbilang masih muda, namun ia berhasil finis di posisi runner-up, kalah dari Loris Capirossi.

Advertising
Advertising

“Anak Baru” ini menunjukkan taringnya dan mengambil alih juara di kelas 250cc setelah finis di urutan pertama di 9 Grand Prix, termasuk Grand Prix Spanyol dan Italia pada 1999. Rossi berhasil mencapai 48 poin lebih tinggi dari pembalap Honda, Tohru Ukawa.

Setelah menjuarai Grand Prix kelas 250cc, pada 2000 Rossi debut di kelas 500cc atau kelas MotoGP dan menarik gas untuk kali pertamanya di kelas ini di sirkuit Grand Prix Afrika Selatan. Kemenangan pertamanya ia raih di tahun yang sama dalam Grand Prix di Donington Park, Inggris.

Dikutip dari Antara, setelah menang di Grand Prix Inggris, Rossi digadang-gadang sebagai juara dunia tahun itu. Gelar juara dunia di kelas MotoGP semakin dekat setelah Rossi memenangkan pertandingan keduanya pada Grand Prix Rio de Janeiro. Sayangnya asa masih jauh, gelar juara ditikung Kenny Roberts Jr.

Setahun kemudian, di tahun keduanya berjibaku di kelas premier, Rossi berhasil mengoleksi 11 kemenangan dari total 16 kali balapan. Kemenangan ini mengantarkannya sebagai juara dunia kelas 500cc untuk kali pertama pada 2001. Rossi unggul dari Max Biaggi, rival terdekatnya dengan margin 106 poin.

Pada 2003, Rossi sempat mempersembahkan dua titel juara dunia bersama Honda sebelum akhirnya bergabung dengan Yamaha. Setelah hengkang dari Honda, Rossi kembali memenangkan gelar sebanyak tiga kali sebelum akhirnya Nicky Hayden membuatnya puasa gelar pada 2006. Pada 2007, gelar juara digilir dari Hayden ke Casey Stoner dari Ducati.

Setelah puasa gelar juara dunia selama dua musim, akhirnya gelar tersebut kembali disandang Rossi pada 2008 dan 2009. Namun pada 2010, Rossi kembali menderita kekalahan dari rekan setimnya di Yahama, Jorge Lorenzo. Di tahun yang sama, pembalap yang mendapat julukan The Doctor ini kemudian memutuskan pindah dari Yamaha dan bergabung di Ducati.

Karier balapan MotoGP Valentino Rossi bersama Ducati tak secemerlang bersama Honda atau Yamaha. Bahkan The Doctor hanya berhasil naik podium sebanyak tiga kali selama dua musim saat bersama Ducati.

Dilansir dari laman motogp.com, Rossi akhirnya memutuskan kembali ke Yamaha pada 2013. Setelah kembali bergabung dengan Yamaha, Rossi akhirnya berhasil melepaskan dahaga kemenangan setelah absen selama tiga tahun sejak kemenangannya terakhir di Assen, Belanda.

Namun gelar juara dunia masih belum berpihak lagi dengan The Doctor, pada 2014 Rossi menjadi Runner-up. Bahkan di tahun berikutnya, Rossi juga harus masih menelan kekalahan dari Lorenzo.

Pada musim 2016, Rossi difavoritkan menjadi juara dunia MotoGP dan berhasil finis podium. Namun di akhir musim, Marc Marquez memupus harapan Rossi dan menempatkannya di posisi runner-up.

Pada 2017, Rossi berhasil memenangkan MotoGP di Assen. Namun musim 2017 adalah masa sulit bagi The Doctor, ia mengalami patah tulang sebelum MotoGP San Marino.

Tiga minggu kemudian setelah pulih dari cedera, Rossi kembali ke trek balapan di Aragon dan berhasil naik podium setelah menikung Marquez di MotoGP Phillip Island.

Kemudian pada musim 2018, Rossi berhasil finis di posisi tiga besar, dan pada 2019 ia berhasil naik podium dua kali meski tidak keluar sebagai juara dunia pada dua musim tersebut. Selanjutnya pada 2020, Rossi kembali menduduki posisi tiga besar dalam MotoGP Jerez.

Musim 2021 adalah musim terakhir bagi Rossi, bahkan secara resmi The Doctor telah mengumumkan akan menggantung helm seusai musim MotoGP ini.

HENDRIK KHOIRUL MUHID

Baca juga: Begini Cerita di Balik Julukan The Doctor Valentino Rossi

Berita terkait

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

3 hari lalu

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

5 hari lalu

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.

Baca Selengkapnya

74 Tahun Formula 1 Telah Digelar, Pertama Kali Dilangsungkan di Silverstone Diikuti Pangeran Thailand dan Musisi Jazz

5 hari lalu

74 Tahun Formula 1 Telah Digelar, Pertama Kali Dilangsungkan di Silverstone Diikuti Pangeran Thailand dan Musisi Jazz

Pada 13 Mei 1950, peluncuran kejuaraan dunia balap pertama dilangsungkan di Silverstone, Inggris. Itu dicatat sebagai Formula 1 pertama kali digelar.

Baca Selengkapnya

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

5 hari lalu

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.

Baca Selengkapnya

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

6 hari lalu

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

6 hari lalu

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Barista Ternama Indonesia, Ada Mikael Jasin Juara Dunia di World Barista Championship 2024

6 hari lalu

Sejumlah Barista Ternama Indonesia, Ada Mikael Jasin Juara Dunia di World Barista Championship 2024

Barista Indonesia makin mendapat pengakuan setelah Mikael Jasin berhasil juara World Championship Barista. Ini deretan barista ternama Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

6 hari lalu

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

6 hari lalu

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

7 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

Jorge Martin berhasil memenangi sesi sprint MotoGP Prancis 2024. Marc Marquez dan Maverick Vinales juga naik podium.

Baca Selengkapnya