Tinju Dunia: Canelo Alvarez Menjadi Juara Sejati Kedua yang Saat Ini Aktif

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 7 November 2021 13:59 WIB

Canelo Alvarez (kiri) dan Caleb Plant dalam pertandingan tinju kelas menengah super di MGM Grand Garden Arena, 7 November 2021. Canelo jadi juara sejati. Reuters/Joe Camporeale-USA TODAY Sports

TEMPO.CO, Jakarta - Status Juara sejati di ring tinju dunia, seperti yang baru diraih Canelo Alvarez, merupakan hal yang langka. Saat ini hanya ada dua Juara sejati (undisputed) yang masih aktif.

Canelo Alvarez memastikan diri menjadi juara sejati di kelas menengah super, Ahad WIB, 7 November 2021. Ia mengalahkan Caleb Plant, asal Amerika, dengan TKO pada ronde ke-11 dalam duel di Nevada.

Petinju Meksiko itu kini menggenggam sabuk WBC, WBA, WBO, dan IBF. Ia menorehkan sejarah dengan menjadi petinju pertama yang berhasil menjadi juara sejati di kelas menengah super setelah format empat sabuk dikenal.

Di antara petinju yang masih aktif, Canelo menjadi juara sejati kedua. Sebelum dia ada Josh Taylor yang merajai kelas welter junior. Petinju Skotlandia itu menyatukan sabuk WBS, WBC, IBF, dan IBO sejak 22 Mei 2021.

Menanggapi keberhasilan Canelo, Josh Taylor mencuit di twitter. "Canelo luar biasa malam ini. Selamat datang di klub #undisputed," kata dia.

Petinju juara sejati kelas welter junior, Josh Taylor. (instagram/@joshtaylorbox1)

Selain dua juara sejati, saat ini ada beberapa petinju yang berstatus pemegang multi-sabuk. Tiga di antara mereka sudah memiliki tiga sabuk, sehingga hanya membutuhkan satu lagi untuk menjadi juara tak terbantahkan.

Advertising
Advertising

Ketiganya adalah Oleksandr Usyk, asal Ukraina, yang jadi pemegang sabuk WBA, IBF, dan WBO kelas berat. Jermell Charlo pemegang tiga sabuk kelas menengah ringan (WBA, WBC, IBF). Selain itu ada Teefimo López, asal Amerika, yang menguasai sabuk WBA, IBF, dan WBO kelas ringan.

Di era tiga sabuk (minus WBO, 1983-2007), beberapa petinju pernah menjadi juara sejati, termasuk Mike Tyson, Buster Douglas, Evander Holyfield, Reddick Bowie, dan Lenneox Lewis.

DAZN, THE SUN

Baca Juga: Kamaru Usman Kalahkan Covington, Pertahankan Sabuk UFC

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

1 hari lalu

Hasil Tinju Dunia: Canelo Alvarez Pertahankan Predikat Juara Sejati, Kalahkan Jaime Munguia

Canelo Alvarez berhasil mempertahankan predikat juara sejati tinju dunia kelas super middleweight dengan mengalahkan Jaime Munguia.

Baca Selengkapnya

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

23 hari lalu

Jelang Duel Penyatuan Gelar Tinju Kelas Berat, Tyson Fury Remehkan Oleksandr Usyk

Petinju Tyson Fury mulai melontarkan perang urat syaraf menjelang pertarungan penyatuan gelar juara tinju dunia kelas berat melawan Oleksandr Usyk.

Baca Selengkapnya

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

29 hari lalu

Mike Tyson akan Melawan Jake Paul, Mengenal Lawan Sang Legenda Tinju Dunia Ini

Pertarungan Mike Tyson, mantan juara dunia kelas berat YouTuber Jake Paul

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

29 hari lalu

5 Fakta Menarik Soal Film Legenda Tinju Kelas Berat George Foreman yang Tayang di Netflix

Kisah hidup legenda tinju kelas berat, George Foreman, diangkat menjadi cerita film yang akan ditayangkan Netflix.

Baca Selengkapnya

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

32 hari lalu

Celana Pendek Muhammad Ali dalam Pertandingan 'Thrilla in Manila' Dilelang, Ditawar Rp 60 Miliar Belum Dilepas

Celana pendek yang dikenakan Muhammad Ali dalam pertandingan tinju legendaris "Thrilla in Manila" dijual rumah lelang Sotheby's di New York.

Baca Selengkapnya

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

35 hari lalu

Bakal Duel Lawan Jake Paul, Mike Tyson Yakin Masih Punya Daya Tarik Meski Sudah Tua

Mike Tyson akan berusia 58 tahun ketika menghadapi Jake Paul dalam sebuah laga eksibisi di Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

43 hari lalu

Chef Arnold Vs Codeblu: Olahraga, Hiburan, atau Bisnis?

Chef Arnold Poernomo akan bertarung dengan food vlogger Codeblu di atas ring beneran setelah mereka saling sindir di dunia maya.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

59 hari lalu

Kalahkan Francis Ngannou, Bagaimana Peluang Anthony Joshua untuk Menantang Juara Dunia Tinju Kelas Berat?

Petinju Inggris, Anthony Joshua, membuka peluang untuk menjadi penantang gelar juara tinju dunia kelas berat setelah menang KO Francis Ngannou.

Baca Selengkapnya

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

59 hari lalu

Hasil Tinju Dunia Kelas Berat: Anthony Joshua Menang KO atas Francis Ngannou

Petinju Inggris, Anthony Joshua, berhasil menang KO atas Francis Ngannou, mantan juara MMA asal Kamerun, dalam duel tinju dunia kelas berat.

Baca Selengkapnya

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

8 Maret 2024

Jadwal Tinju Dunia: Mike Tyson Naik Ring Lagi, Hadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024

Mike Tyson akan kembali naik ring melawan Youtuber Jake Paul dalam pertarungan eksibisi yang ditayangkan oleh Netflix pada 20 Juli 2024.

Baca Selengkapnya