Indonesia Open 2021: Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir, Tunggal Putri Habis

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Kamis, 25 November 2021 13:51 WIB

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung tersungkur saat gagal mengejar kok dari tunggal putri Belgia Lianne Tan dalam penyisihan Grup M Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Rabu, 28 Juli 2021. Sementara pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan dua tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting serta Jonatan Christie masih berjuang untuk lolos ke semifinal. ANTARA/Sigid Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Gregoria Mariska Tunjung tersingkir dari Indonesia Open 2021 setelah dikalahkan unggulan kelima asal Thailand, Pornpawee Chochuwong, pada babak 16 besar. Kekalahan Gregoria itu membuat Indonesia tak lagi memiliki wakil di nomor tunggal putri.

Bermain di lapangan dua Bali International Convention Center, Nusa Dua, Gregoria menyerah dalam pertarungan tiga tim dengan skor 21-11, 9-21 dan 22-20.

Pada gim pertama, Gregoria sebenarnya mampu tampil apik. Setelah skor imbang 1-1, dia terus unggul atas Chochuwong.

Gregoria sempat unggul 9-4 sebelum dikejar Chochuwong menjadi 9-8. Tunggal putri terbaik Indonesia itu menutup interval gim pertama dengan skor 11-8.

Usai jeda, perempuan asal Wonogiri, Jawa Tengah itu terus membuka jarak hingga unggul 15-8. Chochuwong hanya mampu menambah tiga angka sebelum akhirnya menyerah 21-11.

Advertising
Advertising

Kondisi berubah drastis pada gim kedua. Gregoria Mariska Tunjung tak mampu mengimbangi permainan Chochuwong sehingga langsung tertinggal 1-8. Jarak tujuh angka itu terjaga hingga interval gim kedua. Chochuwong unggul 11-4.

Usai jeda, Gregoria yang sudah tertinggal jauh semakin tak mampu mengembangkan permainannya. Dia hanya mampu meraih tambahan lima angka sebelum akhirnya menyerah 9-21. Tiket babak perempat final Indonesia Open 2021 pun harus ditentukan melalui gim ketiga.

Chochuwong mampu memanfaatkan momentum kemenangannya itu pada gim ketiga dengan langsung unggul 7-0. Gregoria sempat bangkit namun harus menyerah kan interval gim ketiga kepada pebulutangkis Thailand itu dengan skor 11-5.

Usai jeda, Gregoria mampu menipiskan ketertinggalannya menjadi dua angka saja pada skor 12-10. Akan tetapi Chochuwong kembali memperlebar jarak dengan meraih tiga angka beruntun.

Georgia memberikan harapan dengan membalas meraih lima angka beruntun hingga skor imbang 15-15. Dia berbalik unggul setelah pengembalian Chochuwong melebar. Perolehan angka Georgia baru terhenti setelah dia gagal mengembalikan smash Chochuwong.

Tak mau Chochuwong kembali unggul, Gregoria kembali tampil agresif. Smash keras dan dua kali permainan di depan net berhasil membuahkan tiga angka sehingga dia unggul 19-16.

Skor kembali imbang setelah Chochuwong meningkatkan tempo permainan. Gregoria merebut match poin setelah pebulutangkis asal Thailand itu mendorong kok keluar lapangan.

Chochuwong membayar kesalahannya itu dengan menyambar kok di depan net. Netting menyilang yang dia lakukan juga gagal dikembalikan Gregoria sehingga skor menjadi 21-20 untuk Chochuwong.

Chochuwong tak menyianyiakan kesempatannya untuk mengakhiri pertandingan. Dia menyambar kok pengembalian Gregoria di depan net dan menempatkannya di pojok kiri belakang lapangan. Pertandingan berakhir dengan skor 22-20.

Kekalahan Gregoria Mariska Tunjung membuat wakil Indonesia di nomor tunggal putri habis. Sebelumnya Fitriani, Yulia Yosephine Susanto dan Ruselli Hartawan sudah tersingkir sejak babak pertama Indonesia Open 2021.

Baca: Indonesia Open 2021, Febriana / Amalia Susul Greysia / Apriyani ke 8 Besar

Berita terkait

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

20 jam lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

1 hari lalu

Piala Uber 2024: Ester Nurumi Tri Wardoyo Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Indonesia Juara

Ester Nurumi Tri Wardoyo dikalahkan He Bing Jao lewat pertarungan sengit tiga game saat duel Indonesia melawan Cina di final Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 hari lalu

Daftar Juara Piala Uber Sepanjang Masa setelah Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Tunggal bulu tangkis putri Indonesia harus puas menjadi runner-up Piala Uber 2024 setelah kalah 0-3 dari Cina.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Uber Capai Final, Greysia Polii: Ini Kemenangan Perempuan Indonesia yang Selalu Diremehkan

1 hari lalu

Tim Piala Uber Capai Final, Greysia Polii: Ini Kemenangan Perempuan Indonesia yang Selalu Diremehkan

Greysia Polii merasa, meski kalah melawan China, pencapaian tim Uber Indonesia 2024 ini merupakan kemenangan bagi para perempuan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

1 hari lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

Ester Nurumi Tri Wardoyo yang turun di partai ketiga kalah melawan He Bing Jiao sehingga Cina yang jadi juara PIala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Minta Maaf Usai Gagal Sumbang Poin untuk Indonesia

1 hari lalu

Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Minta Maaf Usai Gagal Sumbang Poin untuk Indonesia

Gregoria Mariska Tunjung kecewa gagal menyumbang poin di final Piala Uber 2024 saat Indonesia melawan Cina, Minggu, 5 Mei.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

1 hari lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Mariska Tunjung Kalah, Kedudukan Sementara Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

Gregoria Mariska Tunjung gagal menyumbang poin di final Piala Uber 2024 setelah kalah melawan Chen Yu Fei.

Baca Selengkapnya

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

2 hari lalu

Indonesia Lolos ke Final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis dengan Pertumbuhan Pemain Tunggal Putri

Indonesia lolos ke final Piala Uber 2024, Gregoria Mariska Tunjung optimistis dan bangga dengan pertumbuhan para pemain tunggal putri generasi baru.

Baca Selengkapnya

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

2 hari lalu

Tentukan Langkah Indonesia ke Final Piala Uber 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Mengaku Sempat Tegang

Komang Ayu Cahya Dewi memastikan kemenangan regu putri Indonesia atas Korea Selatan di babak semifinal Piala Uber 2024 pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya