3 Berita Terkini MotoGP: Marc Marquez, Francesco Bagnaia, dan Maverick Vinales

Kamis, 10 Maret 2022 16:07 WIB

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing's Brad Binder, Gresini Racing MotoGP's Enea Bastianini dan Repsol Honda Team's Marc Marquez memacu motornya dalam balapan MotoGP Qatar di Sirkuit Internasional Losail, Lusail, Qatar, 6 Maret 2022. REUTERS/Ibraheem Al Omari


Pecco menyebut motor yang ditunggangi Enea Bastianini (Gresini Racing), yakni GP21 atau edisi musim lalu, punya performa lebih apik. Hal itu terbukti ketika Enea Bastianini secara mengejutkan mampu memenangi MotoGP Qatar 2022. "Itu (GP21) adalah motor yang memenangi balapan, tahun lalu, dan sekarang menang lagi."

Pembalap asal Italia itu menilai bahwa, "Motor itu sangat kompetitif dan Enea hanya perlu melengkapi dengan gas dan gaya balapan sejak hari pertama latihan bebas. Enea mengambil sesuatu yang telah kami tinggalkan dalam motor tersebut."

"Saya tidak bermaksud meremehkan penampilannya. Bukan juga berarti saya mengatakan bahwa siapapun bisa menang dengan motor itu. Dia (Bastianini) balapan dengan sangat bagus," kata Bagnaia.

Pembalap 25 tahun itu mengatakan telah menyampaikan keluh kesahnya kepada Luigi Dall'Igna. "Saya hanya meminta Gigi untuk bekerja seperti tahun lalu. Jadi, kami putuskan setelan motor di Austria dan tidak menyentuhnya sejak itu," kata Pecco.

"Saya memilih fokus ke diri sendiri karena tim mungkin bisa memberi kendaraan yang lebih bertenaga atau lebih cepat. Tapi, jika tidak ada waktu (yang cukup untuk) adaptasi, Anda tidak akan lebih cepat karena itu adalah sesuatu yang baru," kata dia.

Maverick Vinales (Aprilia Racing), MotoGP Qatar, 6 Maret 2022. (Aprilia)
Maverick Vinales kecewa hasil di Qatar

Maverick Vinales kecewa dengan hasil balapan di Sirkuit Losail akhir pekan lalu. Ia finis di posisi ke-12 atau berselisih 21 detik di belakang rekan satu timnya, Aleix Espargaro. "Ini jelas merupakan hasil yang mengecewakan. Ini tentu saja tidak sesuai dengan harapan saya atau tim," kata dia dikutip dari Crash.

Vinales mengakui bahwa ia masih harus beradaptasi dengan mesin baru Aprilia RS-GP 2022. “Kami memiliki banyak pekerjaan rumah. Kami perlu mengenal motor ini lebih baik. Kami memiliki beberapa feel dalam tes yang tampaknya perlu kami temukan lagi," kata mantan pembalap Yamaha tersebut.

“Saya tidak melakukan kesalahan apa pun dalam balapan dan saya tidak mengalami penurunan performa ban yang signifikan, tetapi saya juga tidak berhasil memiliki kecepatan yang baik. Ini bukan yang kami inginkan atau apa yang kami tahu bisa kami capai," kata Vinales.

Setelah menghabiskan lima putaran terakhir tahun 2021 dengan Aprilia, Vinales berharap bisa memetik poin yang signifikan pada setiap seri balap. Kini para pembalap tersebut bakal bersiap untuk menghadapi seri kedua MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika pada 18-20 Maret 2022.

MOTOSAN | CRASH | SPEEDWEEK | SKOR.ID

Berita terkait

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

4 hari lalu

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kontroversi Jokowi Hapus Kelas BPJS Kesehatan, 16 PSN Baru Diteruskan Prabowo

4 hari lalu

Terpopuler: Kontroversi Jokowi Hapus Kelas BPJS Kesehatan, 16 PSN Baru Diteruskan Prabowo

Berita terpopuler 14 Mei 2024 dimulai dari kontroversi yang timbul usai Presiden Jokowi menghapus sistem kelas dalam pelayanan BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Berita Terkini: Kritik Jatam Terhadap Rencana Bagi-Bagi IUP untuk Ormas sampai TKN Prabowo-Gibran Evaluasi Rencana Menaikkan PPN Sampai 12 Persen

4 hari lalu

Berita Terkini: Kritik Jatam Terhadap Rencana Bagi-Bagi IUP untuk Ormas sampai TKN Prabowo-Gibran Evaluasi Rencana Menaikkan PPN Sampai 12 Persen

Berita-berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Selasa sore, 14 Mei 2024

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

6 hari lalu

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.

Baca Selengkapnya

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

6 hari lalu

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 Setelah Jorge Martin Menyapu Bersih 2 Kemenangan di Grand Prix Prancis

6 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 Setelah Jorge Martin Menyapu Bersih 2 Kemenangan di Grand Prix Prancis

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin menyapu bersih dua kemenangan dalam Grand Prix Prancis 2024. Kian kokoh di puncak klasemen MotoGP 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

6 hari lalu

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

6 hari lalu

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

7 hari lalu

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

7 hari lalu

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.

Baca Selengkapnya