Praveen / Melati Batal Tampil di Thailand Open 2022, Ini Alasannya

Reporter

Antara

Rabu, 20 April 2022 07:51 WIB

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti. Doc. Antara.

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti batal tampil di Thailand Open 2022.

Pelatih ganda campuran PB Djarum, Vita Marissa, memutuskan untuk tidak mengirim Praveen/Melati ke ajang tersebut agar bisa fokus mempersiapkan diri menghadapi Indonesia Open 2022.

"Praveen/Melati difokuskan di Indonesia Open 2022 supaya persiapannya matang dan hasilnya bisa lebih maksimal," kata Vita seperti dilansir laman resmi PB Djarum, Rabu, 20 April 2022.

Thailand Open 2022 adalah turnamen level Super 500. Ajang ini dijadwalkan bergulir di Impact Arena, Bangkok, pada 17-22 Mei.

Di Thailand Open 2021, Praveen/Melati secara mengejutkan terhenti pada babak pertama. Padahal, saat itu mereka berstatus sebagai unggulan kedua.

Advertising
Advertising

Kala itu, Praveen/Melati dihentikan wakil Prancis Thom Mark Gicquel/Dephine Auore Delrue dengan skor 21-14, 9-21, 13-21.

Indonesia Open 2022 dijadwalkan bergulir pada 14-19 Juni. Di turnamen ini tahun lalu, pasangan ganda campuran ini hanya sampai babak kedua, setelah dikalahkan wakil Denmark Mathias Christiansen/Alexandra Boje dengan skor 21-23, 14-21.

Musim ini, Praveen/Melati terakhir kali tampil di Super 300 Swiss Open pada 22-27 Maret. Pada ajang tersebut, mereka rontok di babak pertama setelah kalah dari sang kompatriot Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dengan skor 13-21, 26-28.

Untuk Thailand Open 2022, PB Djarum akan mengirim pasangan ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, perpaduan junior dan senior. Sementara, Akbar Bintang Chayono/Marsheilla Gischa Islami masih berada dalam daftar tunggu kedua. "Dejan/Glo tetap pergi bertanding, sementara Akbar/Gischa masih menunggu," kata Vita Marissa.

Baca Juga: Piala Thomas dan Piala Uber 2022 Digelar Awal Mei, Ini Skuad Indonesia

Berita terkait

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

4 jam lalu

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

Ahsan / Hendra tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024 setelah dikalahkan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei / Wu Hsuan-Yi, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

5 jam lalu

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

Gregoria Mariska Tunjung dan Komang Ayu Cahya Dewi akan bertanding memperebutkan tiket semifinal Thailand Open 2024 hari ini, Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

14 jam lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

Ahsan / Hendra, Fikri / Bagas, dan Adnan / Nita, menjadi tiga wakil Indonesia yang tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Ungkap Kunci Kemenangan Lawan Pemain Korea Selatan

19 jam lalu

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Ungkap Kunci Kemenangan Lawan Pemain Korea Selatan

Komang Ayu Cahya Dewi sempat kehilangan fokus saat menghadapi Sim Yu Jin di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos ke Perempat Thailand Open 2024, Rinov / Pitha Akan Hadapi Dejan / Gloria

21 jam lalu

Lolos ke Perempat Thailand Open 2024, Rinov / Pitha Akan Hadapi Dejan / Gloria

Pertemuan Rinov / Pitha dan Dejan / Gloria di perempat final memastikan Indonesia memiliki satu wakil di semifinal Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Bakal Lawan Wakil Tuan Rumah Lagi

22 jam lalu

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Bakal Lawan Wakil Tuan Rumah Lagi

Gregoria Mariska Tunjung maju ke perempat final Thailand Open 2024 setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Rehan / Lisa dan Jafar / Aisyah Maju Perempat Final, Adnan / Nita Tersingkir

1 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Rehan / Lisa dan Jafar / Aisyah Maju Perempat Final, Adnan / Nita Tersingkir

Ada sepuluh wakil Indonesia yang bertanding di babak 16 besar Thailand Open 2024 pada hari ini, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 10 Wakil Indonesia Kejar Tiket Perempat Final, Ada Gregoria dan Komang Ayu

1 hari lalu

Jadwal Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 10 Wakil Indonesia Kejar Tiket Perempat Final, Ada Gregoria dan Komang Ayu

Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan, di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos 16 Besar Thailand Open 2024, Fikri / Bagas Antisipasi Karakter Shuttlecock yang Lambat

1 hari lalu

Lolos 16 Besar Thailand Open 2024, Fikri / Bagas Antisipasi Karakter Shuttlecock yang Lambat

Fikri / Bagas berhasil melewati babak 32 besar Thailand Open 2024 di Nimibutr Stadium, Bangkok, pada Rabu, 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos ke Babak Kedua Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Gunung Ingin Perbaiki Performa

1 hari lalu

Lolos ke Babak Kedua Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Gunung Ingin Perbaiki Performa

Pemain bulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung belum puas dengan penampilannya saat melewati babak 32 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya