Rekap Hasil Thailand Open 2022: 11 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar

Rabu, 18 Mei 2022 21:43 WIB

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. (twitter/@INABadminton)

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia memiliki delapan wakil ke babak 16 besar Thailand Open 2022 seusai menjalani rangkaian pertandingan babak pertama di Impact Arena, Bangkok, Rabu, 18 Mei 2022. Sehari sebelumnya, tiga ganda putra Indonesia telah lebih dulu melakoni babak 32 besar turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.

Mereka adalah Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto, Bagas Maulana / Mohammad Shohibul Fikri, dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira / Ade Yusuf Santoso. Dengan tambahan tujuh wakil, sebanyak 11 wakil Indonesia akan bertarung di babak kedua Thailand Open pada Kamis, 19 Mei 2022.

Salah satu pertandingan mengejutkan terjadi ketika Tommy Sugiarto berhasil mengalahkan Chou Tien Chen, unggulan keempat dari CIna Taipei. Tommy, yang bermain tanpa beban, mampu menaklukkan Chou yang berstatus tunggal putra unggulan dengan skor dramatis 22-20, 14-21, 21-15.

Selain itu, tunggal putri non-pelatnas, Ruselli Hartawan dan Fitriani memetik kemenangan perdana setelah kalah di nomor ganda putri, Selasa kemarin. Ruselli mengandaskan tunggal putri andalan Malaysia, Kisona Selvaduray, sedangkan Fitriani menang atas Leonice Huet dari Prancis.

Adapun Shesar Hiren Rhustavito sukses menuntaskan tugas sebagai pemain terakhir Merah Putih dengan kemenangan di babak 32 besar Thailand Open 2022. Pemain asal Sukoharjo itu menang comeback 17-21, 21-19, 21-16, atas unggulan ketiga asal Denmark, Anders Antonsen, untuk melaju ke babak kedua.

Advertising
Advertising

Di sisi lain, pasangan ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati harus mengakui keunggulan pasangan nomor satu dunia asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh / Sapsiree Taerattanachai. Mengamankan gim pertama, mereka kalah 21-13, 16-21, 13-21.

Berikut rekap hasil hari kedua Thailand Open 2022, Rabu, 18 Mei 2022

Tunggal Putra:

Tommy Sugiarto vs Chou Tien Chen (Taiwan/4): 22-20, 14-21, 21-15 (71 menit)
Shesar Hiren Rhustavito vs Anders Antonsen (Denmark/3): 17-21 21-19, 21-16 (77 menit)

Tunggal Putri:

Ruselli Hartawan vs Kisona Selvaduray (Malaysia): 14-21, 21-18, 21-19 (59 menit)
Fitriani vs Leonice Huet (Prancis): 21-11, 23-21 (35 menit)

Ganda Putra:

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (1) vs Callum Hemming/Steve Stallwodd (Inggris): 21-19, 21-19 (32 menit)

Ganda Campuran:

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand/1): 21-13, 16-21, 13-21 (52 menit)
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jan Colin Voelker/Stine Kuespert (Jerman): 21-9, 21-14 (29 menit)
Akbar Bintang Chayono/Marsheilla Gischa Islami vs Adham Hatem Elgamal/Doha Hany (Mesir): 21-16, 21-14 (26 menit)
Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Venkat Gaurav Prasad/Juhi Dewangan (India): 21-15, 21-11 (26 menit)

Baca juga : Hasil Badminton SEA Games 2021: Indonesia vs Thailand 0-3, Tim Putri Raih Perak

Berita terkait

Ikuti 4 Turnamen Tur Asia, Sabar / Reza Targetkan Bisa Masuk 20 Besar Ranking BWF

5 jam lalu

Ikuti 4 Turnamen Tur Asia, Sabar / Reza Targetkan Bisa Masuk 20 Besar Ranking BWF

Sabar / Reza mengincar kenaikan ranking BWF hingga 20 besar lewat tur Asia. Mereka akan mengikuti kejuaraan di Thailand, Malaysia, dan Singapura.

Baca Selengkapnya

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

1 hari lalu

Sejarah Indonesia di Uber Cup dan Prestasi Pebulutangkis Putri

Indonesia berhasil mengukir sejarah meraih Piala Uber Cup pada 1975, 1994, dan 1996. Bagaimana prestasi pemin bulu tangkis putri

Baca Selengkapnya

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

1 hari lalu

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

Jonatan Christie selalu meraih kemenangan saat bertanding di Piala Thomas 2024 dari babak penyisihan grup hingga final.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

1 hari lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

2 hari lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

2 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

2 hari lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

2 hari lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

3 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya