Di BWF World Championships 2022, Tim Bulu Tangkis Jepang Ingin Bayar Kegagalan di Olimpiade

Rabu, 27 Juli 2022 15:30 WIB

Ganda putra Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi menyabet medali emas setelah menundukkan pasangan China He Ji Ting/Tan Qiang 21-12, 21-18 pada laga final Kejuaraan Dunia BWF di Huelva, Spanyol, Minggu (19/12/2021). ANTARA/AFP/Jose Jordan

TEMPO.CO, Jakarta - Park Joo-bong punya misi khusus untuk para atlet bulu tangkis Jepang di BWF World Championships atau Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022. Pelatih timnas bulu tangkis Jepang itu membawa sejumlah atlet tim A Jepang untuk menjalani pemusatan latihan di Prefektur Kumamoto sejak 23 Juli 2022.

Berdasarkan kalender BWF, Kota Tokyo akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022 pada 22-28 Agustus mendatang. Seperti tradisi di masa lalu, Park pun membawa anak didiknya untuk melakukan latihan fisik mulai dari pelatihan di pantai hingga latih tanding disaksikan masyarakat sekitar.

"Training camp ini merupakan latihan untuk persiapan menuju kejuaraan dunia. Sejak bulan April hingga Juni jadwal tur sangat padat sehingga kami tidak memiliki kesempatan untuk latihan fisik. Sebelum turnamen besar, kami biasanya menggelar program latihan fisik. Sekarang pun demikian," kata Park dilansir dari badspi.jp.

Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, pemusatan latihan di Kumamoto kali ini adalah relokasi dari rencana di tahun 2020. Pandemi Covid-19 yang merombak seluruh kalender turnamen juga mengubah jadwal pemusatan latihan timnas bulu tangkis Jepang.

"Sebenarnya rencana pemusatan latihan sudah dijadwalkan sebelum Thomas dan Uber Cup pada 2020 tetapi berubah karena Covid-19.vKali ini, tepat sebelum BWF World Championships, kami memutuskan untuk melakukannya," ujar Park.

Ia menambahkan bahwa ambisi utamanya kali ini adalah membalas dendam atas kegagalan di Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar tahun lalu. Jepang, sebagai tuan rumah dan diprediksi juara umum, justru pulang dengan satu medali perunggu melalui ganda campuran Yuta Watanabe / Arisa Higashino.

Advertising
Advertising

"Tujuan dari pemusatan latihan ini adalah kuat fisik dan mental. Jika secara fisik kuat maka mental pun demikian. Jadi, ketika seorang pemain berkata 'saya kuat' berarti (mentalnya) juga demikian. Olimpiade Tokyo tahun lalu kami gagal mencapai target. Saya kecewa. Jadi, kami akan balas dendam di kejuaraan dunia," ujar Park.

Pada BWF World Championships 2021 Jepang merebut dua gelar juara dunia melalui Akane Yamaguchi (tunggal putri) dan Takuro Hoki / Yugo Kobayashi (ganda putra). Watanabe / Higashino finis runner-up setelah kalah dari pasangan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) di partai final. Mayu Matsumoto / Wakana Nagahara (ganda putri) dan Kyohei Yamashita / Naru Shinoya (ganda campuran) meraih medali perunggu.

Baca juga : Untuk BWF World Championships 2022, PBSI Minta Para Atlet Benahi Kendala Teknis Ini

Berita terkait

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

4 jam lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

19 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

19 jam lalu

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, dan Justin Hubner dinilai pelatih Roberto Mancini layak bermain di Serie B Italia.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

22 jam lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

1 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

1 hari lalu

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Pemerintah Israel yang bersikukuh akan menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 hari lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

1 hari lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya