Indra Sjafri: Rafael Struick dan Zico Soree Belum Pasti Dinaturalisasi untuk Timnas U-20

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 26 November 2022 05:41 WIB

Pemain sayap asal Belanda keturunan Indonesia Rafael William Struick berlatih bersama tim nasional U-20 Indonesia di Spanyol, Jumat (18/11/2022). (ANTARA/Twitter/@PSSI)

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri mengatakan, dua pemain asal Belanda yakni Rafael Struick dan Zico Soree belum pasti dinaturalisasi menjadi WNI dan dapat memperkuat Timnas U-20 Indonesia.

"Kami masih menunggu surat dari Shin, apakah Rafael dan Zico itu oke atau tidak. Kalau oke, PSSI akan menindaklanjutinya," ujar Indra di Lapangan Panahan Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat.

Dia melanjutkan, jika Shin menilai kedua pemain berusia 19 tahun tersebut cocok untuk timnas U-20, maka PSSI akan membantu proses pewarganegaraan mereka.

Hal itu sudah dilakukan PSSI terhadap Ivar Jenner dan Justin Hubner. Ivar dan Justin telah berkunjung ke Indonesia untuk menunaikan beberapa proses agar menjadi WNI.

"Kalau dua pemain itu (Ivar dan Justin-red) sudah diurus (naturalisasinya-red)," tutur Indra.

Baca Juga: Robi Darwis Bersyukur Keluarga Selamat dari Gempa Cianjur

Zico Jamai Soree merupakan penyerang yang kini bermain untuk tim U-21 PEC Zwolle di Belanda. Sementara Rafael Struick adalah pemain sayap klub ADO Den Haag, tim yang berkompetisi di liga lapis kedua Belanda.

Mereka bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia mulai 19 November 2022 di Spanyol dan setelah itu dilibatkan dalam empat laga uji coba.

Laga-laga persahabatan timnas U-20 Indonesia di Spanyol, yang dilakukan di sela TC, menjadi salah satu persiapan menuju Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023. Sebelumnya, Indonesia menjalani TC di Turki.

Selama TC di Turki, yang berlangsung mulai 16 Oktober-13 November 2022, skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong melakukan tujuh laga uji coba, di mana tiga di antaranya berakhir dengan kemenangan untuk Indonesia.

Adapun Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan. Piala Dunia U-20 2023 berlangsung pada 20 Mei-11 Juni 2023 di Indonesia.

Baca Juga: Rekap Hasil Uji Coba Timnas U-20 di Turki dan Spanyol

Berita terkait

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

1 hari lalu

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

Gencar memperkuat timnas Indonesia melalui naturalisasi. Sudah berapa pemain naturalisasi di era Shin tae-yong dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

6 hari lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

Justin Hubner ditunjuk Shin Tae-yong menjadi kapten dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

6 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Ini Dua Masalah Skuad Garuda yang Harus Dibenahi Shin Tae-yong

6 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Ini Dua Masalah Skuad Garuda yang Harus Dibenahi Shin Tae-yong

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni mengungkapkan dua masalah Timnas U-23 Indonesia yang harus diperbaiki menjelag laga kontra Irak.

Baca Selengkapnya

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Siapa Gantikan Rizky Ridho?

6 hari lalu

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Siapa Gantikan Rizky Ridho?

Ada dua opsi yang bisa diterapkan Shin Tae-yong untuk menambal lubang karena absennya Rizky Ridho dalam laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak.

Baca Selengkapnya

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

6 hari lalu

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Piala Asia U-23 2024: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Di atas kertas, Irak tetap lebih diunggulkan ketimbang Timnas U-23 Indonesia di laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Rafael Struick Bisa Dimainkan Lagi

6 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Rafael Struick Bisa Dimainkan Lagi

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

7 hari lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak, Shin Tae-yong Minta AFC Terapkan Sikap Saling Menghormati di Piala Asia U-23 2024

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tegaskan bahwa pernyataannya dalam konpers menjelang laga lawan Irak bukan psywar ke AFC.

Baca Selengkapnya

Top Skor Piala Asia U-23 2024 Jelang Babak Final dan Perebutan Posisi Ketiga: 3 Pemain Indonesia Masih Berpeluang

8 hari lalu

Top Skor Piala Asia U-23 2024 Jelang Babak Final dan Perebutan Posisi Ketiga: 3 Pemain Indonesia Masih Berpeluang

Jadwal Piala Asia U-23 2024 memasuki fase akhir, yakni perebutan gelar juara dan posisi ketiga. Persaingan menjadi top skor masih berlangsung ketat.

Baca Selengkapnya

Rafael Struick Absen, Ini Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

9 hari lalu

Rafael Struick Absen, Ini Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan

Rafael Struick dipastikan absen dalam laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan karena akumulasi kartu kuning.

Baca Selengkapnya