Hasil Malaysia Masters 2023: Adnan / Nita Gagal, Meilsya / Rachel Lolos ke Babak Utama

Reporter

Selasa, 23 Mei 2023 14:55 WIB

Ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana / Nita Violina Marwah di Malaysia Masters 2023. Foto : Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Ganda campuan Indonesia Adnan Maulana / Nita Violina Marwah gagal lolos ke babak utama Malaysia Masters 2023. Pemain peringkat ke-49 dunia itu takluk di tangan wakil tuan rumah, Chan Peng Soon / Cheah Yee See, 21-19, 22-20, Selasa, 23 Mei 2023.

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Adnan / Nita yang sebelumnya pernah mengalahkan Chan / Cheah di Orleans Masters Badminton 2023 lewat rubber game pada April lalu, telah berjuang untuk mengimbang permainan pemain peringkat ke-33 dunia itu. Namun, pemain tuan rumah akhirnya yang memenangi laga.

Adnan mengungkapkan penyebab kekalahannya ini salah satunya karena mereka bermain kurang tenang baik di game pertama dan kedua. "Kami kurang tenang saja di poin-poin akhir. Terlalu terburu-buru ingin mematikan lawan," ujarnya usai laga seperti dikutip dari rilis PBSI.

Menurut Adnan, pola permainan lawan sebenarnya tidak ada perbahan dibandingkan saat kami menang di Orleans Masters 2023 lalu. Ini lebih kepada kami yang kurang tenang dan banyak mati sendiri," tuturnya.

Nita menambahkan: "Secara permainan kami merasa permainan kami sudah oke tapi kadang saat hilang poin atua melakukan kesalahan, kami tidka bisa cepat kembali fokusnya. Tidak cepat mencari cara bagaimana untuk kembali mendapat poin."

Advertising
Advertising

"Kami harus lebih yakin dengan kemampuan masing-masing dan harus belajar bagaimana mengembalikan fokus saat kehilangan poin. Kami juga harus lebih konsisten lagi dengan pola permainan kami," kata Nita.

Berbeda dengan Adnan / Nita, ganda putri Indonesia Meilysa Trias Puspitasari / Rachel Allessya Rose lolos ke babak utama setelah mengalahkan tim tuan rumah, Cheng Su Hui / Cheng Su Yi dengan skor 21-16, 21-10.

"Kami tadi bisa main lumayan enak karena sudah pernah lawan mereka sebelumnya, jadi sudah tahu bagaimana cara mainnya dan tinggal diulang lagi saja tad," kata Rachel.

Di babak 32 besar, Meilysa / Rachel yang kini di peringkat ke-46 dunia akan menghadapi pasangan dari Jepang Mayu Matsumoto / Wakana Nagahara peringkat ke-10 dunia yang menjadi unggulan ketujuh.

"Kami mau nothing to lose saja tapi tetap berusaha maksimal. Bagaimana caranya mendapat poin yang banyak dan pastinya tidak ada yang mau kalah," kata Rachel.

Pilihan Editor: Inilah 4 Fakta Malaysia Masters 2023, Indonesia Langganan Juara

Berita terkait

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

5 jam lalu

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

Jadwal bulu tangkis Thailand Open 2024 akan memasuki babak semifinal, Sabtu hari ini. Dua wakil Indonesia akan berlaga.

Baca Selengkapnya

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

14 jam lalu

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

Gregoria Mariska Tunjung mengatakan tegang membuat permainannya terganggu sehingga kalah dari Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

17 jam lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

Indonesia menyisakan satu wakil dari ganda campuran dan ganda putri di semifinal Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

19 jam lalu

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengungkapkan kondisinya tidak prima saat bertanding melawan Han Yue di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

20 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

Gregoria Mariska Tunjung gagal melewati hadangan wakil tuan rumah Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Alami Masalah Lutut, Komang Ayu Cahya Dewi Tersingkir di Perempat Final

21 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Alami Masalah Lutut, Komang Ayu Cahya Dewi Tersingkir di Perempat Final

Komang Ayu Cahya Dewi terlihat mengalami masalah pada lutut kanannya saat melawan wakil Cina Han Yue dalam laga perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

1 hari lalu

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

Ahsan / Hendra tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024 setelah dikalahkan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei / Wu Hsuan-Yi, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

1 hari lalu

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

Gregoria Mariska Tunjung dan Komang Ayu Cahya Dewi akan bertanding memperebutkan tiket semifinal Thailand Open 2024 hari ini, Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

1 hari lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

Ahsan / Hendra, Fikri / Bagas, dan Adnan / Nita, menjadi tiga wakil Indonesia yang tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis Usai Tampil di Piala Uber 2024

1 hari lalu

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis Usai Tampil di Piala Uber 2024

Kabidbinpres PP PBSI Ricky Soebagdja mengatakan Ribka Sugiarto sudah menyampaikan secara lisan pengunduran dirinya dari pelatnas bulu tangkis.

Baca Selengkapnya