10 Pemain Bintang Eropa yang Menolak Tawaran Pindah ke Klub Liga Arab Saudi: Messi, Neymar, Son Heung-min...

Sabtu, 1 Juli 2023 11:28 WIB

Pemain Argentina Lionel Messi saat melawan Australia dalam pertandingan persahabatan di Workers' Stadium, Beijing, Cina, 15 Juni 2023. REUTERS/Thomas Peter

TEMPO.CO, Jakarta - Bursa transfer musim panas tahun ini diramaikan dengan banyaknya pemain Eropa yang hijrah ke Liga Arab Saudi. Mulai dari pemain di usia matang, hingga mereka yang berada di akhir karier profesionalnya.

Namun, tak sedikit juga yang menolak tawaran fantastis dari klub-klub Liga Pro Arab Saudi dan memilih bertahan di Eropa atau pindah ke benua lainnya. Mulai dari Lionel Messi, hingga Romelu Lukaku merupakan beberapa contohnya.

Tempo mencatat setidaknya ada 10 pemain top Eropa yang menolak bergabung dengan klub Arab Saudi. Berikut daftar lengkapnya:

1. Lionel Messi

Pemain Argentina Lionel Messi. REUTERS/Thomas Peter

Bintang timnas Argentina Lionel Messi telah resmi meninggalkan Paris Saint-Germain untuk bergabung bersama klub milik David Beckham, Inter Miami di Liga Amerika Serikat (Major League Soccer).

Advertising
Advertising

La Pulga sebelumnya sempat dirumorkan pindah ke Arab Saudi untuk mengikuti jejak Cristiano Ronaldo. Al Hilal menjadi klub berminat mendapat tanda tangan sang pemain. Namun, tawaran gaji sekitar Rp 4,7 triliun per tahun ditolak Messi.

2. Luka Modric

Pemain Real Madrid, Luka Modric. REUTERS/Dylan Martinez

Gelandang tengah Real Madrid, Luka Modric tak mau menyusul mantan rekan setimnya Karim Benzema yang kini sudah menjadi pemain Al Ittihad.

Modric lebih memilih bertahan satu tahun lagi bersama Real Madrid. Jurnalis asal Italia Fabrizio Romano mengabarkan pemain asal Kroasia itu menolak tawaran Al Hilal.

3. Romelu Lukaku

Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku. REUTERS/Claudia Greco

Masa peminjaman Romelu Lukaku di Inter Milan dari Chelsea akan habis pada musim panas ini. Ia pun masih memiliki kontrak tiga tahun bersama The Blues.

Lukaku dikabarkan ingin segera meninggalkan Stamford Bridge secara permanen, namun tawaran yang datang dari Al Hilal telah dia tolak. Penyerang berusia 30 tahun itu berharap bisa kembali ke Inter Milan.

Selanjutnya: Son Heung-min, Busquets, Bernardo Silva...
<!--more-->

4. Son Heung-min

Son Heung-min berselebrasi. Reuters/Lee Smith

Al Ittihad dikabarkan memiliki ketertarikan untuk mendatangkan Son Heung-min dari Tottenham Hotspur. Akan tetapi, dalam sebuah wawancara, pemain asal Korea Selatan itu menegaskan masih ingin berkarier di Liga Inggris.

"Saya belum siap untuk pindah ke liga itu (Liga Pro Arab Saudi)," ucapnya. "Uang bukan hal terpenting bagi saya saat ini, yang terpenting adalah bisa bangga bermain di liga yang saya cintai."

5. Sergio Busquets

Pemain Barcelona Sergio Busquets. REUTERS/Albert Gea/File Photo

Mantan rekan setim Lionel Messi di Barcelona, Sergio Busquets juga kabarnya diminati klub Arab Saudi Al Hilal. Namun, dia tak tertarik untuk bergabung dengan klub tersebut.

Setelah kontraknya di Barcelona habis pada musim panas ini, Busquets lebih memilih pindah ke Inter Miami untuk reuni bersama Messi dan Jordi Alba.

6. Bernardo Silva

Bernardo Silva. REUTERS/Molly Darlington

Penampilan apik Bernardo Silva bersama Manchester City, membuat dia diminati oleh sejumlah klub Arab Saudi. Menurut laporan Express Sports, Silva dikabarkan memang ingin keluar dari Etihad Stadium.

Setelah menolak tawaran klub Arab Saudi, pemain asal Portugal itu kini dikaitkan dengan dua klub besar Eropa, yakni Paris Saint-Germain dan Barcelona.

Selanjutnya: Giroud, Neymar...
<!--more-->

7. Olivier Giroud

Pemain AC Milan Olivier Giroud. REUTERS/Alberto Lingria

Menurut laporan jurnalis Italia Nicolo Schira, penyerang AC Milan Olivier Giroud mendapat tawaran dari salah satu klub Arab Saudi yang tak disebutkan namanya.

Giroud yang kini sudah menginjak usia 36 tahun dikabarkan menolak tawaran dari klub tersebut dan ingin melanjutkan kariernya di Eropa.

8. Neymar Jr

Pemain PSG, Neymar. REUTERS/Eric Gaillard/File Photo

Beberapa media Prancis mengabarkan bintang Paris Saint-Germain, Neymar Jr mendapat tawaran dari klub Arab Saudi, namun ditolak. Daily Mail melaporkan, pemain asal Brasil itu ditawari gaji 400 juta euro per tahun atau sekitar Rp 6,5 triliun per tahun.

Neymar Jr hingga saat ini belum menentukan masa depannya apakah bertahan di Paris Saint-Germain atau pindah. Les Parisien disebut-sebut bersedia melepas bintangnya itu karena beban gaji yang tinggi.

9. Alvaro Morata

Penyerang Atletico Madrid, Alvaro Morata kabarnya mendapat tawaran dari klub Arab Saudi Al Taawoun. Tak tanggung-tanggung, gaji yang akan didapatkannya jika pindah adalah 50 juta euro atau sekitar Rp 820 miliar per tahun.

Akan tetapi, penyerang berdarah Spanyol itu memutuskan untuk bertahan di Atletico Madrid meski sampai saat ini belum ada kontrak yang ditandatanganinya.

10. Jamie Vardy

Pemain Leicester City Jamie Vardy. REUTERS/Molly Darlington

Penyerang Leicester City Jamie Vardy menolak tawaran untuk pindah ke Liga Pro Arab Saudi. Ia didekati oleh sejumlah klub, salah satunya adalah Khajeel FC.

Namun, tawaran dari Khajeel FC dihiraukan pemain berusia 36 tahun tersebut. Ia bersama keluarganya tidak mempertimbangkan hijrah ke Timur Tengah dan tetap bertahan di Inggris meski Leicester City terdegradasi.

SPORTS BRIEF, FANNATION FUTBOL

Pilihan Editor: Jadwal Liga 1 Dimulai Sabtu Ini, Simak 2 Laga Hari Pertama

Berita terkait

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

4 jam lalu

Cristiano Ronaldo Jadi Atlet dengan Bayaran Tertinggi Versi Forbes, Lionel Messi Urutan Ketiga

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes untuk keempat kali sepanjang kariernya.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

2 hari lalu

Lionel Messi Absen Cedera, Inter Miami Imbang Tanpa Gol di Kandang Orlando City

Robert Taylor menggntikan posisi Lionel Messi di starting XI saar Inter Miami menghadapi Orlando City dalam lanjutan MLS 2024.

Baca Selengkapnya

Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

6 hari lalu

Al Hilal Juarai Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo dan Al Nassr Masih Berpeluang Raih Trofi Lain

Al Hilal berhasil menjuara Liga Arab Saudi (Saydi Pro League) setelah menang 4-1 atas Al Hazm. Ronaldo dan Al Nassr masih berpeluang raih trofi.

Baca Selengkapnya

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

12 hari lalu

Pelatih Legendaris Argentina Cesar Luis Menotti Berpulang, Lionel Messi Ikut Ucapkan Belasungkawa

Pelatih legendaris Cesar Luis Menotti yang membawa Argentina juara Piala Dunia 1978 meninggal dunia. Lionel Messi ucapkan duka cita.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

16 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

27 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

34 hari lalu

Inter Miami Kalahkan Sporting Kansas 3-2: Simak 5 Fakta Menarik, Termasuk Messi dan Suarez yang Cetak Gol

Inter Miami berhasil mengalahkan Sporting Kansas City dengan skor 3-2 dalam pertandingan Major League Soccer (MLS). Messi dan Suarez cetak gol.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

37 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

39 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

39 hari lalu

8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.

Baca Selengkapnya