Hasil SEA V League 2023: Timnas Bola Voli Putri Indonesia Kalah Lagi, Takluk dari Vietnam

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 6 Agustus 2023 05:25 WIB

Timnas Bola Voli Putri Indonesia di SEA V League 2023. (PBVSI)

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas bola voli putri Indonesia kembali menelan kekalahan pada penampilan kedua dalam kompetisi Seri I SEA V League 2023 yang berlangsung di Vinh Phuc Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Sabtu. Mereka takluk dari tuan rumah dengan skor akhir 1-3 (20-25, 17-25, 25-23, 18-25).

Timnas Indonesia, yang diwakili Bandung BJB Tanda Mata, sebelumnya juga jalah dari Thailand tiga set langsung 24-26, 24-26, 20-25.

Para srikandi Indonesia harus mewaspadai Vietnam mulai awal set pertama. Sempat tertinggal, Tim Merah Putih mampu menyamakan kedudukan 6-6 melalui sebuah ace dari Arneta Putri Amelian.

Namun, Indonesia kembali tertinggal dan harus mengejar selisih poin. Dita Azizah dan kawan-kawan berhasil menahan set poin pertama Vietnam 20-24, tetapi hal itu tak berlangsung lama. Tim Negeri Paman Ho merebut set pertama pada set poin kedua dengan 25-20.

Strategi penarikan Wilda Siti Nur Fadhilah yang digantikan oleh Shella Bernadetha tidak mampu menghalau Vietnam yang berhasil mengonversi angka pada set poin pertama untuk mengunci kemenangan 25-17 pada set kedua.

Advertising
Advertising

Tak patah arang, Tim Indonesia bangkit pada set ketiga dengan mengambil poin pertama. Tim Merah Putih untuk pertama kalinya unggul dari Vietnam 8-7.

Momentum didapatkan srikandi-srikandi Indonesia pada kedudukan 20-15. Namun, timnas putri Indonesia menghadapi kesulitan untuk menyelesaikan set ketika empat set poin hilang, hingga akhirnya Ratri Wulandari mampu merebut set ketiga dengan 25-23.

Indonesia bertekad untuk mencuri peringkat kedua dengan berhasil mendapatkan poin pertama pada set keempat. Namun, awal yang baik tersebut tidak cukup kuat untuk membuat skuad putri Merah Putih mengalahkan Vietnam. Mereka terpaksa menyerah pada kedudukan 18-25.

Sementara itu, pada pertandingan sebelumnya, Sabtu sore, Thailand berhasil menaklukkan Filipina dengan skor 3-0 (25-19, 25-7, 25-17).

Tim Negeri Gajah Putih yang diperkuat oleh para pemain yang berkompetisi di ajang dunia Volleyball Nations League (VNL) terlampau dominan bagi Filipina yang diisi pemain muda minim pengalaman.

Selanjutnya, Indonesia dijadwalkan bertemu dengan Filipina, Minggu (6 Agustus) pukul 16.00 WIB, untuk memperebutkan peringkat ketiga.

Pilihan Editor: Daftar 18 Pemain Bintang Eropa yang Hijrah ke Klub Arab Saudi di Bursa Transfer Musim Panas Ini

Berita terkait

Sarina Koga Kembali Menjadi Bintang, Bantu Tim Bola Voli Putri Jepang Sapu Bersih 3 Kemenangan di VNL 2024

4 jam lalu

Sarina Koga Kembali Menjadi Bintang, Bantu Tim Bola Voli Putri Jepang Sapu Bersih 3 Kemenangan di VNL 2024

Tim nasional bola voli putri Jepang mengunci tiga kemenangan beruntun di VNL 2024 dengan mengalahkan Jerman.

Baca Selengkapnya

Putaran Pertama Proliga 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Klasemen, dan Jadwal Berikutnya

5 jam lalu

Putaran Pertama Proliga 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Klasemen, dan Jadwal Berikutnya

Rangkaian pertandingan putaran pertama bola voli Proliga 2024 sudah usai. Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta STIN BIN menjadi yang terbaik.

Baca Selengkapnya

Megawati Hangestri Sumbang 22 Poin saat Jakarta BIN Menangi Pertandingan Terakhir Putaran Pertama Proliga 2024

7 jam lalu

Megawati Hangestri Sumbang 22 Poin saat Jakarta BIN Menangi Pertandingan Terakhir Putaran Pertama Proliga 2024

Megawati Hangestri membawa Jakarta BIN memenangi pertandingan terakhir di putaran pertama Proliga 2024 dengan mengalahkan Petrokimia.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Kalahkan Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN Juara Putaran Pertama

7 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Kalahkan Bhayangkara Presisi, Jakarta STIN BIN Juara Putaran Pertama

Tim bola voli putra Jakarta STIN BIN menjuarai putaran pertama Proliga 2024 usai menundukkan Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 3-1.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Jakarta LavAni Allo Bank Tutup Putaran Pertama dengan Kemenangan, Kalahkan Sukun Badak

18 jam lalu

Hasil Proliga 2024: Jakarta LavAni Allo Bank Tutup Putaran Pertama dengan Kemenangan, Kalahkan Sukun Badak

Tim bola voli putra Jakarta LavAni Allo Bank menutup putaran pertama Proliga 2024 dengan kemenangan atas Kudus Sukun Badak.

Baca Selengkapnya

Li Yingying Antar Timnas Bola Voli Putri Cina Kalahkan Amerika Serikat 3-1 di VNL 2024

19 jam lalu

Li Yingying Antar Timnas Bola Voli Putri Cina Kalahkan Amerika Serikat 3-1 di VNL 2024

Timnas bola voli putri Cina mengalahkan timnas Amerika Serikat dengan skor 3-1 (23-25, 25-23, 25-22 dan 25-19) pada pertandingan kedua VNL 2024.

Baca Selengkapnya

Ekaterina Antropova Cemerlang, Bawa Tim Bola Voli Putri Italia Kalahkan Jerman di VNL 2024

20 jam lalu

Ekaterina Antropova Cemerlang, Bawa Tim Bola Voli Putri Italia Kalahkan Jerman di VNL 2024

Ekaterina Antropova membawa tim bola voli putri Italia meraih kemenangan perdana di VNL 2024 dengan menekuk Jerman.

Baca Selengkapnya

Jadwal Proliga 2024 Jumat 17 Mei: Jakarta STIN BIN dan Jakarta LaVani Berebut Status Juara Putaran Pertama

1 hari lalu

Jadwal Proliga 2024 Jumat 17 Mei: Jakarta STIN BIN dan Jakarta LaVani Berebut Status Juara Putaran Pertama

Jadwal Proliga 2024 akan kembali hadir Jumat hari ini, 17 Mei. Tiga pertandingan terakhir putaran pertama akan hadir di GOR Tridharma Gresik.

Baca Selengkapnya

Proliga 2024: Begini Kata Pelatih Jakarta Popsivo Polwan setelah Menjuarai Putaran Pertama dengan Rekor Sempurna

1 hari lalu

Proliga 2024: Begini Kata Pelatih Jakarta Popsivo Polwan setelah Menjuarai Putaran Pertama dengan Rekor Sempurna

Tim boal voli putri Jakarta Popsivo Polwan menjuarai putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024 dengan sempurna.

Baca Selengkapnya

Palembang Bank Sumselbabel Kalahkan Garuda Jaya, Geser Jakarta STIN BIN dari Puncak Klasemen Proliga 2024

1 hari lalu

Palembang Bank Sumselbabel Kalahkan Garuda Jaya, Geser Jakarta STIN BIN dari Puncak Klasemen Proliga 2024

Tim bola voli putra Palembang Bank Sumselbabel menggeser Jakarta STIN BIN dari puncak klasemen Proliga 2024 setelah mengalahkan Garuda Jaya.

Baca Selengkapnya