Kenapa Tak Ada Seleksi Timnas U-17 di Papua? Ini Penjelasan Wakil Ketum PSSI

Sabtu, 12 Agustus 2023 20:37 WIB

Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali dan Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri saat memantau seleksi pemain timnas U-17 di Makassar pada Ahad, 30 Juli 2023. Doc. PSSI.

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali buka suara soal ketiadaan seleksi pemain timnas U-17 Indonesia di Tanah Papua. Menurut dia, keterbatasan waktu membuat seleksi di 34 Asosiasi Provinsi PSSI dilakukan secara bersamaan di satu lokasi tertentu.

"Mengingat sempitnya waktu untuk seleksi maka peserta seleksi dari 34 Asprov dr seluruh Indinesia dilaksanakan di 12 kota. Untuk peserta dari Papua bergabung dalam seleksi di Kota Makassar dengan beberapa peserta dr Asprov lain," ujar Amali kepada Tempo di Jakarta pada Sabtu, 12 Agustus 2023.

PSSI menyelesaikan seleksi pemain timnas U-17 Indonesia. Kota Makassar menjadi tempat terakhir penyelenggaraan seleksi pemain timnas U-17 Indonesia yang diproyeksikan bakal turun dala ajang Piala Dunia U-17 2023.

PSSI telah melakukan seleksi di 12 kota sejak 12 Juli 2023. Seleksi berawal dari Kota Bandung, Palembang (14 Juli), Bali (15-16 Juli), Tangerang (16 Juli), Samarinda (22 Juli), Jakarta (22 Juli), Solo (23 Juli), Banjarmasin (23 Juli), Medan (29 Juli), Surabaya (29 Juli), dan Manado (29 Juli).

Para pemain terpilih akan diikutsertakan dalam TC timnas U-17 Indonesia. Mereka telah disaring lagi oleh pelatih Bima Sakti mulai awal Agustus 2023 sebelum pemusatan latihan di Jerman. Piala Dunia U-17 2023 sendiri akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Evaluasi Timnas U-17 Lawan Barcelona dan Kashima Antlers U-18

Advertising
Advertising

Timnas U-17 sempat menggelar dua kali uji coba melawan Barcelona Juvenil A dan Kashima Antlers U-18. Dalam pertandingan itu, Indonesia kalah dengan skor 0-3 dan 2-3.

Amali sadar betul masih banyak kelemahan di tim asuhan Bima Sakti tersebut. Ia telah berkomunikasi dengan tim pelatih, termasuk Frank Wormuth, pelatih asal Jerman yang ditunjuk PSSI menjadi konsultan untuk timnas U-17.

"Ada beberapa catatan kelemahan yang sudah dievaluasi oleh Coach Frank yang menjadi konsultan untuk persiapan Timnas U-17 sekaligus beliau memberikan saran dan masukan untuk perbaikan sebelum seleksi terakhir menuju training di Jerman nanti," kata Amali.

Pilihan Editor: Timnas Indonesia Kelompok Umur Lebih Berprestasi? Ini Jawaban Wakil Ketum PSSI Zainudin Amali

Berita terkait

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

20 jam lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

1 hari lalu

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

Memasuki musim haji, terdapat kisah-kisah keberangkatan ibadah haji yang menarik dari calon jemaah, mulai dari kuli panggul sampai Witan Sulaiman.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

1 hari lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

1 hari lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

1 hari lalu

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

1 hari lalu

Bersiap Hadapi 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Akan Beruji Coba Melawan Tanzania

Timnas Indonesia akan menjalani uji coba melawan Tanzania pada 2 Juni mendatang di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

2 hari lalu

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.

Baca Selengkapnya

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

2 hari lalu

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

2 hari lalu

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.

Baca Selengkapnya