Rekap Hasil Kumamoto Masters 2023 Selasa 14 November: Hanya Rahmat / Kevin dan Pramudya / Yeremia yang Menang, 5 Wakil Lain Kandas

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 14 November 2023 20:33 WIB

Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Indonesia berguguran di Kumamoto Masters 2023 yang berlangsung di Jepang, Selasa, 14 November 2023. Dari tujuh yang berlaga, satu kandas di babak kualifikasi dan empat kalah di babak utama.

Dua wakil Indonesia yang menang adalah Rahmat Hidayat / Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Rahmat / Kevin memenangi laga kualifikasi melawan Chiang Chien-wei / Wu Hsuan-yi, asal Taiwan. Keduanya melaju ke babak utama setelah menang dengan skor 21-13, 21-13.

Pramudya / Yeremia langsung berlaga di babak utama. Keduanya lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan Ben Lane / Sean Vendy (Inggris) dengan skor 16-21, 21-19, 21-17.

Lima wakil Indonesia lainnya kandas. Shesar Hiren Rhustavito terhenti di babak kualifikasi setelah dikalahkan Kento Momota (Jepang) dengan skor 19-21, 21-23.

Advertising
Advertising

Empat wakil lainnya kalah di babak 32 besar. Mereka adalah Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin, Muhammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana, dan Febriana Dwipuji Kusuma / Amallia Cahaya Pratiwi.

Simak rekap hasil wakil Indonesia di turnamen bulu tangkis Kumamoto Masters 2023, Selasa, 14 November:

Hasil Babak Kualifikasi

Shesar Hiren Rhustavito (4) vs Kento Momota (Jepang): kalah 19-21, 21-23.

Rahmat Hidayat / Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Chiang Chien-wei / Wu Hsuan-yi (Taiwan): menang 21-13, 21-13.

Hasil Babak Utama (32 besar)

Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan vs Kenya Mitsuhashi / Hiroki Okamura (Jepang): kalah 16-21, 14-21.

Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin vs Takuro Hoki / Yugo Kobayashi (Jepang/6): kalah 14-21, 21-10, 18-21.

Muhammad Shohibul Fikri / Bagas Maulana vs Akira Koga / Taichi Saito (Jepang): kalah 18-21, 16-21.

Febriana Dwipuji Kusuma / Amallia Cahaya Pratiwi vs Rin Iwanaga / Kie Nakanishi (Jepang): kalah 12-21, 11-21.

Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Ben Lane / Sean Vendy (Inggris): menang 16-21, 21-19, 21-17.

Indonesia mengirimkan 14 wakil ke Kumamoto Masters 2023. Para pemain lain baru akan tampil di babak pertama pada Rabu, 15 November 2023.

Pilihan Editor: Kata Leo / Daniel setelah Kandas di Babak Pertama Kumamoto Masters 2023

Berita terkait

Hasil Final Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Gagal Juara, Kalah dari Pasangan Tuan Rumah

32 menit lalu

Hasil Final Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Gagal Juara, Kalah dari Pasangan Tuan Rumah

Kekalahan Ana / Tiwi di final membuat Indonesia tidak bisa membawa pulang satu pun gelar dari Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Thailand Open 2024 Hari Ini, Ana / Tiwi Hadapi Wakil Tuan Rumah Unggulan Pertama

9 jam lalu

Jadwal Final Thailand Open 2024 Hari Ini, Ana / Tiwi Hadapi Wakil Tuan Rumah Unggulan Pertama

Pertandingan Ana / Tiwi akan menghadapi Jongkolphan Kititharakul / Rawinda Prajonjai di final Thailand Open 2024 akan dimainkan di partai keempat.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Ribka Sugiarto Pebulu Tangkis yang Mundur dari Pelatnas

20 jam lalu

Serba-serbi Ribka Sugiarto Pebulu Tangkis yang Mundur dari Pelatnas

Pebulu tangkis ganda putri Ribka Sugiarto mundur dari pemusatan latihan nasional (pelatnas) bulu tangkis Cipayung

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Lolos ke Babak Final, Satu-satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

21 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Lolos ke Babak Final, Satu-satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

Febriana Dwipuji Kusuma / Amallia Cahaya Pratiwi (Ana / Tiwi) menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos babak final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Rinov / Pitha Usai Terhenti di Babak Semifinal Thailand Open 2024

1 hari lalu

Kata Rinov / Pitha Usai Terhenti di Babak Semifinal Thailand Open 2024

Langkah Rinov / Pitha harus terhenti pada babak semifinal Thailand Open 2024 di Stadion Nimibutr, Bangkok, Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

1 hari lalu

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

Jadwal bulu tangkis Thailand Open 2024 akan memasuki babak semifinal, Sabtu hari ini. Dua wakil Indonesia akan berlaga.

Baca Selengkapnya

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

1 hari lalu

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

Gregoria Mariska Tunjung mengatakan tegang membuat permainannya terganggu sehingga kalah dari Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

1 hari lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

Indonesia menyisakan satu wakil dari ganda campuran dan ganda putri di semifinal Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

2 hari lalu

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengungkapkan kondisinya tidak prima saat bertanding melawan Han Yue di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

2 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

Gregoria Mariska Tunjung gagal melewati hadangan wakil tuan rumah Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya