Radja Nainggolan Perkuat Bhayangkara FC di Liga 1, Begini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 30 November 2023 14:46 WIB

Dari kiri: Pemain keturunan Indonesia Radja Nainggolan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir, pemain timnas wanita Indonesia Sabreena Dresler dalam sesi jumpa pers Piala Dunia U-17 di Mandiri Club, Jakarta Selatan, Rabu, 8 November 2023. TEMPO/Randy

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambut positif keputusan Radja Nainggolan untuk bermain di Liga 1 Indonesia bersama Bhayangkara FC. Ia berharap kehadiran pemain yang pernah memperkuat Timnas Belgia tersebut bisa membuat liga sepak bola Indonesia menjadi lebih baik.

"Saya apresiasi keputusan Radja Nainggolan. Kehadirannya di Liga 1 pastinya semakin membuat liga Indonesia ini semakin baik," kata Erick dalam keterangan tertulis, Kamis.

Menurut Erick, kehadiran bintang sepak bola dunia seperti Radja Nainggolan merumput di kompetisi tertinggi di Indonesia bisa membuat atmosfir sepak bola Indonesia semakin menarik dan mengundang perhatian dunia.

Kondisi itu, kata Erick, bisa dijadikan penambah motivasi untuk mengelola Liga Indonesia lebih profesional sehingga menjadi Liga terbaik di Asia Tenggara.

"Seperti yang sudah berulang kali saya tekankan bahwa kita harus menjadikan Liga Indonesia adalah Liga terbaik di Asia Tenggara, yang dikelola secara profesional, tidak boleh ada pengaturan skor dan yang tak kalah penting, semua penonton dan suporter, harus pulang selamat sampai di rumah,” ujar Erick Thohir.

Advertising
Advertising

Liga Indonesia yang bertekad menjadi liga terbaik di kawasan Asia Tenggara dan dengan kehadiran pemain-pemain level internasional seperti Radja semakin membawa liga meningkat level nya di dunia internasional.

Radja Nainggolan adalah pesepak bola Belgia berdarah batak yang datang ke Indonesia atas undangan ketua umum PSSI Erick Thohir dalam rangka Piala Dunia U-17.

Setelah melihat atmosfir sepak bola Indonesia semakin maju, Radja Nainggolan ternyata kepincut untuk bermain di Liga 1. Gayung pun bersambut, Bhayangkara FC secara resmi mengontrak mantan bintang Inter Milan dan AS Roma di Liga Italia tersebut.

Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC Sumardji mengkonfirmasi telah menggaet Radja Nainggolan. Radja akan bergabung dengan tim berjuluk The Guardians tersebut pada sisa kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.

"Ya betul (Radja bergabung ke Bhayangkara). (Negosiasi berjalan) Waktu dia di Indonesia," kata Sumardji.

Sumardji menjelaskan pemain keturunan Indonesia tersebut akan dikontrak selama sisa musim Liga 1 2023/2024 dengan opsi perpanjangan di akhir musim.

"Radja ingin bermain di Liga 1, lantaran tertarik dengan Liga Indonesia, yang mulai digelar secara profesional," kata Sumardji.

Pilihan Editor: Rekap Bursa Transfer Tengah Musim Liga 1, Termasuk Kedatangan Radja Nainggolan

Berita terkait

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 jam lalu

Prediksi Persib Bandung vs Bali United di Championship Series Liga 1: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Persib Bandung memiliki catatan apik saat tampil di kandang, sementara Bali United unggul rekor head to head atas Maung Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

1 hari lalu

Jadwal Leg Kedua Semifinal Championship Series Liga 1: Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United

Duel Persib Bandung vs Bali United dan Borneo FC vs Madura United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 akan digelar akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

1 hari lalu

Shin Tae-yong, Bicara Soal Target hingga Niat Belajar Bahasa Indonesia

Shin Tae-yong atau STY akan bertemu Erick Thohir guna membahas kontrak dalam waktu dekat

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

1 hari lalu

Rekap Hasil dan Jadwal Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC, Bali United Ditahan Persib

Madura United menang 1-0 saat menjamu Borneo FC pada leg pertama semifinal Liga 1 2023-2024 dalam rangkaian Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

1 hari lalu

Hasil Championship Series Liga 1: Madura United Kalahkan Borneo FC 1-0, Hugo Gomes Cetak Gol Penalti

Madura United berhasil meraih kemenangan atas Borneo FC pada leg pertama babak semifinal Championships Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

2 hari lalu

Persib Bandung Tahan Bali United 1-1 di Leg Pertama Semifinal Liga 1, Ezra Walian: Bukti Mentalitas Kami Kuat

Ezra Walian mengatakan Persib Bandung memiliki mentalitas bagus ketika menahan Bali United 1-1 pada leg pertama semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

2 hari lalu

Shin Tae-yong Siap Terima Target Baru PSSI dan Timnas Indonesia Jika Teken Kontrak Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku siap menerima target tinggi dalam kontrak baru bersama PSSI.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

2 hari lalu

Persib Bandung Ditahan Bali United 1-1 di Leg Satu Semifinal Liga 1, Bojan Hodak Tak Terlalu Kecewa

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, tak terlalu kecewa meski gagal menang di leg pertama semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

2 hari lalu

PSBS Biak Siap Dilatih Juan Esnaider Eks Pemain Real Madrid, Berikut Profilnya

Juan Esnaider bersiap menjadi pelatih PSBS Biak, setelah klub ini musim depan berlaga di Liga 1. Ini profil eks pemain Real Madrid dan Juventus.

Baca Selengkapnya