Malaysia Open 2024: Jonatan Christie Gugur di Babak Pertama, Masalah Ketenangan Jadi Penyebabnya

Selasa, 9 Januari 2024 15:25 WIB

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Kredit: Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie merasa kecewa karena tersingkir dari babak pertama Malaysia Open 2024 usai dikalahkan wakil India, Kidambi Srikanth, Selasa, 9 Januari 2024. Laga yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur itu berakhir lewat pertarungan sengit tiga game, 21-12, 18-21, 16-21.

"Pastinya kecewa, hasilnya tidak sesuai dengan yang saya harapkan. Saya sebenarnya mengawali permainan dengan cukup baik tapi di game kedua tadi beberapa penyelesaian akhir dirasa terlalu terburu-buru," ujar pemain yang akrab disapa Jojo ini, dikutip dari keterangan tim media PBSI.

Jonatan sebenarnya tampil apik di game pertama. Dia mampu mendominasi permainan dan unggul 11-8 di interval. Atlet berusia 26 tahun itu memperlebar jarak, lalu mengakhiri permainan dengan skor 21-12. Memasuki game kedua, dia kembali mendominasi di awal laga dan mampu memimpin 11-7 di interval.

Akan tetapi, Jonatan tak mampu menjaga konsistensi performanya sehingga Kidambi mampu mengejar dan mengembalikan keadaan. Situasi serupa kembali terjadi di game ketiga. Jojo unggul sampai interval, namun lagi-lagi terkejar hingga akhirnya dia gagal meraih kemenangan.

Jonatan mengaku bahwa dia banyak melakukan kesalahan sendiri saat sedang memimpin perolehan poin. Ia juga merasa kurang tenang saat mulai terkejar sampai akhirnya gagal meraih kemenangan.

Advertising
Advertising

"Banyak spekulasi yang seharusnya tidak saya lakukan sehingga merugikan diri sendiri. Begitu juga di game ketiga, kembali saya kurang tenang ketika lawan mendapatkan banyak poin," tuturnya. "Srikanth adalah pemain yang punya variasi pukulan tipuan, itu yang membedakan dia dari pemain-pemain India lain."

Ini merupakan kekalahan ketiga secara beruntun yang diderita Jonatan dari Kidambi. Sebelumnya, dia takluk saat berhadapan dengan atlet berusia 30 tahun di ajang Hylo Open 2022 dan Thomas Cup 2022. Rekor pertemuan keduanya saat ini 5-7 untuk keunggulan pemain India itu.

Gugurnya Jonatan membuat wakil indonesia dari sektor tunggal putra hanya menyisakan Anthony Sinisuka Ginting. Ia akan menghadapi tunggal putra Taiwan Su Li Yang di babak pertama Malaysia Open 2024 hari ini Selasa, 9 Januari 2024.

Pilihan Editor: Hasil Malaysia Open 2024: Kata Rehan / Lisa setelah Kalahkan Ganda Jerman dan Lolos ke Babak 32 Besar

Berita terkait

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

1 jam lalu

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

Ahsan / Hendra tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024 setelah dikalahkan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei / Wu Hsuan-Yi, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

2 jam lalu

Jadwal Perempat Final Thailand Open 2024 Hari Ini: 7 Wakil Indonesia Tanding, Ada Duel Dejan / Gloria dan Rinov / Pitha

Gregoria Mariska Tunjung dan Komang Ayu Cahya Dewi akan bertanding memperebutkan tiket semifinal Thailand Open 2024 hari ini, Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

11 jam lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 7 Wakil Indonesia Lolos Perempat Final, 3 Tersingkir

Ahsan / Hendra, Fikri / Bagas, dan Adnan / Nita, menjadi tiga wakil Indonesia yang tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis Usai Tampil di Piala Uber 2024

16 jam lalu

Ribka Sugiarto Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis Usai Tampil di Piala Uber 2024

Kabidbinpres PP PBSI Ricky Soebagdja mengatakan Ribka Sugiarto sudah menyampaikan secara lisan pengunduran dirinya dari pelatnas bulu tangkis.

Baca Selengkapnya

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Ungkap Kunci Kemenangan Lawan Pemain Korea Selatan

16 jam lalu

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Komang Ayu Cahya Dewi Ungkap Kunci Kemenangan Lawan Pemain Korea Selatan

Komang Ayu Cahya Dewi sempat kehilangan fokus saat menghadapi Sim Yu Jin di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos ke Perempat Thailand Open 2024, Rinov / Pitha Akan Hadapi Dejan / Gloria

18 jam lalu

Lolos ke Perempat Thailand Open 2024, Rinov / Pitha Akan Hadapi Dejan / Gloria

Pertemuan Rinov / Pitha dan Dejan / Gloria di perempat final memastikan Indonesia memiliki satu wakil di semifinal Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Bakal Lawan Wakil Tuan Rumah Lagi

19 jam lalu

Maju Perempat Final Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Bakal Lawan Wakil Tuan Rumah Lagi

Gregoria Mariska Tunjung maju ke perempat final Thailand Open 2024 setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan.

Baca Selengkapnya

PBSI Umumkan Kevin Sanjaya Sukamuljo Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis

19 jam lalu

PBSI Umumkan Kevin Sanjaya Sukamuljo Mundur dari Pelatnas Bulu Tangkis

Kabinpres PP PBSI Ricky Soebagdja mengumumkan bahwa atlet ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo resmi mundur dari Pelatnas bulu tangkis.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Rehan / Lisa dan Jafar / Aisyah Maju Perempat Final, Adnan / Nita Tersingkir

21 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Rehan / Lisa dan Jafar / Aisyah Maju Perempat Final, Adnan / Nita Tersingkir

Ada sepuluh wakil Indonesia yang bertanding di babak 16 besar Thailand Open 2024 pada hari ini, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 10 Wakil Indonesia Kejar Tiket Perempat Final, Ada Gregoria dan Komang Ayu

1 hari lalu

Jadwal Thailand Open 2024 Kamis 16 Mei: 10 Wakil Indonesia Kejar Tiket Perempat Final, Ada Gregoria dan Komang Ayu

Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi wakil tuan rumah, Busanan Ongbamrungphan, di babak 16 besar Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya