Hendra / Ahsan hingga Akane Yamaguchi Diprediksi Comeback di All England 2024

Reporter

Jumat, 23 Februari 2024 12:33 WIB

Ganda putra Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan. Kredit: Tim Media PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah pemain unggulan dunia yang sempat berkutat dengan cedera seperti ganda putra Indonesia Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan (Hendra / Ahsan) hingga tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi diprediksi kembali berlaga pada ajang All England 2024. Turnamen BWF World Tour Super 1000 ini akan berlangsung pada 12-17 Maret 2024.

Dikutip dari laman resmi BWF, Hendra / Ahsan masuk ke dalam undian (drawing) dan akan menghadapi ganda peringkat satu dunia Satwiksairaj Rankireddy / Chirag Shetty di babak pertama Pasangan berjuluk The Daddies itu terakhir memainkan pertandingan penuh di China Masters 2023 yang digelar pada November lalu.

Hendra / Ahsan kemudian mengikuti Malaysia Open 2024, tapi ganda putra Indonesia yang kini berada di peringkat 13 dunia itu memutuskan mundur. Alasannya, Ahsan mengalami cedera di sela-sela gim kedua babak 16 besar.

BWF menilai bahwa Hendra / Ahsan dapat kembali untuk berlaga di All England bulan depan. Mereka akan menjadi menarik karena pasangan tersebut merupakan juara All England Open 2019 dan finalis pada 2022 dan 2023.

Tak hanya The Daddies, beberapa pemain lain juga diprediksi akan kembali berkompetisi di Birmingham bulan depan. Ada pemain ganda putri pemenang All England 2020 Sayaka Hirota yang dilaporkan mulai pulih dari cedera lutut kiri. Hirota dan pasangannya, Yuki Fukushima, akan bertemu dengan pasangan Denmark Maiken Fruergaard/Sara Thygesen di babak pertama.

Advertising
Advertising

Akane Yamaguchi. (bwfbadminton.com)

Masih dari Jepang, nama mantan peringkat satu dunia Akane Yamaguchi juga ada di daftar undian All England 2024. Ia akan berjuang pada turnamen yang ia menangkan di 2022 itu dan bakal berjumpa dengan wakil China Zhang Yi Man di babak pertama nanti.

Pemain lain yang ingin melupakan masalah cederanya di All England 2024 adalah tunggal putri Thailand Pornpawee Chochuwong. Cedera membuat peringkatnya merosot ke posisi 16 dunia dan tempatnya di daftar Race to Olympics juga telah disusul oleh Supanida Katethong.

Di sisi lain, pemain-pemain yang menduduki peringkat satu pada Race to Olympics saat ini, tunggal putra Viktor Axelsen (Denmark) dan ganda putri Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) juga akan berusaha meraih gelar setelah jeda yang cukup lama di awal tahun ini.

Pilihan Editor: Ivar Jenner Berlatih Bersama Skuad Senior FC Utrecht, Bakal Debut di Eredivisie?

Berita terkait

Mengenal Sausan Dwi Ramadhani, Peraih Emas Bulu Tangkis PON 2024 yang Selalu Memegang Teguh Kata-kata Susi Susanti

13 jam lalu

Mengenal Sausan Dwi Ramadhani, Peraih Emas Bulu Tangkis PON 2024 yang Selalu Memegang Teguh Kata-kata Susi Susanti

Sausan Dwi Ramadhani mengungkapkan salah satu kunci suksesnya meraih medali emas bulu tangkis tunggal putri PON 2024: kata-kata Susi Susanti.

Baca Selengkapnya

Gagal ke Semifinal China Open 2024, Fajar / Rian: Kami Sudah Coba Berbagai Cara

15 jam lalu

Gagal ke Semifinal China Open 2024, Fajar / Rian: Kami Sudah Coba Berbagai Cara

Tersingkirnya Fajar / Rian membuat Indonesia hanya memiliki satu wakil dari sektor ganda putra, Fikri / Daniel yang lolos ke semifinal China Open 2024

Baca Selengkapnya

Hasil China Open 2024: Fajar / Rian Tersingkir di Perempat Final, Keok Lawan Pasangan Malaysia

15 jam lalu

Hasil China Open 2024: Fajar / Rian Tersingkir di Perempat Final, Keok Lawan Pasangan Malaysia

Fajar / Rian gagal ikuti langkah ganda putra Indonesia lain, Fikri / Daniel, yang lebih dulu memastikan maju semifinal China Open 2024.

Baca Selengkapnya

Lolos Semifinal China Open 2024, Jonatan Christie: Semoga Besok Lebih Baik Lagi

16 jam lalu

Lolos Semifinal China Open 2024, Jonatan Christie: Semoga Besok Lebih Baik Lagi

Setelah memastikan lolos semifinal China Open 2024, Jonatan Christie fokus pemulihan untuk persiapan laga besok.

Baca Selengkapnya

Hasil China Open 2024: Jonatan Christie Lolos ke Semifinal, Taklukkan Pemain Tuan Rumah

17 jam lalu

Hasil China Open 2024: Jonatan Christie Lolos ke Semifinal, Taklukkan Pemain Tuan Rumah

Jonatan Christie mengalahkan Lei Lan Xi dengan skor 21-18, 21-12 di perempat final China Open 2024, jadi balasan kekalahannya di Hong Kong Open 2024.

Baca Selengkapnya

Maju ke Semifinal China Open 2024, Fikri / Daniel Ungkap Main Nekat Jadi Kunci Kemenangan

19 jam lalu

Maju ke Semifinal China Open 2024, Fikri / Daniel Ungkap Main Nekat Jadi Kunci Kemenangan

Fikri / Daniel tertinggal 10-16 di game kedua saat melawan wakil Denmark di perempat final China Open 2024, tetapi bisa mengejar dan menang dua game.

Baca Selengkapnya

Tembus Semifinal China Open 2024: Dejan / Gloria Sebut Ini Pencapaian yang Sangat Baik

21 jam lalu

Tembus Semifinal China Open 2024: Dejan / Gloria Sebut Ini Pencapaian yang Sangat Baik

Dejan / Gloria akan menghadapi wakil tuan rumah, Feng Yan Zhe / Huang Dong Ping yang menjadi unggulan kedua di semifinal China Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil China Open 2024: Fikri / Daniel Melaju ke Semifinal, Susul Dejan / Gloria

22 jam lalu

Hasil China Open 2024: Fikri / Daniel Melaju ke Semifinal, Susul Dejan / Gloria

Fikri / Daniel mengalahkan wakil Denmark unggulan kedelapan Rasmus Kjaer / Frederik Sogaard di perempat final China Open 2024 lewat dua game langsung.

Baca Selengkapnya

Hasil China Open 2024: Dejan / Gloria Kalahkan Pasangan Malaysia, Jadi Wakil Indonesia Pertama yang Lolos Semifinal

1 hari lalu

Hasil China Open 2024: Dejan / Gloria Kalahkan Pasangan Malaysia, Jadi Wakil Indonesia Pertama yang Lolos Semifinal

Dejan / Gloria memastikan maju ke semifinal China Open 2024 setelah mengalagkan wakil Malaysia, Hoo Pang Ron / Cheng Su Yin dalam dua game langsung.

Baca Selengkapnya

Saksikan Pertandingan Bulu Tangkis PON 2024, Menpora Dito Ariotedjo Optimistis Ajang Ini Lahirkan Pebulu Tangkis Potensial

1 hari lalu

Saksikan Pertandingan Bulu Tangkis PON 2024, Menpora Dito Ariotedjo Optimistis Ajang Ini Lahirkan Pebulu Tangkis Potensial

Menpora Dito Ariotedjo mengungkapkan alasannya yakin PON 2024 akan memunculkan pebulu tangkis potensial karena yang bertanding U-21 nonpelatnas.

Baca Selengkapnya