Rekap Hasil Thailand Open 2024 pada Selasa 14 Mei: 4 Ganda Campuran Indonesia Semuanya Catat Kemenangan

Reporter

Selasa, 14 Mei 2024 20:07 WIB

Ganda campuran Indonesia, Adnan Maulana /Nita Violina Marwah. Kredit: Tim Media dan Humas PBSI

TEMPO.CO, Jakarta - Empat ganda campuran Indonesia yang bertanding di hari pertama Thailand Open 2024, semuanya mencatat kemenangan di babak pertama turnamen bulu tangkis BWF Super 500, Selasa, 14 Mei 2024.

Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati yang pertama bertanding, berhasil menekuk pasangan Korea Selatan, Wang Chan / Shin Seung Chan.

Bermain di lapangan 3 Stadion Nimibutr, Bangkok, Rehan / Lisa yang menjadi unggulan ketujuh harus bermain hingga 1 jam 4 menit untuk bisa mengalahkan Wang / Shin yang baru pertama kali dihadapi dengan skor 21-17, 17-21, 21-12.

Berikutnya, Adnan Maulana / Nita Violina Marwah mengikuti langkah Rehan / Lisa. Mereka memastikan lolos ke babak kedua dengan menyingkirkan Wei Chun Wei / Nicole Gonzales Chan dari Taiwan dalam dua game langsung, 21-11, 21-11.

Dejan Ferdinansyah / Gloria Emanuelle Widjaja yang jadi unggulan keenam harus bermain tiga game untuk mengalahkan Pakkapon Teeratsakul / Phaitaimas Muenwong dari Thailand. Kalah di game pertama, mereka bangkit untuk memenangi dua game berikutnya. Duel kedua pasangan ini berakhir dengan skor 18-21, 21-18, 21-8.

Advertising
Advertising

Pasangan terakhr, Rinov Rivaldy / Pitha Haningtyas Mentari menang atas pasangan India Reddy B. Sumeeth/Reddy Sikki. Ganda campuran unggulan kedua ini mampu menekuk Reddy/Reddy dengan skor 21-12, 21-16. Ini menjadi kemenangan keduanya, setelah mengalahkan pasangan India itu di babak semifinal Spain Masters 2024.

Pada hari kedua turnamen, Rabu, 15 Mei, sebanyak sembilan wakil Indonesia akan bertanding di babak pertama Thailand Open 2024, termasuk Gregoria Mariska Tunjung yang akan menghadapi Liang Ting Yiu dari Taiwan.

Pilihan Editor: Bursa Transfer Proliga 2024: Jakarta Elektrik PLN Datangkan Marina Markova untuk Gantikan Indre Sorokaite

Berita terkait

Gloria Emanuelle Widjaja Target Amankan Posisi di BWF World Tour Finals 2024 saat Hadapi Tur Asia

2 hari lalu

Gloria Emanuelle Widjaja Target Amankan Posisi di BWF World Tour Finals 2024 saat Hadapi Tur Asia

Gloria Emanuelle Widjaja akan berfokus menghadapi tur Asia untuk mengamankan posisi di BWF World Tour Finals 2024.

Baca Selengkapnya

Di Turnamen Bulu Tangkis BDMNTN-X, Lee Yong-dae dan Hendra Setiawan Main Satu Tim di Pertandingan 3v3

2 hari lalu

Di Turnamen Bulu Tangkis BDMNTN-X, Lee Yong-dae dan Hendra Setiawan Main Satu Tim di Pertandingan 3v3

Lee Yong-dae mengaku senang bisa bermain di turnamen bulu tangkis BDMNTN-XL di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Badminton BDMNTN XL: Hendra Setiawan Kelelahan dengan Sistem Pertandingan 10x4

3 hari lalu

Badminton BDMNTN XL: Hendra Setiawan Kelelahan dengan Sistem Pertandingan 10x4

Hendra Setiawan berbagi kesan saat berpasangan dengan pemain Malaysia Chen Tang Jie pada turnamen BDMNTN XL.

Baca Selengkapnya

Sebanyak 28 Atlet Bulu Tangkis dari Berbagai Negara Seru-seruan Tanding di Turnamen BDMNTN-XL

3 hari lalu

Sebanyak 28 Atlet Bulu Tangkis dari Berbagai Negara Seru-seruan Tanding di Turnamen BDMNTN-XL

Turnamen bulu tangkis bertajuk BDMNTN-XL ini digelar di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta mulai 31 Oktober hingga 3 November 2024.

Baca Selengkapnya

Bintang Bulu Tangkis Anthony Sinisuka Ginting Akhiri Masa Lajang, Nikahi Mitzi Abigail

8 hari lalu

Bintang Bulu Tangkis Anthony Sinisuka Ginting Akhiri Masa Lajang, Nikahi Mitzi Abigail

Pemain bulu tangkis tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting resmi menikahi kekasihnya, Mitzi Abigail pada Sabtu, 26 Oktober 2024. Dengan begitu, pebulu tangkis berdarah Batak Karo itu mengakhiri masa lajangnya.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Denmark Open 2024, Begini Kabar Terbaru Kondisinya

10 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Denmark Open 2024, Begini Kabar Terbaru Kondisinya

Kepala Tim Medis PP PBSI Nicolaas C. Budhiparama menjelaskan kondisi terbaru cedera Gregoria Mariska Tunjung.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Final Denmark Open 2024: Cina Jadi Juara Umum Raih 3 Gelar, Tuan Rumah Sabet 1 Gelar

13 hari lalu

Rekap Hasil Final Denmark Open 2024: Cina Jadi Juara Umum Raih 3 Gelar, Tuan Rumah Sabet 1 Gelar

Tunggal putra Anders Antonsen menjadi wakil tuan rumah yang menjadi juara Denmark Open 2024 setelah mengalahkan Koki Watanabe dari Jepang.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Denmark Open 2024 Hari Ini: Cina Punya 5 Wakil, 1 Gelar Sudah Pasti Dibawa Pulang

14 hari lalu

Jadwal Final Denmark Open 2024 Hari Ini: Cina Punya 5 Wakil, 1 Gelar Sudah Pasti Dibawa Pulang

Pertandingan final Denmark Open 2024 pada hari ini, Minggu, 20 Oktober, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Jelaskan Detail Kondisi Cederanya yang Membuatnya Mundur di Semifinal Denmark Open 2024

14 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Jelaskan Detail Kondisi Cederanya yang Membuatnya Mundur di Semifinal Denmark Open 2024

Gregoria Mariska Tunjung mengungkapkan kondisi cedera yang dirasakannya sehingga memutuskan mengundurkan diri di semifinal Denmark Open 2024.

Baca Selengkapnya

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Semifinal Denmark Open 2024, Ini Keterangan Pelatih

15 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Alami Cedera saat Bertanding di Semifinal Denmark Open 2024, Ini Keterangan Pelatih

Pelatih Herli Djenudin mengungkapkan bahwa Gregoria Mariska Tunjung sudah merasakan sakit sejak game ketiga babak perempat final Denmark Open 2024.

Baca Selengkapnya