Tommy Sugiarto Akan Hadapi Lee Chong Wei

Reporter

Kamis, 8 Agustus 2013 18:23 WIB

Pebulutangkis Indonesia, Tommy Sugiarto. (AP Photo/Joseph Nair)

TEMPO.CO, Guangzhou-Pebulutangkis tunggal putra Tommy Sugiarto memastikan satu tempat di babak perempat final tunggal putra Kejuaraan Dunia 2013. Tommy menang dua game langsung dari pemain asal Jerman, Marc Zwiebler, dengan skor 21-19, 21-14.


Selanjutnya juara Singapura Terbuka ini akan menghadapi lawan tangguh, Lee Chong Wei. Pebulutangkis nomor satu dunia asal Malaysia itu juga menang atas unggulan keempat belas, Zhengming Wang (Cina), di babak ketiga dengan skor 21-12, 21-7.


“Saya merasa ada kemajuan dari pertemuan sebelumnya, karena persiapannya lebih matang dan ada evaluasi juga dengan pelatih. Alhamdulillah saya dapat kesempatan lagi bertemu Zwiebler dan bisa revans. Hasil hari ini menjawab opini-opini soal pertemuan saya sebelumnya yang dinilai kurang baik” kata Tommy


Menurut putra legenda badminton Icuk Sugiarto ini, kunci kemenangannya hari ini ditentukan oleh kesiapan dan konsentrasinya di lapangan.


“Pada game pertama saya usahakan selalu fokus, karena kami sama-sama ingin menang di game pertama. Saya kalah angin di game pertama, jadi lawan selalu bisa kontrol, pertandingan ini lebih melelahkan. Tapi saya tadi optimis merebut game pertama, supaya di game kedua mainnya enak” ujar Tommy.


Advertising
Advertising

“Hari ini Tommy bisa menjalankan instruksi dengan baik. Kepercayaan diri Tommy juga meningkat dari sebelumnya. Saat memimpin di game kedua, Tommy agak kendor dan ini seharusnya tidak terjadi. Tommy sadar akan hal ini, dia tidak mau menyerah dan tetap disiplin dengan permainannya,” kata pelatih Joko Suprianto.


Di babak kedua, Chong Wei menang atas Dyonisius Hayom Rumbaka setelah dipaksa bermain rubber game, 14-21, 21-18, 21-11. Chong Wei menyatakan tidak menyangka dengan permainan Hayom yang pernah dikalahkannya sebanyak lima kali dengan dua game langsung.


“Saya terkejut dengan permainan Hayom, saya tahu dia adalah pemain serang, tapi saya tidak sangka dia akan bermain seperti ini. Hayom sudah banyak kemajuan” kata Chong Wei pada konferensi pers setelah pertandingannya, Rabu, 7 Agustus 2013.


BADMINTON INDONESIA | TOURNAMENT SOFTWARE | MARTHA WARTA


Berita terkait

Serba-serbi Ribka Sugiarto Pebulu Tangkis yang Mundur dari Pelatnas

5 jam lalu

Serba-serbi Ribka Sugiarto Pebulu Tangkis yang Mundur dari Pelatnas

Pebulu tangkis ganda putri Ribka Sugiarto mundur dari pemusatan latihan nasional (pelatnas) bulu tangkis Cipayung

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Lolos ke Babak Final, Satu-satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

6 jam lalu

Hasil Thailand Open 2024: Ana / Tiwi Lolos ke Babak Final, Satu-satunya Wakil Indonesia yang Tersisa

Febriana Dwipuji Kusuma / Amallia Cahaya Pratiwi (Ana / Tiwi) menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos babak final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Rinov / Pitha Usai Terhenti di Babak Semifinal Thailand Open 2024

10 jam lalu

Kata Rinov / Pitha Usai Terhenti di Babak Semifinal Thailand Open 2024

Langkah Rinov / Pitha harus terhenti pada babak semifinal Thailand Open 2024 di Stadion Nimibutr, Bangkok, Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

19 jam lalu

Jadwal Bulu Tangkis Thailand Open 2024 Sabtu 18 Mei: 2 Wakil Indonesia Kejar Tiket Final

Jadwal bulu tangkis Thailand Open 2024 akan memasuki babak semifinal, Sabtu hari ini. Dua wakil Indonesia akan berlaga.

Baca Selengkapnya

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

1 hari lalu

Tersingkir di Thailand Open 2024, Gregoria Mariska Tunjung Akui Tegang Hadapi Wakil Tuan Rumah

Gregoria Mariska Tunjung mengatakan tegang membuat permainannya terganggu sehingga kalah dari Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

1 hari lalu

Rekap Hasil Thailand Open 2024 Jumat 17 Mei: 5 Wakil Indonesia Kandas, 2 Lolos ke Babak Semifinal

Indonesia menyisakan satu wakil dari ganda campuran dan ganda putri di semifinal Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

1 hari lalu

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengungkapkan kondisinya tidak prima saat bertanding melawan Han Yue di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

1 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Mariska Tunjung Gugur di Perempat Final Usai Dikalahkan Supanida Katethong

Gregoria Mariska Tunjung gagal melewati hadangan wakil tuan rumah Supanida Katethong di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Thailand Open 2024: Alami Masalah Lutut, Komang Ayu Cahya Dewi Tersingkir di Perempat Final

1 hari lalu

Hasil Thailand Open 2024: Alami Masalah Lutut, Komang Ayu Cahya Dewi Tersingkir di Perempat Final

Komang Ayu Cahya Dewi terlihat mengalami masalah pada lutut kanannya saat melawan wakil Cina Han Yue dalam laga perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

1 hari lalu

Gagal di Thailand Open 2024, Ahsan / Hendra Akan Fokus Pemulihan untuk Persiapan Singapore Open 2024

Ahsan / Hendra tersingkir di babak 16 besar Thailand Open 2024 setelah dikalahkan wakil Taiwan, Chiang Chien-Wei / Wu Hsuan-Yi, Kamis, 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya