WNI Dihukum karena Atur Skor, Menpora Apresiasi Singapura

Reporter

Rabu, 22 Juli 2015 17:49 WIB

Menpora Imam Nahrawi (kiri) berbincang atlet gulat asal Rumania yang akan dinaturalisasi Nastrunicu Roxana Andrea setelah rapat kerja dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, 24 Juni 2015. ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengapresiasi aparat hukum di Singapura yang memvonis mantan wasit Indonesia, Nasiruddin, 30 bulan penjara. Menurut Imam, hal tersebut patut ditiru aparat hukum Indonesia.

"Kita bisa ambil semangat Singapura, sehingga apabila di Indonesia ada indikasi seperti itu bisa ditindak cepat," ujar Imam di Istana Negara, Rabu, 22 Juli 2015.

Imam mengatakan saat ini sudah ada indikasi di Indonesia terjadi hal serupa. Buktinya, beberapa orang sudah dilaporkan ke Badan Reserse Kriminal Mabes Polri. Namun, Imam menghindar ketika ditanya soal siapa saja mafia yang dimaksud. "Salam olahraga," kata dia sambil berlalu.

Nasiruddin kemarin dijatuhi hukuman 30 bulan penjara oleh pengadilan di Singapura. Hukuman itu dijatuhkan setelah pengadilan menyatakan Nasiruddin terbukti terlibat pada kasus pengaturan skor dalam pertandingan sepak bola SEA Games antara Malaysia dan Timor Leste, beberapa waktu lalu.

Nasiruddin ditangkap Biro Investigasi Praktek Korupsi (CPIB) Singapura bersama warga Singapura bernama Rajendran R. Kurusamy, Direktur Teknis Federasi Sepak Bola Timor Leste Orlando Marques Henriques Mendes, serta pemain tim nasional Timor Leste, Moises Natalino de Jesus, pada 28 Mei lalu.

Ketika itu, mereka tengah mengatur skenario agar Timor Leste kalah oleh Malaysia. Kedua negara berada di grup yang sama di babak penyisihan.

Nasiruddin dan Kurusamy mencoba memberikan imbalan sebesar Sin$ 15 ribu kepada Orlando di Orchid County Club, dua hari sebelum pertandingan berlangsung. Sedangkan kepada masing-masing pemain, mereka menjanjikan uang Sin$ 4.000.

Beberapa jam setelah pertemuan di Orchid tersebut, Nasiruddin bersama tiga orang itu ditangkap CPIB. Hasil pertandingannya sendiri berakhir dengan kemenangan Malaysia 1-0 atas Timor Leste.

Nasiruddin ternyata merupakan orang lama dalam dunia pengaturan skor. Menurut Direktur Hukum PSSI Aristo Pangaribuan, Nasiruddin, yang sebelumnya bekerja sebagai wasit, sempat terbukti menerima suap pada 2013. Dia pun dilarang menjalankan pekerjaannya sebagai wasit.

TIKA PRIMANDARI l RINA WIDIASTUTI

Berita terkait

Imam Nahrawi Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin dan Wajib Lapor ke Bapas

2 Maret 2024

Imam Nahrawi Bebas Bersyarat dari Lapas Sukamiskin dan Wajib Lapor ke Bapas

Imam Nahrawi bebas dengan status bersyarat dan masih harus wajib lapor hingga 5 Juli 2027.

Baca Selengkapnya

Gebyar Diskon Remisi Napi Korupsi Sepanjang 2023, Terakhir Rombongan Juliari Batubara Dikorting 1 Bulan

5 Januari 2024

Gebyar Diskon Remisi Napi Korupsi Sepanjang 2023, Terakhir Rombongan Juliari Batubara Dikorting 1 Bulan

Sejumlah napi korupsi dapat remisi selama 2023. Koruptor dapat remisi tak perlu jadi justice collaborator dan bayar lunas denda serta uang pengganti.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Syahrul Yasin Limpo, Empat Menteri ini Mengundurkan Diri Saat Terseret Kasus Korupsi

9 Oktober 2023

Tak Hanya Syahrul Yasin Limpo, Empat Menteri ini Mengundurkan Diri Saat Terseret Kasus Korupsi

Syahrul Yasin Limpo bukanlah yang pertama, lantas siapa saja menteri yang pernah mengundurkan diri karena kasus korupsi?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi Setya Novanto dan Imam Nahrawi, Napi Korupsi yang Dapat Remisi 17 Agustus 2023

18 Agustus 2023

Kilas Balik Kasus Korupsi Setya Novanto dan Imam Nahrawi, Napi Korupsi yang Dapat Remisi 17 Agustus 2023

Setya Novanto dan Imam Nahrawi mendapat remisi. Begini kasus korupsi Setnov dan eks Menpora itu.

Baca Selengkapnya

Setya Novanto dan Imam Nahrawi Dapat Diskon Masa Tahanan, Napi Korupsi Bisa Terima Remisi?

18 Agustus 2023

Setya Novanto dan Imam Nahrawi Dapat Diskon Masa Tahanan, Napi Korupsi Bisa Terima Remisi?

Setya Novanto merugikan negara hingga Rp 2,3 triliun, sedangkan Nahrawi hingga Rp 18,1 miliar. Sebagai napi koruptor, pantaskah keduanya dapat remisi?

Baca Selengkapnya

Pemerintah Beri Remisi Koruptor, TII: Tidak Ada Komitmen Untuk Perangi Korupsi

18 Agustus 2023

Pemerintah Beri Remisi Koruptor, TII: Tidak Ada Komitmen Untuk Perangi Korupsi

TII menilai remisi koruptor merupakan bukti lemahnya komitmen pemerintah terhadap pemberantasan korupsi.

Baca Selengkapnya

Napi Korupsi Lapas Sukamiskin Dapat Remisi di HUT ke-78 RI, Ada Setya Novanto dan Imam Nahrawi

18 Agustus 2023

Napi Korupsi Lapas Sukamiskin Dapat Remisi di HUT ke-78 RI, Ada Setya Novanto dan Imam Nahrawi

Napi korupsi yang ada di Lapas Sukamiskin Bandung menerima remisi di HUT ke-78 RI. Ada nama Setya Novanto dan Imam Nahrawi yang menerima remisi.

Baca Selengkapnya

5 Menteri Jokowi yang Terjerat Kasus Korupsi, 2 Di antaranya Menteri Sosial

27 Juli 2023

5 Menteri Jokowi yang Terjerat Kasus Korupsi, 2 Di antaranya Menteri Sosial

Pada dua periode pemerintahan Jokowi, setidaknya terdapat 5 menteri yang terjerat kasus korupsi, dari Juliari Batubara hingga Johnny G. Plate.

Baca Selengkapnya

PSSI Pernah Dibekukan FIFA 8 Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

2 Juni 2023

PSSI Pernah Dibekukan FIFA 8 Tahun Lalu, Ini Penyebabnya

FIFA pernah membekukan PSSI pada akhir Mei 2015 lalu. Apa penyebabnya?

Baca Selengkapnya

Wajah 5 Menteri Jokowi Terjerat Kasus Korupsi, Juliari Batubara hingga Johnny G. Plate

21 Mei 2023

Wajah 5 Menteri Jokowi Terjerat Kasus Korupsi, Juliari Batubara hingga Johnny G. Plate

Sejumlah Menteri era Jokowi tersandung kasus korupsi termasuk Juliari Batubara dan Johnny G. Plate. Ini wajah mereka.

Baca Selengkapnya