Dinar Tumbangkan Pemain Unggulan Jepang di Thailand Open

Reporter

Rabu, 5 Oktober 2016 18:28 WIB

Pemain tunggal putri Indonesia, Dinar Dyah Ayustine, saat bertanding di Thailand Open GPG 2016, Rabu, 5 Oktober 2016.

TEMPO.CO, Bangkok - Pemain tunggal putri Indonesia, Dinar Dyah Ayustine, melenggang ke babak kedua turnamen Thailand Open Grand Prix Gold 2016 setelah berhasil menundukkan unggulan kedelapan asal Jepang, Kaori Imabeppu, dengan dua game langsung, 22-20, 21-10, Rabu, 5 Oktober 2016.

Imabeppu sempat memimpin di awal pertandingan. Banyak penempatan bola Imabeppu yang gagal dijangkau Dinar sehingga dia terus memimpin hingga 14-9. Dinar mulai bangkit dan mampu menyamakan kedudukan 17-17. Sayang, tekanan Imabeppu membuat kemenangan Dinar sedikit tertunda saat sudah unggul game point 20-19.

Di game kedua, penampilan Imabeppu kian menurun. Pergerakannya tak selincah biasanya. Dinar yang menyadari hal ini berinisiatif untuk terus membuat lawannya berlari-lari mengejar bola. Imabeppu sampai jatuh bangun mengejar bola-bola silang Dinar yang ditempatkan bergantian di depan net kemudian didorong ke sisi belakang lapangan.

“Saya sebelumnya pernah kalah dari Imabeppu, kemudian waktu dia latihan di Pelatnas Cipayung saya main dengan dia dan kalah lagi. Jadi kali ini saya lebih termotivasi. Masa, sih, ketemu lagi dan kalah lagi?” ujar Dinar ketika ditanya soal kemenangannya.

“Penampilan Imabeppu hari ini memang sepertinya kurang enak. Saya memanfaatkan hal ini dan membuat dia berlari-lari. Memang, bola-bola silang di sudut lapangan itu sengaja saya berikan supaya dia kesulitan,” ujar pemain dari klub Djarum ini.

“Walaupun menang dua game langsung, saya masih belum puas dengan penampilan saya. Rasanya permainan terbaik saya belum keluar semua. Tadi lebih banyak menahan lawan saja, tetapi variasi pukulan belum banyak keluar,” Dinar menambahkan.

Di babak kedua nanti, Dinar berpeluang untuk berjumpa dengan rekan sepelatnasnya, Ruselli Hartawan, jika pemain asal Jaya Raya itu berhasil menang atas pemain tuan rumah, Supanida Kathetong.

Pemain tunggal putri Yulia Yosephine Susanto juga melaju ke babak kedua usai menang atas Sri Krishna Priya Kudaravalli (India), dengan skor 21-17, 16-21, 21-15. Masih ada tiga wakil pelatnas yang akan bertanding yaitu Ruselli Hartawan, Fitriani dan Hanna Ramadini. Sedangkan Rusydina Antardayu Riodingin dan Febby Angguni sudah terhenti.

BADMINTONINDONESIA.ORG | GADI MAKITAN

Berita terkait

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

5 menit lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

14 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

17 jam lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

20 jam lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 hari lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

1 hari lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

1 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya