Stephen Curry dkk Bawa Warriors Lumat LA Lakers

Reporter

Kamis, 24 November 2016 23:01 WIB

Guard Golden State Warriors Stephen Curry, meluapkan kegembiraannya setelah berhasil mengalahkan Oklahoma City Thunder 96-88 pada Game ke-7 final wilayah barat di Oakland, 30 Mei 2016. AP/Ben Margot

TEMPO.CO, Jakarta - Golden State Warriors berhasil membenamkan Los Angeles Lakers 149-106 dalam laga lanjutan NBA di Oracle Arena, Oakland, Amerika Serikat, Kamis WIB.

Trio Stephen Curry, Kevin Durant dan Klay Thompon masing-masing mencetak 31 poin, 28 poin dan 26 poin atau menyumbangkan 85 angka untuk kemenangan Warriors di laga tersebut.

Sedangkan Lakers yang masih tak diperkuat bintangnya D'Angelo Russel, mendapat sumbangan 16 poin yang sama-sama dicetak oleh Brandon Ingram, Jordan Clarkson dan Lou Williams.

Hasil itu merupakan kemenangan kesembilan beruntun Warriors yang kini memiliki catatan 13 kemenangan dan dua kekalahan (13-2) serta menempati urutan kedua klasemen sementara Wilayah Barat, sedangkan Lakers (8-8) di peringkat kedelapan.

Warriors yang mencatatkan tingkat akurasi tembakan 62 persen sepanjang pertandingan unggul jauh 41-26 saat menutup kuarter pertama, dengan 15 poin di antaranya disumbangkan oleh Curry.

Tuan rumah terus melaju memperbesar keunggulan mereka menjadi 80-49 saat menutup paruh pertama pertandingan berkat 39 poin tambahan yang dicetak di kuarter kedua, termasuk dunk Draymond Green di sisa waktu 27,3 detik saat menyelesaikan umpan kiriman Curry dalam keadaan serangan balik.

Di kuarter ketiga Warriors memang tertinggal 26-29 dalam mencetak poin tambahan, namun itu hanya mengurangi sedikit jarak keunggulan mereka menjadi 106-78 menyambut kuarter keempat.

Lantas di kuarter pamungkas tak kurang dari 43 poin tambahan berhasil dikantongi Warriors, termasuk sebuah alley-oop dunk dari JaVale McGee atas umpan lambung Patrick McCaw di sisa waktu tiga menit 41 detik, demi memastikan kemenangan telak 149-106 atas Lakers.

Laga selanjutnya, kedua tim akan saling berhadapan pada Sabtu (26/11) di hadapan para pendukung Lakers di Staples Center, California.

ANTARA

Berita terkait

Nikola Jokic Jalani Hari yang Sempurna: Terima Trofi MPV NBA lalu Cetak 40 Poin untuk Bawa Denver Nuggets Menang

3 hari lalu

Nikola Jokic Jalani Hari yang Sempurna: Terima Trofi MPV NBA lalu Cetak 40 Poin untuk Bawa Denver Nuggets Menang

Nikola Jokic merayakan pemberian penghargaan MPV dengan membawa Denver Nuggets unggul 3-2 atas Minnesota Timberwolves di semifinal NBA.

Baca Selengkapnya

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

46 hari lalu

Berita NBA: Rajon Rondo Pensiun, Akhiri Karier 16 Tahun Berbuah 2 Gelar Juara

Juara NBA dua kali bersama Boston Celtics dan Los Angeles Lakers, Rajon Rondo, mengumumkan putusan untuk pensiun.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

5 Maret 2024

LeBron James Torehkan Rekor NBA dengan Cetak 40 Ribu Poin, Masih Mungkinkah Capai 50 Ribu?

LeBron James menorehkan capaian luar biasa dengan mencatatkan 40.000 poin dalam kariernya di arena NBA pada pertandingan melawan Denver Nuggets.

Baca Selengkapnya

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

4 Maret 2024

Profil LeBron James, Bintang NBA Pencetak Rekor 40.000 Poin

Para fans begitu bergembira ketika LeBron James melakukan tembakan yang sangat dinantikan untuk capai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

3 Maret 2024

LeBron James Torehkan Sejarah, Jadi Pemain NBA Pertama yang Berhasil Capai 40 Ribu Poin

Di hadapan penonton yang antusias, LeBron James menjadi pemain NBA pertama yang berhasil mencapai 40.000 poin.

Baca Selengkapnya

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

1 Maret 2024

NBA: LeBron James Butuh 9 Poin Lagi untuk Torehkan Rekor 40 Ribu Poin

Bintang Los Angeles Lakers LeBron James selangkah lagi mencetak rekor sebagai pemain satu-satunya yang pernah membuat 40 ribu poin di arena NBA.

Baca Selengkapnya

Damian Lillard Borong 2 Penghargaan Individu di Ajang NBA All-Star 2024: MPV dan Juara Kontes Tripoin

19 Februari 2024

Damian Lillard Borong 2 Penghargaan Individu di Ajang NBA All-Star 2024: MPV dan Juara Kontes Tripoin

Damian Lillard dari klub Milwaukee Bucks meraih gelar sebagai MVP NBA All-Star 2024. Ia juga memenangi kontes three point.

Baca Selengkapnya

Hasil NBA All-Star 2024: Tim Wilayah Timur Menang dan Cetak Rekor Poin, Damian Lillard Jadi MVP

19 Februari 2024

Hasil NBA All-Star 2024: Tim Wilayah Timur Menang dan Cetak Rekor Poin, Damian Lillard Jadi MVP

Pertandingan NBA All-Star 2024 antara Tim Wilayah Timur dengan Tim Wilayah Barat menciptakan sejarah baru.

Baca Selengkapnya

Golden State Warriors Gagal Sandingkan LeBron James dan Stephen Curry

15 Februari 2024

Golden State Warriors Gagal Sandingkan LeBron James dan Stephen Curry

Ada dua tim yang menginginkan LeBron James, yaitu Golden State Warriors dan Philadelphia 76ers.

Baca Selengkapnya

Jadwal Olahraga Senin, 15 Januari 2024, Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023

15 Januari 2024

Jadwal Olahraga Senin, 15 Januari 2024, Ada Laga Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023

Timnas Indonesia yang akan menjalani laga perdana di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Irak. Ada juga agenda Australian Open 2024 dan NBA.

Baca Selengkapnya