CLS Knights Surabaya Melaju ke Semifinal IBL 2017

Reporter

Selasa, 4 April 2017 05:25 WIB

AP/Jeffrey Phelps

TEMPO.CO, Jakarta - CLS Knights Surabaya berhasil melaju ke babak semifinal Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2017 setelah menumbangkan Bank BJB Garuda Bandung di laga ketiga playoff Divisi Merah dengan skor 61-52.


Hasil dari pertandingan di GOR Kertajaya, Surabaya, Senin malam itu membuat kedudukan 2-1 untuk keunggulan CLS di playoff yang memakai skema "best of three".

Dipantau dari laman IBL, Garuda Bandung sebenarnya unggul di akhir dua kuarter awal dengan skor masing-masing 12-13 dan 20-25.

Namun, CLS bangkit usai jeda. Mario Wuysang dan kawan-kawan bertahan dengan baik dan hanya memberikan sembilan poin untuk lawan sampai kuarter ketiga berakhir, sementara CLS membuat 20 poin. CLS berbalik memimpin dengan skor 42-34.

Kuarter keempat berjalan dengan sengit. Tukar menukar tembakan terjadi, tetapi Garuda Bandung gagal menunjukkan ketajaman dan membuat pertandingan berakhir dengan skor 63-52.

"Pada dua kuartel awal, anak-anak bermain monoton. Lalu saya katakan pada mereka agar tidak mengikuti irama Garuda. Hasilnya, tiga menit terakhir kuarter ketiga dan kuarter keempat kami tampil menekan," ujar pelatih CLS Knights Wahyu Widayat Jati.

Sementara itu, walau kalah, pelatih Bank BJB Garuda Bandung Andre Yuwadi memuji penampilan para pemainnya.

Diftha Pratama dan kawan-kawan dianggap Andre sudah menunjukkan perjuangan keras.

"Anak-anak bermain bagus dan tanpa takut walau CLS bermain di hadapan pendukungnya. Rencana permainan juga berjalan walau ada yang kurang konsisten," kata Andre.

Dalam pertandingan tersebut, Willard Crews Jr. menjadi penampil terbaik di CLS dengan membuat catatan "double-double", 17 poin, 15 rebound dan tiga assist.

Di kubu Garuda, pemain terbaik di laga adalah Sherrard Brantley dengan 21 poin, lima rebound dan dua assist.

Hasil itu membuat, CLS Knight pun bersiap melawan Satria Muda Pertamina di babak semifinal atau "final four" Divisi Merah IBL 2017 yang berlangsung pada 21-24 April 2017, dengan format "best of three" dari laga kandang-tandang.

"Permainan ketat melawan Garuda Bandung bagus sebagai modal buat kami melawan SM," tutur Cacing, sapaan akrab Wahyu Widayat Jati.

Berikutnya akan ada playoff Divisi Putih IBL 2017, mempertandingkan Pacific Caesar versus W88.News Aspac pada 7-10 April 2017 di Bandung. Pemenang laga ini nantinya melawan Pelita Jaya EMP Jakarta yang sudah menunggu di semifinal, 27-30 April 2017.

Final IBL 2017 akan dilangsungkan pada 4-7 Mei 2017.

ANTARA

Berita terkait

KFC DBL Camp 2023 Telah Dimulai, Peserta Asal Banjarmasin Pecahkan Rekor Beep Test

12 Mei 2023

KFC DBL Camp 2023 Telah Dimulai, Peserta Asal Banjarmasin Pecahkan Rekor Beep Test

KFC DBL Camp 2023 masih berlangsung hingga Minggu, 14 Mei 2023 mendatang.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Celtics di Game 6, Golden State Warriors Juara NBA 2021-2022

17 Juni 2022

Kalahkan Celtics di Game 6, Golden State Warriors Juara NBA 2021-2022

Golden State Warriors berhasil menjuarai NBA 2021-2022 setelah mengalahkan Celtics 103-90.

Baca Selengkapnya

Basket NBA Bergulir Lagi Jumat ini, 89 Pemain Asing Ikut Berlaga

31 Juli 2020

Basket NBA Bergulir Lagi Jumat ini, 89 Pemain Asing Ikut Berlaga

Sebanyak 89 pemain asing dari 34 negara mulai bersiap untuk tampil di NBA Restart, yang dimulai Jumat ini.

Baca Selengkapnya

Kehadiran Yao Ming Kejutkan Penonton Basket Asian Games 2018

16 Agustus 2018

Kehadiran Yao Ming Kejutkan Penonton Basket Asian Games 2018

Para penonton pertandingan bola basket Asian Games 2018 dikejutkan kehadiran Yao Ming.

Baca Selengkapnya

Jadwal Laga Kedua Final IBL Malam Ini: Ini Siaran Langsungnya

21 April 2018

Jadwal Laga Kedua Final IBL Malam Ini: Ini Siaran Langsungnya

Pelita Jaya dan Satria Muda Pertamina akan kembali bertemu dalam laga kedua final pada malam ini.

Baca Selengkapnya

Final IBL 2018: Satria Muda Redam Pelita Jaya, Xaverius Mati Kutu

20 April 2018

Final IBL 2018: Satria Muda Redam Pelita Jaya, Xaverius Mati Kutu

Juara bertahan Pelita Jaya Basketball harus takluk dari Satria Muda Pertamina di game pertama final IBL 2018.

Baca Selengkapnya

Satria Muda Tekuk Pelita Jaya di Laga Pertama Final IBL 2018

19 April 2018

Satria Muda Tekuk Pelita Jaya di Laga Pertama Final IBL 2018

Satria Muda Pertamina berhasil mengalahkan Pelita Jaya Basketball dalam laga pertama final Indonesia Basketball League (IBL) Pertalite 2018.

Baca Selengkapnya

Final IBL 2018: Satria Muda Kalahkan Pelita Jaya di Game Pertama

19 April 2018

Final IBL 2018: Satria Muda Kalahkan Pelita Jaya di Game Pertama

Satria Muda Pertamina berhasil mengalahkan Pelita Jaya 73-63 dalam game pertama final IBL 2018.

Baca Selengkapnya

Final IBL 2018: Xaverius Prawiro Mau Sandingkan MVP dan Trofi

19 April 2018

Final IBL 2018: Xaverius Prawiro Mau Sandingkan MVP dan Trofi

Pemain Pelita Jaya, Xaverius Prawiro, 31 tahun, mengejar ambisi besar dalam final kompetisi bola basket nasional, IBL 2018, Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final IBL 2018 Malam Ini: Pelita Jaya Vs Satria Muda

19 April 2018

Jadwal Final IBL 2018 Malam Ini: Pelita Jaya Vs Satria Muda

Final kompetisi bola basket nasional, IBL 2018, akan berlangsung mulai Kamis malam ini, 19 April 2018, mempertemukan Pelita Jaya dengan Satria Muda.

Baca Selengkapnya