Top 5 Berita MotoGP Hari Ini: Rossi Gagal Finis, Vinales Berjaya

Reporter

Senin, 22 Mei 2017 08:19 WIB

Valentino Rossi usai terjatuh usai kecelakaan yang menimpanya saat latihan Grand Prix MotoGP Mugello di Scarperia, Italia (5/6). AP

TEMPO.CO, Jakarta - Top 5 berita MotoGP hari ini adalah soal balap MotoGP Prancis 2017 dengan fokus kegagalan Valentino Rossi yang dramatis. Rossi jatuh saat berusaha mengambil posisi pimpinan lomba dari Maverick Vinales yang menyalipnya dalam balapan yang digelar di Sirkuit Le Mans pada 21 Mei.

MotoGP Prancis 2017 akhirnya dimenangi Vinales. Kemenangan tersebut sekaligus mengukuhkan posisi pembalap Yamaha itu di puncak klasemen pembalap, menggeser Rossi. Rossi sendiri tergusur di peringkat ke-3 klasemen pembalap.

Kejutan dihadirkan Dani Pedrosa yang melesat finis ke-3 MotoGP Prancis 2017, meskipun pembalap Honda tersebut start dari posisi 13. Pembalap tuan rumah, Johann Zarco juga tampil hebat. Setelah sempat memimpin hingga 6 lap awal, Zarco akhirnya finis sebagai runner up.

Beikut 5 top berita MotoGP hari ini:

1. Hasil MotoGP Prancis: Rossi Jatuh di Lap Akhir, Vinales Juara




Pembalap Yamaha, Maverick Vinales, berhasil menjuarai balapan MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Ahad malam, 21 Mei 2017. Ia finis di depan pembalap Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco, dan pembalap Honda, Dani Pedrosa. Rekan setim Vinales, Valentino Rossi, terjatuh di lap terakhir sehingga gagal finis.

Balapan seri kelima ini berlangsung seru diwarnai aksi saling salip. Zarco, yang start dari posisi ketiga, sempat memimpin di awal lomba. Tapi, Vinales menyalipnya di lap ketujuh. Pertarungan keduanya berlangsung ketat, dengan Rossi membayangi di belakangnya.

Baca selengkapnya

2. Klasemen MotoGP: Vinales ke Puncak, Rossi Terlempar ke Posisi 3





Pembalap Yamaha, Maverick Vinales, berhasil merebut puncak klasemen MotoGP setelah menjadi juara pada balapan GP Prancis di Sirkuit Le Mans, Ahad malam, 21 Mei 2017. Ia sekaligus melempar rekan setimnya, Valentino Rossi, yang gagal finis, ke urutan ketiga klasemen.

Vinales kini mengumpulkan 85 poin, unggul 17 dari Dani Pedrosa, pembalap Repsol Honda yang finis ketiga di Le Mans. Rossi sendiri kini terpaut 23 poin dari Vinales. Rossi kini hanya unggul 4 angka dari Marc Marquez, yang juga gagal finis di Prancis.

Baca selengkapnya

3. MotoGP Prancis: Rossi Jatuh di Lap Terakhir, Lihat Videonya


Advertising
Advertising




Pembalap Yamaha, Valentino Rossi, mengalam hari mengecewakan dalam balapan MotoGP di GP Prancis. Tampil meyakinkan sepanjang lomba dan sempat memimpin sebelum lap terakhir, ia akhirnya gagal finis setelah terjatuh di putaran terakhir.

Memulai start dari posisi kedua, di belakang rekan setimnya, Maverick Vinales, Rossi sempat tercecer ke posisi ketiga. Di awal lomba pembalap Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco, melakukan start bagus dan sempat memimpin.

Vinales mampu menyalip Zarco di lap ketujuh. Pada lap ke-23 (dari total 28), Rossi mampu menyalip Zarco. Kemudian, pada lap ke-25, pembalap Italia ini menyusul Vinales dan memimpin lomba.

Sayang pada lap terakhir Rossi melebar di tikungan kedelapan sehingga kembali disusul Vinales. Saat berusaha menyalip lagi, Rossi justru terjatuh pada tikungan ke-11.

Baca selengkapnya

4. MotoGP Prancis: Salah Mengerem, Penyebab Rossi Jatuh di Lap Akhir





Valentino Rossi jatuh di MotoGP Prancis 2017 karena tidak mengerem ban belakangnya dengan benar. Begitulah alasan yang diungkapkan tim Yamaha MotoGP, soal kegagalan The Doctor pada balapan 21 Mei itu di Sirkuit Le Mans.

Rossi jatuh di lap terakhir, gagal menyelesaikan balapan, dan melorot ke peringkat ke-3 klasemen pembalap. Balap MotoGP Prancis dimenangi oleh rekan Rossi di Yamaha, Maverick Vinales.

Baca selengkapnya

5. Start Posisi 13 di MotoGP Prancis, Pedrosa Tampil Agresif





Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, mengalami saat-saat buruk dalam persiapan balapan MotoGP Prancis. Ia kedodoran dalam latihan dan hasil kualifikasi pada Sabtu malam, hal itu membuat dia hanya bisa start dari posisi ke-13 dalam lomba malam ini.

Pedrosa harus melihat dua pesaingnya dari Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi, start dari posisi pertama dan kedua. Rekan setim di Honda, Marc Marquez, juga masih mampu menembus lima besar.

Baca selengkapnya

DONNY WINARDI

Berita terkait

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

2 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

3 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

4 hari lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

7 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

7 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

7 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

8 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

9 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

10 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya