Umuh Muchtar Prediksi Maitimo Cetak Hat-trick untuk Persib

Reporter

Senin, 21 Agustus 2017 23:00 WIB

Striker baru Persib Bandung Ezechiel Aliadjim N'douassel (ke tiga dari kanan depan) saat diperkenalkan di Bandung, Jawa Barat, 8 Agustus 2017. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Manajer Persib Umuh Muchtar telah memprediksi gelandang Raphael Maitimo membuat hat-trick saat melawan Gresik United. Laga pekan ke-20 Liga 1 itu berlangsung di di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu malam, 20 Agustus 2017.

Baca Juga: Liga 1: Persib Gilas Gresik United 6-0, Raphael Maitimo Hattrick


Sebelum pertandingan, Umuh mengatakan kepada Maitimo bahwa pemain naturalisasi asal Belanda itu bisa mencetak hat-trick ke gawang Gresik United. Ternyata, apa yang disampaikan Umuh menjadi kenyataan. "Tadi saya bilang pasti kamu (Maitimo) bisa cetak tiga gol, dan saya kaget ternyata bisa hattrick," kata Umuh.


Umuh juga kagum Persib mampu mencetak enam gol tanpa balas karena dia memperkirakan Atep dan kawan-kawan maksimal mencetak lima gol. "Sejak awal saya bilang jangan kalah, harus bisa cetak gol banyak. Setelah cetak lima gol, ternyata malah nambah satu enam," katanya.


Pelatih sementara Persib Bandung, Herrie Setyawan mengatakan, kemenangan atasi Gresik United yang berada di zona degradasi bukan hal yang mudah. Menurutnya, Persib Bandung harus menghadapi lawan yang tampil tanpa beban. Hal itu membuat tim lawan bisa menahan imbang Persib hingga menit ke-40 babak pertama. Bahkan ketiga gol Persib terjadi 10 menit menjelang babak kedua berakhir


"Pertandingan sulit di babak pertama, karena kita bertemu tim yang tampil habisan-habisan. Tapi, kita coba belajar saat jeda babak dan Alhamdulillah sesuai tekad kita meraih kemenangan di kandang," katanya.

Simak Juga: Klasemen Liga 1 Setelah Persib Bandung Mencukur Persegres 6-0


Advertising
Advertising

Sedangkan pelatih Gresik United Hanafi memuji permainan Persib. Menurutnya, kekalahan timnya karena tidak berkembangnya teknik bermain dan minimnya jam terbang para pemain muda Gresik United. " Banyak peluang yang hilang, teknik permainan tidak muncul, kalah pengalaman juga," ujarnya.


PERSIB | NUR QOLBI| HOTMA


Berita terkait

Persija Jakarta Tolak Undangan AFF Main di ASEAN Club Championship 2024, Ingin Fokus di Liga 1

12 jam lalu

Persija Jakarta Tolak Undangan AFF Main di ASEAN Club Championship 2024, Ingin Fokus di Liga 1

Persija Jakarta diundang tampil di ASEAN Club Championship 2024 karena menjadi runner up Liga 1 2022-2023. Apa respons Mohamad Prapanca?

Baca Selengkapnya

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

1 hari lalu

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

3 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

3 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

7 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

8 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

8 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

8 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

8 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

10 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya