Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dikontrak Yamaha Tech3, Hafizh Syahrin Resmi Jadi Pembalap MotoGP

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Hafizh Syahrin, pembalap Malaysia yang membalap untuk tim MotoGP Yamaha Tech 3. (New Straits Times)
Hafizh Syahrin, pembalap Malaysia yang membalap untuk tim MotoGP Yamaha Tech 3. (New Straits Times)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap asal Malaysia, Hafizh Syahrin, akhirnya resmi dikontrak oleh Yamaha Tech3 untuk jadi pembalap MotoGP musim ini menggantikan Jonas Folger yang kurang bugar. Tim itu mengumumkan penandatanganan kontrak pembalap Moto2 tersebut pada Rabu.

Syahrin, 23 tahun, itu akan bermitra dengan pembalap asal Prancis Johann Zarco dalam formasi dan akan menjadi debutan penuh waktu di ajang MotoGP.

"Ini adalah saat tersulit sejak kami mendengar Jonas Folger, yang sayangnya dia memutuskan untuk tidak balapan pada musim 2018 untuk menjaga kesehatannya dan mencoba pulih sepenuhnya," kata manajer tim Herve Poncharal dalam sebuah pernyataan.

"Sudah lama kami berusaha menemukan seseorang penggantinya. Siapa dia? Di Sepang saya bertemu (Kepala Eksekutif Sirkuit Malaysia) Razlan Razali, kami baru saja berbincang dan sekarang Anda juga memiliki ide gila, kadang-kadang justru dari mereka lah diperoleh hasil yang terbaik."

Syahrin telah meraih tiga podium di Moto2, dengan posisi kedua di San Marino Grand Prix tahun lalu, sebagai hasil terbaiknya. Dia finis di posisi ke-10 dalam klasemen keseluruhan kejuaraan dan dijadwalkan akan melanjutkan lagi kiprah bersama tim yang dipimpin oleh Razali.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia telah diuji Tech3 dalam tes pramusim di Thailand pada pekan lalu. Dalam tiga tes yang dilakukan ia finis di posisi 24, 23, dan 22.

Razali memuji penandatanganan tersebut sebagai pengumuman dan pencapaian terbesar bagi pembalap Malaysia setelah lebih dari 26 tahun Malaysia menjadi tuan rumah MotoGP.

"Ini juga merupakan berita fantastis untuk kawasan Asia," kata pria berkebangsaan Malaysia itu. "Saya juga harus mengucapkan terima kasih kepada Herve Poncharal atas kesempatan ini, keyakinan dan kepercayaannya pada Hafizh. Kami sekarang akan menyerahkan Hafizh untuk membinanya agar bisa dikembangkan menjadi pembalap MotoGP yang lebih baik, kompetitif dan lengkap."

Musim MotoGP akan dimulai di Qatar pada 18 Maret.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Kiandra Ramadhipa, Pembalap 15 Tahun Asal Indonesia Juara 2 di ATC Qatar 2024

6 hari lalu

Pembalap Kiandra Ramadhipa. Instagram
Profil Kiandra Ramadhipa, Pembalap 15 Tahun Asal Indonesia Juara 2 di ATC Qatar 2024

Pebalap Indonesia Kiandra Ramadhipa juara 2 balapan Asia Talent Cup atau ATC 2024 di Qatar di Sirkuit Lusail, Ahad lalu. Ini profilnya.


Manajer Ducati: Francesco Bagnaia Juara di MotoGP Qatar 2024 karena Berani Ambil Risiko

7 hari lalu

Francesco Bagnaia di MotoGP Qatar 2024. (Dok Ducati)
Manajer Ducati: Francesco Bagnaia Juara di MotoGP Qatar 2024 karena Berani Ambil Risiko

Francesco Bagnaia dinilai meraih kemenangan pada seri pembuka MotoGP Qatar 2024 karena berani untuk mengambil risiko.


Brad Binder Ingin Lebih setelah Tempati Posisi Kedua di Sprint Race dan Balapan Utama MotoGP Qatar 2024

7 hari lalu

Brad Binder. (Foto; Red Bull Racing)
Brad Binder Ingin Lebih setelah Tempati Posisi Kedua di Sprint Race dan Balapan Utama MotoGP Qatar 2024

Pembalap Red Bull KTM Brad Binder terus menempati posisi kedua dalam sprint race dan balapan utama MotoGP Qatar 2024. Ingin tampil lebih.


Rahasia Francesco Bagnaia Juarai Balapan MotoGP Qatar 2024 setelah Hanya Finis Keempat di Sprint Race

8 hari lalu

Francesco Bagnaia menang di MotoGP Qatar 2024. 10 Maret 2024. (Foto: Ducati)
Rahasia Francesco Bagnaia Juarai Balapan MotoGP Qatar 2024 setelah Hanya Finis Keempat di Sprint Race

Keberhasilan Francesco Bagnaia menjuarai balapan MotoGP Qatar 2024 tak lepas dari perubahan strategi setelah hanya finis keempat di sprint race.


Marc Marquez Sempat Punya Peluang Raih Podium di MotoGP Qatar 2024, Kenapa Akhirnya Gagal?

8 hari lalu

Marc Marquez mengendarai Ducati Desmosedici GP23 (Foto: Gresini Racing)
Marc Marquez Sempat Punya Peluang Raih Podium di MotoGP Qatar 2024, Kenapa Akhirnya Gagal?

Marc Marquez tak kecewa dengan debutnya sebagai pembalap anyar tim satelit Ducati Gresini Racing di MotoGP Qatar 2024.


Rangkuman Hasil MotoGP Qatar 2024 dan Klasemen Pembalap: Francesco Bagnaia Merajai, Marc Marquez Mampu Bersaing

8 hari lalu

Francesco Bagnaia. (Foto: Ducati)
Rangkuman Hasil MotoGP Qatar 2024 dan Klasemen Pembalap: Francesco Bagnaia Merajai, Marc Marquez Mampu Bersaing

Rangkaian balapan MotoGP Qatar 2024 sudah usai digelar. Francesco Bagnaia, juara bertahan dari Ducati Lenovo, menguasai puncak klasemen.


Francesco Bagnaia Juara Seri Pembuka MotoGP Qatar, Jorge Martin Finis Urutan Ketiga

8 hari lalu

Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia bersama Brad Binder (Red Bull KTM) dan Jorge Martin (Prima Pramac) meraih podium di MotoGP Qatar pada Minggu, 10 Maret 2024.
Francesco Bagnaia Juara Seri Pembuka MotoGP Qatar, Jorge Martin Finis Urutan Ketiga

Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, keluar sebagai juara seri pembuka MotoGP Qatar, di Sirkuit Internasional Lusail.


Marc Marquez Ungkap Kendala Jelang Balapan MotoGP Qatar 2024

8 hari lalu

Marc Marquez di tes MotoGP Qatar 2024. (Dok Speedweek)
Marc Marquez Ungkap Kendala Jelang Balapan MotoGP Qatar 2024

Marc Marquez mengaku masih belum nyaman dengan motor barunya, Ducati, saat hendak memulai balapan saat sesi Sprint Race MotoGP Qatar 2024.


Hasil Sprint Race MotoGP Qatar: Jorge Martin Menang, Marc Marquez Masuk 5 Besar

9 hari lalu

Jorge Martin memenangi di Sprint Race MotoGP Qatar 2024. Sabtu malam, 9 Maret 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Sprint Race MotoGP Qatar: Jorge Martin Menang, Marc Marquez Masuk 5 Besar

Pembalap Prima Pramac, Jorge Martin, keluar sebagai pemenang Sprint Race MotoGP Qatar, di Sirkuit Internasional Lusail, Sabtu, 9 Maret 2024.


Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2024: Jorge Martin Raih Pole, Bagnaia Kelima, Marc Marquez Keenam

9 hari lalu

Jorge Martin di MotoGP Qatar 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2024: Jorge Martin Raih Pole, Bagnaia Kelima, Marc Marquez Keenam

Jorge Martin berhasil merebut posisi start terdepan (pole position) untuk MotoGP Qatar 2024.