McLaren Bayar Denda Akhir Desember
Kamis, 25 Oktober 2007 08:51 WIB
TEMPO Interaktif, Paris:McLaren diberi waktu hingga akhir Desember 2007 untuk membayar denda sebesar US$50 juta kepada federasi automobile internasional (FIA) terkait dengan masalah kontroversi pencurian data teknis milik saingannya, Ferrari.Menurut FIA, uang denda akan digunakan untuk mempromosikan olahraga motorsport yang lebih aman di dunia, terutama di negara-negara berkembang yang infrastrukturnya masih sangat kurang. Ini akan dilakukan melalaui FIA Development Fund. FIA menjatuhkan sanksi kepada McLaren sebesar US$100 juta dan penghapusan poin konstruksi mereka pada musim 2007 ini. Menurut FIA, denda tersebut dapat berkurang hingga setengahnya karena dikurangi dari hadiah dan keuntungan, tergantung pada posisi mereka pada akhir musim ini.REUTERS | MUSLIMA HAPSARI