Deltras Sidoarjo Tekuk Minahasa 2-1
Sabtu, 10 November 2007 18:51 WIB
TEMPO Interaktif, Jakarta:Kesebelasan Delta Putera Sidoarjo (Deltras) semakin memantapkan posisinya di zona super liga setelah menekuk Persmin Minahasa dengan skor 2-1 dalam lanjutan kompetisi sepak bola Liga Indonesia di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, sore ini. Kemenangan itu juga membawa tim berjuluk The Lobster itu makin dekat ke puncak klasemen sementara Wilayah Timur. Saat ini Deltras berada di posisi ketiga klasemen dengan nilai 49, sama dengan raihan poin Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena tyang memiliki selisih gol lebih baik. Deltras mengawali kemenangan melalui eksekusi penalti Caludio Pronetto pada menit ke-42. Hadiah penalti diberikan wasit Yesayas Leihitu setelah Pronetto dijatuhkan Fadly Hariri di petak terlarang.Gelandang serang asal Brasil Hilton Moriera menggandakan keunggulan tuan rumah pada menit ke-79.Gol Hilton merupakan bola rebound dari tendangan keras Jose Sebastian. Di menit ke-90 Persmin berhasil menipiskan kekalahan lewat gol kapten Yongki Rantung. Pertandingan tersebut sempat diwarnai oleh insiden lepasnya anjing pelacak milik polisi ke tengahlapangan. Anjing warna hitam itu berlari memutar di tengah lapangan hingga menyebabkan beberapa pemain Deltras berlari ketakutan.Kukuh S. Wibowo