Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Defia Rosmaniar Dapat Apartemen dari Wali Kota Bogor

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Presiden Joko Widodo alias Jokowi (kanan), menyerahkan medali emas kepada atlet taekwondo  Poomsae tunggap putri, Defia Rosmaniar dalam Asian Games 2018 di Jakarta, Ahad, 19 Agustus  2018. Defia Rosmaniar berhasil menang atas atlet Iran, Marjan Salahhouri di babak final. TEMPO/Amston Probel
Presiden Joko Widodo alias Jokowi (kanan), menyerahkan medali emas kepada atlet taekwondo Poomsae tunggap putri, Defia Rosmaniar dalam Asian Games 2018 di Jakarta, Ahad, 19 Agustus 2018. Defia Rosmaniar berhasil menang atas atlet Iran, Marjan Salahhouri di babak final. TEMPO/Amston Probel
Iklan

TEMPO.CO, Bogor - Peraih emas pertama Asian Games 2018 bagi kontingen Indonesia, Defia Rosmaniar, menerima hadiah dari Pemkot Bogor berupa satu unit apartemen di Pine Spring Apartment, Olympic City, kawasan Sentul, Bogor.

Baca juga: Kisah Defia Rosmaniar Bangkit dari Kesedihan dan Meraih Emas

Selain apartemen, Pemkot Bogor juga memberikan uang saku senilai Rp25 juta untuk Defia. "Masih banyak yang antre ingin memberikan sesuatu untuk Defia," kata Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto dalam siaran pers yang diterima Antara di Bogor, Selasa, 21 Agustus 2018.

Satu lagi, yang dijanjikan Pemkot Bogor, yakni ada banyak lapangan pekerjaan yang tersedia untuk masa depan Defia. Mau swasta atau BUMD, terserah Defia. "Defia tinggal pilih mau kerja di Jakarta atau di Bogor," katanya.

Menyinggung anggaran untuk pemberian hadiah atau bonus bagi para atlet Bogor yang berprestasi, termasuk Defia, Bima mengatakan dari APBD sudah dianggarkan dan Ketua KONI juga sudah menganggarkan.

Bima bersama Ketua KONI Kota Bogor secara khusus datang langsung menemui Defia di Jakarta, Senin, 20 Agustus 2018.

Baca: Raih Emas, Defia Rosmaniar Menangis Saat Disalami Jokowi

Tidak hanya datang mengucapkan selamat atas prestasi membanggakan yang diraih atlet taekwondo asal Kota Bogor tersebut, tetapi juga menyerahkan bonus atau kadeudeuh yang telah dijanjikan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Nomor satu, tentunya kami memberikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya telah mengharumkan nama Kota Bogor dan membela Indonesia serta memberikan semangat," kata Bima.

Menurut Bima, medali emas pertama yang diraih Defia memberikan motivasi bagi atlet lainnya. "Saat ini juga masih banyak anggota masyarakat yang ingin memberikan hadiah, kami memfasilitasi. Jadi ada reward lah," katanya.

Kepada Wali Kota Bogor, Defia Rosmaniar mengatakan, sudah berlatih taekwondo di Kota Bogor sejak usia 15 tahun. Dara 23 tahun ini ikut memperkuat Kota Bogor pada Pekan Olahraga Daerah (Porda) Oktober 2018.

"Alhamdulillah dan terima kasih kepada Pemkot dan KONI Kota Bogor. Ini banyak banget ya, jadi bisa buat tabungan. Ada tempat tinggal apartemen juga. Makasih banget untuk Bogor yang sudah kasih apresiasi sebanyak ini," kata Defia.

Defia Rosmaniar meraih emas pertama bagi Indonesia dari cabang taekwondo, setelah mengalahkan atlet Iran, Marjan Salahshouri dengan skor 8.690-8.470 di nomor poomsae putri.

Pemkot Bogor juga menyiapkan bonus bagi atlet-atlet kota itu yang berlaga di Asian Games 2018. Tercatat ada 10 atlet yang ikut berlaga, yakni Siti Latifa, Szalsza Maulida dan Khasani Najmu di cabang olahraga Kurash, Muhammad Purkon (angkat besi), Fujiyanti Widia (panjat tebing), Horas Manurung (Judo), Maulana Haidir (taekwondo), Yuda Firmansyah (Kano/kayak sprint), dan Idan Fauzan Richsan (atletik). 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Gordon Cormier dan Noah Ringer, Pemeran Aang dalam Serial Netflix dan Film Avatar: The Last Airbender 2010

52 hari lalu

Gordon Cormier sebagai Aang dalam Avatar: The Last Airbender. Dok. Netflix
Profil Gordon Cormier dan Noah Ringer, Pemeran Aang dalam Serial Netflix dan Film Avatar: The Last Airbender 2010

Selain Gordon Cormier, Noah Ringer pernah berperan sebagai Aang di film Avatar: The Last Airbender pada 2010. Berikut profil keduanya.


Rekomendasi 5 Bela Diri untuk Anak, Bisa Cegah dan Antisipasi Bullying

22 Februari 2024

Ilustrasi kejuaraan Pencak Silat. Fotografer : Alfan.
Rekomendasi 5 Bela Diri untuk Anak, Bisa Cegah dan Antisipasi Bullying

Bela diri mengajarkan anak untuk tidak menganiaya orang. Bisa digunakan anak membela diri dari pelaku bullying


Jokowi dan Zulhas Bahas Kampanye PAN hingga Strategi Pemenangan Pilpres

7 Januari 2024

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan dan Presiden Joko Widodo atau Jokowi makan siang bersama di Medja Restaurant, Kota Bogor, Jawa Barat pada Ahad, 7 Januari 2024. Foto: Istimewa
Jokowi dan Zulhas Bahas Kampanye PAN hingga Strategi Pemenangan Pilpres

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas dan Presiden Jokowi membahas sejumlah agenda politik dalam pertemuannya di Kota Bogor.


Mahfud Md Klaim Berjasa Hidupkan Kembali GKI Yasmin usai Polemik 15 Tahun

4 Januari 2024

Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud MD saat melakukan ziarah ke makam Wakil Presiden Indonesia ke-1 Mohammad Hatta di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta, Selasa, 2 Januari 2024. Mahfud MD melakukan ziarah ke makam Wakil Presiden Indonesia Pertama Mohammad Hatta atau Bung Hatta di hari pertama kerja tahun 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Mahfud Md Klaim Berjasa Hidupkan Kembali GKI Yasmin usai Polemik 15 Tahun

Mahfud Md menyatakan juga turut memberi arahan kepada Bima Arya untuk segera meresmikan gereja tersebut.


Mahkamah Konstitusi Kabulkan Gugatan Masa Jabatan Kepala Daerah, Kuasa Hukum: Langsung Berlaku

23 Desember 2023

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Suhartoyo memimpin sidang putusan gugatan ulang batas usia capres cawapres di Ruang Sidang Lantai 2, Gedung I MK, Jakarta, Rabu, 29 November 2023. Dengan ditolaknya gugatan ulang tersebut membuat Gibran Rakabuming Raka tetap dapat menjadi cawapres dalam Pilpres 2024. TEMPO/Joseph
Mahkamah Konstitusi Kabulkan Gugatan Masa Jabatan Kepala Daerah, Kuasa Hukum: Langsung Berlaku

Mahkamah Konstitusi memutuskan kepala daerah yang terpilih pada 2018 dan dilantik pada 2019 tetap menjabat hingga 2024.


Wali Kota Bogor Bima Arya Pastikan Menjabat Hingga 2024 Setelah Gugatannya Dikabulkan MK

22 Desember 2023

Wali Kota Bogor Bima Arya dan Ketua Dekranasda Yane Ardian memperagakan pakaian dalam kegiatan Local Pride Festival (LOPE) berkolaborasi Ciheuleut Street Culture, di Jalan Ciheulet, Sabtu 9 September 2023. ANTARA/HO-Pemkot Bogor
Wali Kota Bogor Bima Arya Pastikan Menjabat Hingga 2024 Setelah Gugatannya Dikabulkan MK

Wali Kota Bogor Bima Arya berharap pemerintah bisa segera menindaklanjuti putusan MK soal masa jabatan kepala daerah.


Bima Arya Pamit sebagai Wali Kota Bogor, Ungkit Jasa Jokowi

19 Desember 2023

Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Habib Muhammad Lutfhi (tengah depan) bersama Bupati Bogor Iwan Setiawan (kedua kiri belakang) dan Wali Kota Bogor Bima Arya (kedua kanan belakang) mengikuti Kirab Bendera Merah Putih di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 12 Oktober 2023. Kirab Merah Putih tersebut merupakan salah satu rangkaian acara Maulid Akbar Nabi Besar Muhammad SAW dan Tausiah Kebangsaan 1445 H/2023 M di Bogor. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Bima Arya Pamit sebagai Wali Kota Bogor, Ungkit Jasa Jokowi

Wali Kota Bogor Bima Arya pamit karena masa jabatannya sebagai pemimpin daerah Kota Hujan itu segera berakhir. Ia berterima kasih ke Jokowi.


Jokowi Sorot Cat Arsitektur Kota Kerap Disamakan dengan Warna Partai Pemenang di Daerah

15 Desember 2023

Presiden Joko Widodo memberikan arahan pada pembukaan Vokasifest dan Festival Kampus Merdeka di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Senin 11 Desember 2023. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Jokowi Sorot Cat Arsitektur Kota Kerap Disamakan dengan Warna Partai Pemenang di Daerah

Presiden Jokowi menilai design arsitektur kota kerap identik warna dan simbol partai politik pengusung kepala daerah setempat.


Pemkot Bogor Larang Pemasangan Atribut Kampanye di Sejumlah Titik, Parpol Dapat Jatah Iklan Videotron Gratis

23 Oktober 2023

Spanduk kampanye Caleg PKS dengan foto Anies Baswedan tanpa Muhaimin Iskandar di jalanan Kota Bandung, Jawa Barat, 7 September 2023. Partai Demokrat keluar dari Koalisi Perubahan serta mencopot semua spanduk dan atribut kampanye dengan foto Anis Baswedan setelah koalisi yang diusung partai Nasdem, PKS, dan PKB, ini menetapkan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden. TEMPO/Prima mulia
Pemkot Bogor Larang Pemasangan Atribut Kampanye di Sejumlah Titik, Parpol Dapat Jatah Iklan Videotron Gratis

Pemkot Bogor larang pemasangan atribut kampanye di sejumlah titik. Sebagai gantinya, partai politik diberi jatah pemasangan iklan gratis di videotron.


Begini Cara Bima Arya Hibur Sandiaga Uno Selepas Tak Terpilih Cawapres

20 Oktober 2023

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Politikus Partai Persatuan Pembangunan Sandiaga Uno ditemui di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 3 Oktober 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
Begini Cara Bima Arya Hibur Sandiaga Uno Selepas Tak Terpilih Cawapres

Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto menghibur Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno setelah tidak terpilih cawapres