Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Balap Mobil ISSOM 2018: Alvin Incar Seri Keenam di BSD

Editor

Ariandono

image-gnews
Alvin Bahar. (Honda Racing Indonesia)
Alvin Bahar. (Honda Racing Indonesia)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Putaran kelima balap mobil Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2018 di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat, Minggu (24/9) berjalan seru. Khusus kelas Kejurnas Indonesia Touring Car Championship (ITCC) 1600 Max, persaingan sengit terjadi antara dua jawara, Alvin Bahar (Honda Racing Indonesia) dan Haridarma Manoppo (TTI). 

Kemenangan di seri keempat Night Race bulan lalu membuat Alvin masih on-fire. Sayangnya, baru memimpin empat lap awal, Alvin sudah diambil posisinya oleh Haridarma sehingga ia hanya bertahan di posisi kedua hingga akhir lomba. Haridarma menyudahi balapan di tempat pertama diikuti Alvin di posisi kedua, Demas Agil menyusul di tempat ketiga dan putra sulung Alvin, Avila Bahar menempati posisi keempat diikuti Alinka Hardianti di posisi kelima.

Baca: Alvin Bahar Juara Balap Mobil Malam Hari ISSOM 2018

Cukup istimewa bagi Ayah dan anak bisa finis di posisi runner up dan keempat. Meski hasilnya kurang memuaskan karena Alvin tak bisa kembali juara, ia tetap bahagia melihat putranya bisa masuk di posisi keempat. Mobil sendiri menurut Alvin sudah cukup bagus di handling. Tapi, kelemahannya tentu harus lebih ditingkatkan lagi kemampuan mesin.

"Kami sudah lebih tahu lagi kekuatan kami sehingga untuk settingan seri berikut di BSD kira-kira sudah ada gambaran. Tentu nanti di BSD juga semua settingan akan berubah dan saya optimistis di BSD hasilnya akan jauh lebih baik," ujar Alvin usai lomba. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Soal ia di sebut-sebut sebagai 'Raja Malam' karena mencatat sejarah merajai 'Night Race', Alvin mengaku lebih termotivasi. Tapi, ia tak saja mau disebut Raja Malam sehingga di BSD ia merasa tertantang untuk membuktikan diri juga sebagai 'Raja Siang'.

"Terima kasih dengan julukan itu karena memotivasi saya untuk bisa merajai balapan di BSD sehingga tak cuma Raja Malam tapi dua-duanya, Raja Malam dan Raja Siang juga," tutur Alvin lagi.

Baca: Balap Mobil ISSOM 2018: Runner Up Lagi, Alvin Belum Putus Harapan

Bagi Alvin sendiri Seri BSD City yang rencananya digelar bulan depan sebagai putaran keenam ISSOM tentu jadi tantangan tersendiri baginya sehingga semua kemampuan pastinya akan dikerahkan untuk mendapat Hasil maksimal. 

“Tim lawan juga pasti Melakukan beragam peningkatan untuk kemampuan kendaraan mereka. Yang pasti, kami pun melakukan semua tinggal Bahamians di Lintasan nanti. Saya sendiri sudah tak sabar Menanti seri BSD dan optimistis akan juara,” papàr juara nasional tujuh kali dan terbanyak diantara semua pembalap mobil nasional di ISSOM ini. 
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Spesifikasi Mobil Ahmad Muhdlor Ali, Bupati Sidoarjo yang Menghilang saat OTT KPK

31 Januari 2024

Menteri Desa, PDT dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar bersama Bupati Sidoarjo, Ahmad Muhdlor Ali.
Spesifikasi Mobil Ahmad Muhdlor Ali, Bupati Sidoarjo yang Menghilang saat OTT KPK

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali dilaporkan menghilang ketika hendak ditangkap KPK. Terlepas dari itu, simak spesifikasi mobil dia:


Honda Bakal Turun di 6 Balapan Tahun Ini, Apa Saja?

20 Januari 2024

Mobil balap Honda di Formula 1. (Dok Honda)
Honda Bakal Turun di 6 Balapan Tahun Ini, Apa Saja?

Honda Motor Co., Ltd., melalui Honda Racing Corporation (HRC) akan berpartisipasi di enam balapan mobil dunia pada tahun ini. Apa saja ajangnya?


Daftar Mobil Bekas Paling Dicari Sepanjang 2023, Ada Innova hingga Honda Jazz

11 Desember 2023

Mobil bekas Toyota yang dijual di dealer di Moskow, Rusia, 8 Juli 2016. REUTERS/Sergei Karpukhin
Daftar Mobil Bekas Paling Dicari Sepanjang 2023, Ada Innova hingga Honda Jazz

Berikut daftar mobil bekas yang paling banyak dicari oleh konsumen Indonesia di platform OLX:


Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 Berakhir, Siapa Pemenangnya?

11 Desember 2023

Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023. (Dok ITDC)
Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 Berakhir, Siapa Pemenangnya?

Kompetisi balap mobil Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 telah selesai digelar di Sirkuit Mandalika pada Minggu, 10 Desember 2023.


IMI Berikan Lisensi Balap Mobil Nasional untuk Sirkuit Mandalika

8 Desember 2023

Foto udara tikungan 16 Pertamina Mandalika International Street Circuit yang telah selesai dicat di Kuta Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Selasa 3 Oktober 2023. Ajang balapan MotoGP 2023 seri 15 di sirkuit Mandalika dengan nama resmi Pertamina Grand Prix of Indonesia akan berlangsung pada 13-15 Oktober 2023. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
IMI Berikan Lisensi Balap Mobil Nasional untuk Sirkuit Mandalika

Ikatan Motor Indonesia (IMI) telah menerbitkan Lisensi Sirkuit untuk Pertamina Mandalika International Circuit atau Sirkuit Mandalika.


Jelang Porsche Sprint Challenge Indonesia, Sirkuit Mandalika Dibersihkan

7 Desember 2023

Pembersihan lintasan Sirkuit Mandalika jelang Porsche Sprint Challenge Indonesia. (Dok MGPA)
Jelang Porsche Sprint Challenge Indonesia, Sirkuit Mandalika Dibersihkan

Pengelola Sirkuit Mandalika telah melakukan pembersihan lintasan jelang Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023.


Porsche Sprint Challenge Indonesia Diklaim Dapat Untungkan Sirkuit Mandalika

1 Desember 2023

Porsche Sprint Challenge akan hadir di Sirkuit Mandalika. (Dok MGPA)
Porsche Sprint Challenge Indonesia Diklaim Dapat Untungkan Sirkuit Mandalika

Sejumlah pihak menyambut positif ajang balap mobil Porsche Sprint Challenge Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika.


Saber Industries Racing Team Tak Maksimal di Sepang 1.000 Km Endurance

29 November 2023

Tim balap mobil asal Indonesia Saber Industries Racing Team tampil di Enduraces S1K kelas SP2G. (Dok Saber)
Saber Industries Racing Team Tak Maksimal di Sepang 1.000 Km Endurance

Saber Industries Racing Team telah menyelesaikan kejuaraan endure bertajuk Enduraces S1K (Sepang 1.000 Km), Malaysia.


Sirkuit Mandalika Gelar Porsche Sprint Challenge pada 8-10 Desember 2023

25 November 2023

Porsche Sprint Challenge akan hadir di Sirkuit Mandalika. (Dok MGPA)
Sirkuit Mandalika Gelar Porsche Sprint Challenge pada 8-10 Desember 2023

Mobil 911 Cup akan meluncur pada balapan pertama Porsche Sprint Challenge Indonesia yang akan digelar di Pertamina Mandalika International Circuit pada 8 - 10 Desember 2023.


5 Rekomendasi Tempat Main Gokart di Jakarta dan Sekitarnya yang Seru

24 November 2023

Pembalap gokart belia, Sergio Noor (depan) beraksi dalam Kejuaraan Gokart X30 South East Asia di Sepang, Malaysia, Minggu 1 Juli 2018. (Riser ShaDaff Motorsport)
5 Rekomendasi Tempat Main Gokart di Jakarta dan Sekitarnya yang Seru

Jika bingung menghabiskan akhir pekan di mana, Anda bisa pergi ke tempat main gokart di Jakarta dan sekitarnya. Ini rekomendasi dan biayanya.