Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PBVSI Puas, Sebaran Bintang Timnas di Proliga 2019 Mulai Merata

image-gnews
Surabaya Bhayangkara Samator menjuari Proliga 2019. Tempo/Pribadi Wicaksono
Surabaya Bhayangkara Samator menjuari Proliga 2019. Tempo/Pribadi Wicaksono
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia atau PBVSI menyatakan cukup puas dengan jalannya perhelatan turnamen Proliga 2019.

“Pada Proliga 2019 ini atlet timnas (tim nasional) sudah mulai menyebar di semua klub, sehingga permainannya menjadi cantik dan enak ditonton,” ujar Ketua Umum Pengurus Pusat PBVSI, Imam Sudjarwo di sela proses penutupan Proliga 2019 di GOR Amongrogo Yogyakarta, Minggu, petang 24 Februari 2019.

Baca: Daftar Lengkap Juara dan Penghargaan Proliga 2019

Imam menuturkan sebaran atlet timnas pada Proliga 2019 ini layak diapresiasi sebagai upaya pembinaan yang berhasil dilakukan antar klub. Meskipun dari sisi pemain motivasi untuk tim juga datang dari masuknya pemain asing yang rata-rata dua orang di tiap klub.

“Yang patut dilihat juga pada Proliga 2019 ini muncul dua klub baru dari kelompok putra, yakni Garuda Jakarta dan Aneka Gas Surabaya,” ujarnya.

Tren munculnya wajah baru baik klub dan pemain dalam ajang bergensi kompetisi kasta tertinggi bola voli tanah air itu menurut Imam menjadi hal menggembirakan. Sehingga turnamen Proliga berjalan lebih kompetitif dan tak membosankan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Voli Proliga 2019 Usai, PBVSI Fokus Turnamen Asia dan SEA Games

“Dengan kompetisi yang berjalan lebih menarik, antusiasme penonton juga sangat luar biasa sejak babak penyisihan sampai grand final,” ujarnya.  

Proliga 2019 telah berakhir dan menghasilkan juara baru untuk kelompok putrid yakni Jakarta Popsivo Polwan dan juara bertahan untuk kelompok putra, Surabaya Bhayangkara Samator. Dua tim ini sama-sama berada di bawah naungan Polri.

Tim putri Jakarta Popsivo Polwan mengalahkan Jakarta Pertamina, sementara tim putra Surabaya Bhayangkara Samator menjadi juara dengan mengandaskan Jakarta BNI 46 3-1.

PRIBADI WICAKSONO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Daftar Pemain Asing Proliga 2024: Sektor Putri Sudah Penuh Terisi Termasuk Oleh Giovanna Milana, Putra Sisakan 2 Slot

1 jam lalu

Giovanna Milana saat membela Red Sparks. Instagram
Daftar Pemain Asing Proliga 2024: Sektor Putri Sudah Penuh Terisi Termasuk Oleh Giovanna Milana, Putra Sisakan 2 Slot

Kompetisi bola voli nasional musim ini, Proliga 2024, akan berlangsung mulai Kamis, 25 April 2024. Simak daftar pemain asing yang akan berlaga.


Mulai Perjuangan di Proliga 2024 Hari Ini, Jakarta LavAni Allo Bank Targetkan Hat-trick

4 jam lalu

Bogor LavAni. FOTO/wikipedia.org
Mulai Perjuangan di Proliga 2024 Hari Ini, Jakarta LavAni Allo Bank Targetkan Hat-trick

Klub bola voli putra Jakarta LavAni Allo Bank akan berlaga di Proliga 2024 dengan tekatd untuk meraih gelar juara tiga musim berturut-turut.


Jadwal Proliga 2024 Dimulai Kamis Ini 25 April: Lavani dan Bandung Bjb Tampil, Megawati Hangestri Juga Beraksi

4 jam lalu

Atlet voli putri Indonesia Megawati Hangestri. TEMPO/Randy
Jadwal Proliga 2024 Dimulai Kamis Ini 25 April: Lavani dan Bandung Bjb Tampil, Megawati Hangestri Juga Beraksi

Kompetisi bola voli profesional Indonesia, Proliga 2024, akan mulai bergulir mulai hari ini, Kamis, 25 April 2024. Megawati Hangestri tampil.


Daftar Pemain Jakarta Elektrik PLN, 'Ratu' Bola Voli Putri yang Berusaha Bangun dari Tidur di Proliga 2024

14 jam lalu

Jakarta Elektrik PLN.
Daftar Pemain Jakarta Elektrik PLN, 'Ratu' Bola Voli Putri yang Berusaha Bangun dari Tidur di Proliga 2024

Klub bola voli putri Jakarta Elektrik PLN, yang dikapteni Yolla Yuliana, menatap Proliga 2024 dengan semangat kebangkitan.


Jadwal Lengkap Proliga 2024 dan Siaran Langsungnya

15 jam lalu

Proliga 2024.
Jadwal Lengkap Proliga 2024 dan Siaran Langsungnya

Kompetisi bola voli nasional musim ini, Proliga 2024, akan berlangsung mulai Kamis, 25 April 2024. Simak jadwal lengkap dan siaran langsungnya.


Arsela Nuari Purnama Dijuluki Arselatron Jelang Proliga 2024, Bisa Saingi Megatron?

16 jam lalu

Pemain Jakarta Popsivo Polwan, Arsela Nuari Purnama yang dijuluki Arselatron. ANTARA/Donny Aditra
Arsela Nuari Purnama Dijuluki Arselatron Jelang Proliga 2024, Bisa Saingi Megatron?

Pemain bola voli asal klub Jakarta Popsivo Polwan (JPP), Arsela Nuari Purnama, dijuluki Arselatron menjelang Proliga 2024.


Proliga 2024: Chamnan Dokmai Siap Kembalikan Kejayaan Jakarta Elektrik PLN

1 hari lalu

Proliga 2024.
Proliga 2024: Chamnan Dokmai Siap Kembalikan Kejayaan Jakarta Elektrik PLN

Pelatih tim bola voli putri Jakarta Elektrik PLN Chamnan Dokmai siap membawa tim asuhannya berjaya di kompetisi Proliga 2024.


Proliga 2024: Yolla Yuliana Bantu Bangun Mental Pemain Muda Jakarta Elektrik PLN, Bangkitkan Daya Juang 2016

1 hari lalu

Yolla Yuliana. (ANTARA/FAJAR SATRIYO)
Proliga 2024: Yolla Yuliana Bantu Bangun Mental Pemain Muda Jakarta Elektrik PLN, Bangkitkan Daya Juang 2016

Yolla Yuliana mencoba membangun mental pemain muda tim voli putri Jakarta Elektrik PLN menjelang bergulirnya Proliga 2024.


Incar Final Proliga 2024, Jakarta Popsivo Polwan Kombinasikan Pemain Senior dan Junior

1 hari lalu

Skuad Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta Popsivo Polwan diluncurkan menjelang Proliga 2024 di Jakarta, Selasa, 23 April 2023. ANTARA/Donny Aditra
Incar Final Proliga 2024, Jakarta Popsivo Polwan Kombinasikan Pemain Senior dan Junior

Tim bola voli putri Jakarta Popsivo Polwan meramu kombinasi antara pemain senior dan junior di Proliga 2024.


PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

1 hari lalu

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

Perseroan berharap pelaksanaan liga voli profesional tersebut akan mampu mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.