Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Preview Timnas U-23 vs Vietnam, Begini Strategi Indra Sjafri

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Pelatih tim nasional U-23 Indonesia Indra Sjafri (kanan) mengawasi latihan para pemain, di lapangan Vietnam Footbal Federation (WFF), My Dinh, Hanoi, Vietnam, Sabtu 23 Maret 2019.ANTARA FOTO/R. Rekotomo
Pelatih tim nasional U-23 Indonesia Indra Sjafri (kanan) mengawasi latihan para pemain, di lapangan Vietnam Footbal Federation (WFF), My Dinh, Hanoi, Vietnam, Sabtu 23 Maret 2019.ANTARA FOTO/R. Rekotomo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kalah dengan skor telak 0-4 dari Thailand di laga perdana Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2020, Jumat (22/3), membuat timnas U-23 Indonesia dalam kondisi tertekan.

Oleh karena itu, demi menjaga peluang lolos ke putaran final Piala U-23 Asia 2020, mau tidak mau skuat berjuluk Garuda Muda harus memenangkan laga keduanya di fase grup kualifikasi, dimana Vietnam menjadi lawan.

Laga yang akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (24/3) mulai pukul 20.00 WIB itu cukup berat bagi Indonesia setidaknya karena dua hal.

Pertama, skuat timnas U-23 Vietnam yang dilatih Park Hang-Seo terdiri dari pemain-pemain yang berpengalaman.

Mereka merupakan jebolan turnamen prestisius Piala Dunia U-20 tahun 2017 dan Piala Asia U-23 tahun 2018, dimana Vietnam menjadi 'runner up' turnamen. Beberapa nama, seperti kiper Bui Tien Dung bek Huynh Tan Sinh, bek Bui Tien Dung dan gelandang Nguyen Quang Hai.

Sebagai catatan, semua nama yang disebutkan di atas tidak dibawa ke Piala AFF U-22 tahun 2019 di Kamboja. Saat itu, Vietnam gagal melaju ke final usai ditaklukkan Indonesia di babak empat besar dengan skor 1-0.

Dengan komposisi seperti ini, Vietnam sukses menghancurkan Brunei Darussalam dengan skor 6-0 di pertandingan perdana mereka di kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Jumat.

Hal kedua yang bisa menyulitkan, timnas U-23 Indonesia asuhan pelatih Indra Sjafri akan bermain di bawah tekanan para pendukung tuan rumah.

Agar kondisi tersebut tidak membawa hasil negatif, tim Garuda Muda harus fokus sejak pertandingan dimulai.

Saat melawan Thailand di laga kualifikasi, Indonesia kerap hilang konsentrasi sehingga beberapa kali melakukan kesalahan yang berujung pada terciptanya kesempatan lawan mencetak gol melalui bola mati.

Baca: Timnas U-23 Vs Vietnam, Menpora: Masih Ada Peluang Menang

Scroll Untuk Melanjutkan

Dua dari empat gol Thailand ke gawang Indonesia ditorehkan melalui skema bola mati ini. Di menit ke-21 Shinnaphat Leeaoh menyundul masuk bola tendangan bebas dan di menit ke-51 dari sepakan penalti Supachai Chaided.

"Kami kurang fokus dari menit awal," ujar gelandang timnas U-23 Indonesia Witan Sulaeman usai berlaga kontra Thailand.

Pelatih Indra Sjafri tentu juga tidak ingin kesalahan seperti kala menghadapi Thailand terulang saat melawan Vietnam.

Pria asal Sumatera Barat ini mengaku sudah menyiapkan taktik khusus untuk menahan gempuran tim Vietnam sekaligus mencetak gol ke gawang mereka.

"Kami akan menanggapi taktik mereka dengan taktik kami," kata Indra Sjafri.

Vietnam mengandalkan serangan dari sisi sayap. Saat menghadapi Brunei Darussalam, dua dari enam golnya berawal dari umpan silang dan setidak-tidaknya ada tiga peluang emas lain yang bersumber dari lebar lapangan.

Baca: Wajib Tekuk Vietnam Malam Ini, Simak Prediksi Formasi Timnas U-23

Hal ini tentu harus diwaspadai Indonesia. Apalagi, Vietnam memiliki pemain yang bisa melakukan variasi serangan.

Sebagai informasi, untuk melaju ke putaran final Piala Asia U-23 tahun 2020, Indonesia memang harus mengalahkan Vietnam dan Brunei Darussalam di dua laga terakhirnya.

Timnas U-23 Indonesia akan lolos ke putaran final di Thailand jika menjadi juara grup. Skenario kedua, Garuda Muda bisa lolos ke Thailand dengan menjadi peringkat kedua atau 'runner up', dengan catatan Thailand yang sudah pasti lolos Piala U-23 Asia 2020 sebagai tuan rumah berada di posisi satu Grup K.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Preview Indonesia vs Yordania di Laga Terakhir Fase Grup Piala Asia U-23 2024

1 jam lalu

Indonesia vs Yordania di Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Indonesia vs Yordania di Laga Terakhir Fase Grup Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Yordania akan tersaji pada pertandingan ketiga babak penyishan Grup A Piala Asia U-23 2024.


Indonesia vs Yordania: Ivar Jenner Akui Kehadiran Justin Hubner Beri Dampak Positif untuk Timnas U-23

4 jam lalu

Justin Hubner. pssi.org
Indonesia vs Yordania: Ivar Jenner Akui Kehadiran Justin Hubner Beri Dampak Positif untuk Timnas U-23

Ivar Jenner mengaku senang Justin Hubner akhirnya bisa bergabung dengan skuad Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.


Piala Asia U-23: Ivar Jenner Ungkap Kondisi Terkini Timnas U-23 Jelang Laga Indonesia vs Yordania

5 jam lalu

Ivar Jenner. (Instagram/@ivarjnr)
Piala Asia U-23: Ivar Jenner Ungkap Kondisi Terkini Timnas U-23 Jelang Laga Indonesia vs Yordania

Ivar Jenner menjalani latihan terpisah menjelang laga Timnas U-23 Indonesia vs Yordania di Piala Asia U-23 2024.


Daftar 3 Tim yang Sudah Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024 dan Jadwal Sabtu Malam 20 April

11 jam lalu

Ilustrasi sepak bola. REUTERS/Yves Herman
Daftar 3 Tim yang Sudah Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024 dan Jadwal Sabtu Malam 20 April

Jadwal Piala Asia U-23 2024 pada Sabtu, 20 April 2024: Ada dua laga, Vietnam dan Uzbekistan berpeluang lolos.


Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

23 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

Ketua Umum PSSI Erick Thohir akan mewawancarai ketiga kandidat direktur teknik baru PSSI di Qatar.


Erick Thohir Bilang Timnas Indonesia Punya Wajah Baru dengan Standar Tinggi, tapi...

1 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan wakilnya, Zainuddin Amali, serta pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto.(Instagram/@erickthohir)
Erick Thohir Bilang Timnas Indonesia Punya Wajah Baru dengan Standar Tinggi, tapi...

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan bahwa Timnas Indonesia punya standar tinggi usai mengalahkan Australia. Ia minta pemain jangan cepat puas.


Erick Thohir Janji Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Jika Timnas U-23 Lolos Perempat Final Piala Asia U-23

1 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Janji Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Jika Timnas U-23 Lolos Perempat Final Piala Asia U-23

Erick Thohir berjanji akan memperpanjang kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia hingga 2027.


Penyelamatan Ernando Ari Gagalkan Tendangan Penalti Australia Jadi Momen Penting Kemenangan Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Kiper Timnas Indonesia U-23 Ernando Ari. Instagram
Penyelamatan Ernando Ari Gagalkan Tendangan Penalti Australia Jadi Momen Penting Kemenangan Timnas U-23 Indonesia

Pelatih Australia U-23 mengatakan jalannya laga akan berbeda jika kiper timnas U-23 Indonesia Ernando Ari tidak mampu menggagalkan penalti itu.


4 Rekor Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat konferensi pers menjelang laga melawan tuan rumah Qatar di Piala Asia U-23 2024. Kredit: Tim Media PSSI
4 Rekor Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong bersama timnas U-23 Indonesia mencatatkan empat rekor baru di Piala Asia U-23 2024 setelah kemenangan 1-0 atas Australia di laga kedua.


Skenario Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Komang Teguh dan rekan-rekannya merayakan gol ke gawang Australia di Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 18 April 2024. Twitter @TimnasIndonesia.
Skenario Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia minimal butuh hasil imbang melawan Yordania di laga terakhir penyisihan grup untuk lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024.