Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Kunci Sukses Lalu Muhammad Zohri ke Olimpiade 2020

Reporter

Editor

Febriyan

image-gnews
Pelari Indonesia, Lalu Muhammad Zohri. Antara
Pelari Indonesia, Lalu Muhammad Zohri. Antara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih atletik nasional Eni Nuraini menyatakan anak asuhnya Lalu Muhammad Zohri  berhasil merebut tiket Olimpiade 2020 karena mampu memperbaiki sejumlah teknik yang menjadi kelemahannya. Menurut dia, Zohri berhasil memperbaiki teknik start block.

Start block merupakan alat atau tumpuan untuk melakukan start pada cabang olahraga atletik nomor lari jarak pendek. "Teknik start itu yang kurang baik. Jadi dicecar di situ saja," ucap Eni saat ditemui di Stadion Madya, Jakarta, Kamis, 23 Mei 2019.

Eni menyebut setiap tuan rumah kejuaraan atletik biasanya mempunyai fasilitas start block yang berbeda-beda. Pelatih Terbaik Asia 2019 itu selalu meminta Zohri bisa beradaptasi dengan start block yang disediakan panitia. Namun di saat bersamaan, sprinter asal Lombok Nusa Tenggara Barat itu harus memperbaiki kinerja start-nya.

"Jadi perbaikannya dari cara dia keluar block-nya," kata Eni.

Dari memperbaiki teknik start hasilnya ternyata memuaskan. Hanya dalam waktu tiga bulan, tampil di tiga kejuaraan berbeda, Zohri berhasil mempertajam catatan waktu di nomor lari 100 meter. Saat tampil di Malaysia Open Grand Prix Maret lalu ia merebut medali emas dengan catatan waktu 10,20 detik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Memasuki April, giliran Kejuaraan Atletik Asia 2019 di Doha, Qatar menjadi panggung Zohri. Sprinter berusia 18 tahun itu menyelesaikan lomba selama 10,13 detik dan membawa pulang medali perak. Catatan itu sekaligus mengakhir rekor yang dipegang pelari senior Suryo Agung, yakni 10,17 detik saat meraih emas di SEA Games 2009.

Tak berhenti sampai di situ, publik kembali dikejutkan penampilan Zohri di turnamen Golden Grand Prix Osaka 2019. Datang sebagai atlet undangan, ia finis ketiga dengan catatan waktu 10,03 detik. Tak hanya mempertajam waktu, ia juga berhasil merebut tiket ke Olimpiade Tokyo 2020 karena berhasil melewati batas minimal waktu kualifikasi, yakni 10,05 detik.

Kendati menjadi atlet Indonesia pertama yang sudah mengamankan tiket ke Olimpiade 2020, Eni menilai masih banyak perbaikan yang harus dilakukan Zohri.

"Daya tahan kecepatannya. Nanti akan kami tambahkan," kata dia.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dapat Wild Card, Lalu Muhammad Zohri dan Odekta Naibaho Lolos ke Olimpiade 2024

11 jam lalu

Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Dapat Wild Card, Lalu Muhammad Zohri dan Odekta Naibaho Lolos ke Olimpiade 2024

KOI mengemukakan dua atlet lari, Lalu Muhammad Zohri dan Odekta Naibaho, sudah dipastikan lolos untuk ikut berkompetisi dalam ajang Olimpiade 2024.


Ketua PB PASI Luhut Binsar Pandjaitan Optimistis Lalu Muhammad Zohri Mampu Catatkan Waktu 10 Detik Jelang Olimpiade 2024

19 hari lalu

Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri. (ANTARA/RAUF ADIPATI)
Ketua PB PASI Luhut Binsar Pandjaitan Optimistis Lalu Muhammad Zohri Mampu Catatkan Waktu 10 Detik Jelang Olimpiade 2024

Ketua PB PASI Luhut Binsar Pandjaitan optimistis Lalu Muhammad Zohri mampu mencatatkan waktu minimal 10 detik selama latihan men


Lalu Muhammad Zohri Hadapi 3 Kualifikasi Olimpiade 2024, Odekta Naibaho Fokus di Nomor Maraton

29 hari lalu

Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri memacu kecepatan pada final atletik 100 meter putra Asian Games 2022 di Hangzhou Olympic Sports Centre Stadium, Hangzhou, China, Sabtu, 30 September 2023. Zohri gagal meraih medali usai mencatatkan waktu 10,16 detik. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Lalu Muhammad Zohri Hadapi 3 Kualifikasi Olimpiade 2024, Odekta Naibaho Fokus di Nomor Maraton

Lalu Muhammad Zohri dan Odekta Naibaho bersiap menghadapi kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Bagaimana persiapan terkini kedua atlet?


Lalu Muhammad Zohri Jadi Satu-satunya Harapan Atletik Indonesia untuk Raih Tiket Olimpiade 2024, Bagaimana Kesiapannya?

35 hari lalu

Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri  ANTARA/Hafidz Mubarak A
Lalu Muhammad Zohri Jadi Satu-satunya Harapan Atletik Indonesia untuk Raih Tiket Olimpiade 2024, Bagaimana Kesiapannya?

Lalu Muhammad Zohri menjadi satu-satunya atlet cabang atletik yang diandalkan untuk lolos Olimpiade 2024.


Lalu Muhammad Zohri Jadi Andalan Atletik Indonesia untuk Raih Tiket Olimpiade 2024

37 hari lalu

Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Lalu Muhammad Zohri Jadi Andalan Atletik Indonesia untuk Raih Tiket Olimpiade 2024

Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) mengandalkan atlet lari Lalu Muhammad Zohri lolos kualifikasi Olimpiade 2024.


Lalu Muhammad Zohri dan Kawan-kawan Lolos ke Final Lari Estafet 4x100 Meter Putra Asian Games 2023

2 Oktober 2023

Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri memacu kecepatan pada final atletik 100 meter putra Asian Games 2022 di Hangzhou Olympic Sports Centre Stadium, Hangzhou, China, Sabtu, 30 September 2023. Zohri gagal meraih medali usai mencatatkan waktu 10,16 detik. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Lalu Muhammad Zohri dan Kawan-kawan Lolos ke Final Lari Estafet 4x100 Meter Putra Asian Games 2023

Final lomba lari estafet 4x100 putra Asian Games 2023 akan berlangsung pada Selasa, 3 Oktober.


Asian Games 2023: Lalu Muhammad Zohri Gagal Raih Medali di Nomor Lari 100 Meter Putra, Begini Komentarnya

1 Oktober 2023

Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri menjawab pertanyaan pewarta di mixed area Stadion Hangzhou Olympics Sports Centre, Hangzhou, Sabtu, 30 September 2023. (ANTARA/RAUF ADIPATI)
Asian Games 2023: Lalu Muhammad Zohri Gagal Raih Medali di Nomor Lari 100 Meter Putra, Begini Komentarnya

Sprinter Indonesia Lalu Muhammad Zohri finis di posisi keenam pada final lari 100 meter putra Asian Games 2023.


Jadwal Asian Games 2023 Sabtu 30 September: Indonesia Ikuti 10 Cabang Olahraga, Termasuk Angkat Besi dan Atletik

30 September 2023

Lalu Muhammad Zohri. Antara
Jadwal Asian Games 2023 Sabtu 30 September: Indonesia Ikuti 10 Cabang Olahraga, Termasuk Angkat Besi dan Atletik

Setelah melewat satu hari tanpa medali, Kontingen Indonesia akan berjuang kembali di arena Asian Games 2023, Sabtu, 30 September 2023.


Asian Games 2023: Lalu Muhammad Zohri Lolos ke Semifinal Nomor Lari 100 Meter

29 September 2023

Pelari putra Indonesia Lalu Muhammad Zohri berjalan usai mencapai garis finis pada nomor lari 200 meter SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, Senin, 8 Mei 2023. Zohri meraih medali perunggu. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Asian Games 2023: Lalu Muhammad Zohri Lolos ke Semifinal Nomor Lari 100 Meter

Semifinal lari 100 meter putra Asian Games 2023 akan berlangsung Sabtu malam ini.


Gagal Ikuti Lari 100 Meter di SEA Games 2023, Lalu Muhammad Zohri Ungkap Kondisi Cederanya

14 Mei 2023

Pelari putra Indonesia Lalu Muhammad Zohri berjalan usai mencapai garis finis pada nomor lari 200 meter SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, Senin, 8 Mei 2023. Zohri meraih medali perunggu. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Gagal Ikuti Lari 100 Meter di SEA Games 2023, Lalu Muhammad Zohri Ungkap Kondisi Cederanya

Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, batal berlaga di nomor andalannya, lari 100 meter putra, pada SEA Games 2023 karena cedera.