Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Piala Sudirman: Kekuatan Jepang Merata, Indonesia Optimistis

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Pebulu tangkis Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (kiri) berpelukan dengan pebulu tangkis Jepang Kento Momota seusai pertandingan final Singapore Open 2019 di Singapora, Ahad, 14 April 2019. ANTARA/Humas PP PBSI
Pebulu tangkis Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (kiri) berpelukan dengan pebulu tangkis Jepang Kento Momota seusai pertandingan final Singapore Open 2019 di Singapora, Ahad, 14 April 2019. ANTARA/Humas PP PBSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Indonesia menatap ujian berat namun akan mencoba bermain lebih lepas ketika menghadapi tim unggulan Jepang di laga semifinal bulu tangkis Piala Sudirman 2019, Sabtu.

Kepada bidang pembinaan dan prestasi PB PBSI Susi Susanti sadar jika sang lawan dari Asia Timur itu memiliki kekuatan yang merata di semua sektor.

"Kita tidak perlu lihat di atas kertas atau head to head seperti apa. Semua bisa terjadi di lapangan. Itu yang kita tekankan, bahwa semangat berjuang, kerja keras di lapangan itu yang harus dijalankan untuk besok. Apa pun hasilnya," kata Susi usai kemenangan Indonesia atas Taiwan di perempat-final.

Indonesia akan mengandalkan sektor ganda putra untuk mencuri poin lewat duo Kevin/Marcus atau Hendra/Ahsan, keduanya belum terkalahkan di Piala Sudirman 2019.

Minions mempunyai kesempatan untuk membalas dendam jika bertemu kembali dengan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, yang membantai pasangan Indonesia itu 21-18 21-3 ketika final Badminton Asia Championships 2019 di China.

Di kubu Jepang, Takeshi Kamura/Keiko Sonoda juga memiliki musim yang baik usai menjadi juara Singapore Open selain sejumlah penampilan konsisten lolos final tiga kali dari empat turnamen terakhir, juga semifinal dari All England dan kejuaraan bulu tangkis Asia.

Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, yang menjuarai kejuaraan bulu tangkis Asia beberapa pekan lalu juga Yonex German Open awal tahun ini akan siap mengawal ganda putra Jepang.

"Di ganda putra kita ramai lah," ungkap Susi.

Namun di sektor ganda putri, Susi mengakui itu menjadi salah satu kelemahan Indonesia.

Nozomi Okuhara dan Akane Yamaguchi akan menjadi pagar yang harus dihadapi oleh Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani.

"Kita enggak tahu apa Nozomi atau Yamaguchi. Akane itu juga pernah cukup ramai mainnya bahkan kalau kita lihat Jorji pernah kalahan satu kali."

Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menjadi tumpuan di sektor ganda putri, sedangkan Jepang memiliki pilihan tiga pasang ganda putri terbaik mereka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara sebagai peringkat 1 dunia akan memimpin sektor itu, diikuti oleh Yuku Fukushima/Sayaka Hirota, yang tampil konsisten dengan lima semi-final di enam turnamen terakhir.

Kemudian terakhir ada juara Olimpiade Misako/Matsutomo/Ayaka Takahashi.

"Ganda putri memang secara head to head kita lebih banyak kalah. Tapi di pertandingan kali ini kita belum tahu dengan performa Grace/Apri juga sedang mulai naik, tak terkalahkan dari awal. Mudah-mudahan menambah kepercayaan diri, tambah berani," ungkap Susi.

Di Nanning, Indonesia mendapati pasangan ganda campuran mereka Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sedang bersemangat setelah menjadi penentu kemenangan mereka atas Taiwan di perempat-final.

"Paling tidak kepercayaan diri juga sedang naik, mudah-mudahan bisa tampil bukan hanya baik tapi bisa lebih baik lagi untuk besok."

Sementara Yuta Watanabe/Arisa Higashino akan selalu siap memimpin sektor ganda campuran Jepang.

Di saat Jepang memiliki Kento Momota, juara dunia dan mempersembahkan Thomas Cup (2014), yang terbukti menemukan kesuksesan baik di ajang individu maupun tim, Indonesia justru menemui tunggal putra andalan mereka, Jonathan Christie, berada tampil di bawah performa di Piala Sudirman tahun ini.

Jojo, yang diturunkan pertama kali di turnamen itu, tampil gugup dan berada di bawah tekanan ketika kalah dari Chou Tien Chen di perempat final.

Sementara Anthony Sinisuka Ginting, memastikan kemenangan Indonesia atas Inggris di babak penyisihan Grup 1B dengan menyingkirkan Toby Penty, namun cukup mampu meladeni praktisnya permainan Viktor Axelsen walaupun akhirnya harus tunduk di tangan tunggal putra Denmark itu.

"Buat kita sendiri pokoknya bermain lepas saja...berusaha raih poin per poin, pokoknya ketat. Kita tidak tahu hasilnya seperti apa. Di setiap pertandingan kita maunya lawan dulu saja, kita ingin bertarung dengan semuanya," pungkas Susi.

Laga semifinal Indonesia melawan Jepang akan digelar Guangxi Sports Center Gymnasium pada Sabtu pukul 18:00 waktu setempat (17:00 WIB), sementara laga semifinal lain antara China dan Thailand akan berlangsung pada pukul 11:00 atau 10:00 WIB.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

21 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan (kedua dari kanan) dan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi (kedua dari kiri) saat acara High Level Dialogue and Cooperation Mechanism (HDCM) Indonesia dan Tiongkok ke-4 di Labuan Bajo, Timur Nusa Tenggara, Jumat (19 April 2024). ANTARA/HO-Kementerian Koordinator Bidang Kelautan dan Perikanan
Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.


Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto (kanan) memberikan keterangan pers setibanya dari Inggris di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 18 Maret 2024. Fajar/Rian berhasil mempertahankan gelar All England kategori ganda putra yang pertama kali diperoleh tahun lalu. ANTARA/Muhammad Iqbal
Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu Jadi Kapten Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu ditunjuk berdasarkan hasil voting seluruh atlet yang tergabung di dalam tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024.


Hasil Piala Asia U-23: Korea Selatan Jadi Lawan Timnas Indonesia di Perempat Final Usai Kalahkan Jepang

1 hari lalu

Para pemain Korea Selatan berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Jepang di Piala Asia U-23 2024. Twitter @afcasiancup.
Hasil Piala Asia U-23: Korea Selatan Jadi Lawan Timnas Indonesia di Perempat Final Usai Kalahkan Jepang

Korea Selatan akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.


Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Bakal Tonton Langsung Laga Korea vs Jepang

1 hari lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat konferensi pers menjelang laga melawan tuan rumah Qatar di Piala Asia U-23 2024. Kredit: Tim Media PSSI
Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Bakal Tonton Langsung Laga Korea vs Jepang

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengungkapkan kegembiraannya setelah timnya berhasil menang telak atas Yordania di Piala Asia U-23 2024.


10 Buah Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp700 Jutaan

1 hari lalu

Berikut ini deretan buah paling mahal di dunia, didominasi oleh buah hasil budidaya petani di Jepang. Harganya mencapai Rp700 juta. Foto: Canva
10 Buah Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai Rp700 Jutaan

Berikut ini deretan buah paling mahal di dunia, didominasi oleh buah hasil budidaya petani di Jepang. Harganya mencapai Rp700 juta.


Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

1 hari lalu

Universitas Tsukuba, Jepang. Foto: www.tsukuba.ac.jp
Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

Beasiswa yang ditawarkan Kedutaan Besar Jepang ini bagian dalam Program Beasiswa Pemerintah Jepang Monbukagakusho.


Ini Beda Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Jepang dan Cina

1 hari lalu

Suasana mudik lebaran di Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Halim, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Kereta cepat Whoosh untuk pertama kalinya bakal melayani penumpang mudik lebaran. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Ini Beda Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Jepang dan Cina

Kereta cepat Jakarta-Surabaya pernah direncanakan akan dibangun pada masa pemerintahan Jokowi periode pertama, namun proyek tidak jadi dilaksanakan.


Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

2 hari lalu

Duta Besar Aljazair untuk PBB Sofiane Mimouni berbicara sebelum pemungutan suara mengenai resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di markas besar PBB di New York, AS, 20 Februari 2024. REUTERS/Mike Segar
Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"


Dua Helikopter AL Jepang Bertabrakan, Satu Tewas dan 7 Lainnya Hilang

2 hari lalu

Kapal Pasukan Bela Diri Maritim Jepang (JMSDF) melakukan operasi pencarian dan penyelamatan di lokasi di mana dua helikopter JMSDF jatuh ke laut selama latihan di dekat Torishima di kelompok pulau terpencil Izu, di lepas pantai selatan Jepang tengah, April  21 Agustus 2024, dalam foto ini dirilis oleh Kyodo.  Kredit wajib Kyodo/melalui REUTERS
Dua Helikopter AL Jepang Bertabrakan, Satu Tewas dan 7 Lainnya Hilang

Satu orang tewas dan tujuh orang hilang setelah dua helikopter Angkatan Laut Jepang bertabrakan sebelum jatuh ke Samudera Pasifik


Jonatan Christie Naik ke Posisi 3 Ranking Bulu Tangkis BWF setelah Raih Gelar di All England dan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia

3 hari lalu

Jonatan Christie. Dok TIm Humas PBSI
Jonatan Christie Naik ke Posisi 3 Ranking Bulu Tangkis BWF setelah Raih Gelar di All England dan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia

Jonatan Christie melesat ke posisi tiga besar dalam peringkat bulu tangkis dunia (BWF) yang dirilis Sabtu, 20 April 2024